Akomodasi di Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam

Home » Uncategorized » Akomodasi di Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam

Cambridge Education Group (CEG) telah memberikan program bahasa Inggris, kreatif dan akademik berkualitas tinggi, dan mempersiapkan ribuan siswa untuk mendaftarkan diri ke universitas terkemuka di dunia. Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam mempersiapkan kandidat mahasiswa untuk masuk ke universitas terkemuka di Amsterdam. Bagi mahasiswa internasional, akomodasi di Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam memiliki beberapa tipe yang bisa kamu pilih.

Cambridge Education Group (CEG) menjanjikan pengajaran yang baik, fasilitas premium dan layanan pribadi yang diminta oleh mahasiswa. Semua siswa di Cambridge Education Group (CEG) adalah pusat dari semua yang mereka lakukan. Sehingga apapun yang diinginkan siswa, perguruan tinggi, sekolah serta pusat pendidikan amanpun yang mereka pilih akan difasilitasi oleh Cambridge Education Group (CEG).

Akomodasi di Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam

Layanan ONCAMPUS yang dimiliki oleh Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada para kandidat mahasiswa yang ingin berkuliah di University of Amsterdam.

Tim dari ONCAMPUS Amsterdam akan memberikan kamu dukungan penuh untuk menemukan akomodasi yang tepat sebelum kedatangan kamu. Tim akan memastikan kamu mendapatkan akomodasi dengan kualitas terbaik di lingkungan yang nyaman dan aman. Ini informasi lengkap mengenai akomodasi di Cambridge Education Group (CEG), Amsterdam untuk kamu yang berencana pergi ke sana.

University accommodation

University of Amsterdam memiliki akomodasi berkualitas tinggi di lokasi yang nyaman dan aman. Dapur yang dimiliki di akomodasi ini dilengkapi dengan berbagai peralatan seperti, kulkas. Peralatan lainnya seperti penanak nasi tidak tersedia tapi biasanya ada mahasiswa sebelumnya yang meninggalkannya di dapur. Kamu juga bisa membelinya di sekitar akomodasi karena ada banyak toko yang bisa kamu kunjungi.

Semua ruangan memiliki kasur, matras, meja dan kursi, lemari, serta penyimpanan buku. Untuk ruangan pribadi, kamu bisa menyewanya dengan harga €450 – €850. Sedangkan untuk ruangan bersama, kamu bisa membayar sebesar €350 – €850.

Semua mahasiswa di akomodasi ini menggunakan sepeda untuk menuju kampus karena jaraknya yang dekat dan sebagai upaya untuk menghemat biaya transportasi. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan metro atau trem dengan biaya rata-rata €3 per hari, tergantung dari di mana kamu tinggal.

Private accommodation

Pihak universitas juga bekerja sama dengan penyedia akomodasi pribadi untuk menyediakan akomodasi alternatif untuk para mahasiswa dengan fasilitas yang cukup lengkap. Terdapat koneksi internat dan dapur serta restoran di akomodasi ini.

Salah satu yang bekerja sama dengan University of Amsterdam adalah Diemen Zuid yang bisa dimiliki pribadi oleh para mahasiswa dan hanya berjarak 20 menit dari ONCAMPUS Amsterdam. Semua ruangan di akomodasi ini adalah apartemen studio yang memiliki harga cukup terjangkau. Kamu bisa membayar sebesar €873 – €1117 per bulan.

The Student Hotel

Akomodasi ini dibangun khusus untuk para mahasiswa dan bisa dimiliki sendiri. Ruangan di sini memiliki kualitas yang tinggi dan memiliki harga yang kompetitif. Berjarak hanya 30 menit dari ONCAMPUS Amsterdam, akomodasi ini bisa kamu sewa dengan harga €880 – €1,050 per bulan.

Tips memilih akomodasi

Dari berbagai tipe akomodasi yang bisa dipilih, kamu harus menyesuaikannya dengan keadaan keuangan yang dimiliki. Jangan lupa juga untuk menyesuaikan dengan kebutuhan kamu dan kendaraan apa yang akan kamu gunakan untuk menuju kampus.

Jika kamu memilih sepeda untuk kendaraan menuju kampus, maka pilihlah akomodasi yang berjarak dekat dengan kampus sehingga kamu tidak membutuhkan waktu yang lama untuk sampai di kelas.

Bingung memilih akomdodasi yang tepat? ICAN Education Consultant akan membantu kamu dalam menentukan akomodasi yang tepat berdasarkan kondisi kamu, selain itu proses pendaftaran hingga masuk universitas jadi lebih mudah bersama kami. Hubungi kontak resmi kami untuk informasi lebih lanjut!

FORM REGISTRATION

Artikel Terbaru :

Profil Lengkap University of Waikato

Profil Lengkap University of Waikato

University of Waikato merupakan perguruan tinggi  berlokasi di Hamilton, Selandia Baru yang berdiri pada tahun 1964. Universitas ini menjadi institusi progresif dan inovatif dalam pendidikan. Selain

Read More »

Sebelum Anda Konsultasi
Isi Data Diri Anda Di Bawah Ini

Setelah mengisi formulir, kami akan menyambungkan anda ke konselor kami.

Dapatkan Promo Spesial Selama Event ini Berlangsung!

Daftar Semua Jurusan