Cara Daftar dan Syarat Masuk Australian Catholic University, Australia

Home » Uncategorized » Cara Daftar dan Syarat Masuk Australian Catholic University, Australia

Cara daftar kuliah di Australian Catholic University, Australia jadi lebih mudah dengan mengikuti seluruh petunjuk pendaftaran. Selain itu, kamu juga harus mempelajari syarat masuk kuliah, termasuk dokumen syarat tes Bahasa Inggris.

Akan lebih baik jika kamu menggunakan bantuan konsultan perkuliahan luar negeri, ICAN Education. Dengan begitu, proses pendaftaran akan jauh lebih mudah.

Sebelum mendaftar, berikut adalah hal-hal yang wajib kamu pelajari.

1. Syarat Bahasa

Jika ingin belajar di perguruan tinggi manapun di Australia, maka kamu harus memenuhi skor minimal dalam tes Bahasa Inggris, seperti IELTS atau ACU English Test.

2. Bicara Dengan Agen Pendidikan

Jika kamu butuh bantuan mendaftar, kamu dapat menghubungi agen pendidikan di daerah anda. Saat ini, ACU telah memiliki 195 agen pendidikan di 65 negara.

Jika kamu sudah siap, mantap memilih ACU untuk studi di Australia, beriikut adalah informasi tentang kualifikasi mahasiswa, apa yang harus kamu lakukan ketika mendaftar, serta jadwal pendaftaran.

1. Syarat Mahasiswa

ACU memiliki beberapa peraturan tentang kualifikasi calon mahasiswa yang ingin belajar di lembaga pendidikan tersebut. Agar dapat diterima sebagai bagian dari mahasiswa internasional atau program Pertukaran Pelajar, maka kamu harus memenuhi syarat masuk kuliah di Australian Catholic University Australia:

  • Syarat akademik dengan telah menuntaskan satu tahun belajar di level perguruan tinggi dengan nilai memuaskan
  • Jika syarat akademik terpenuhi, maka harus mengikuti syarat Bahasa Inggris, yaitu belajar Bahasa Inggris pada level SMP atau SMA.
  • Program studi sarjana harus menunjukkan skor IELTS 6.0 (Writing & Speaking), skor IELTS 5.5 (Reading & Listening), TOEFL IBT 7.9
  • Program studi Pascasarjana harus memiliki skor IELTS 6.5 dalam semua jurusan, TOEFL IBT 90.
  • Mahasiswa yang ingin masuk ke jurusan Hukum, Ilmu Pengetahuan Kesehatan, Ilmu Pendidikan harus memiliki level Bahasa Inggris lebih tinggi, sesuai syarat jurusan.
  • ACU sangat menyambut para mahasiswa untuk kuliah di kampus tersebut, namun kamu harus meminta izin terlebih dahulu kepada universitas asal kamu jika ingin pertukaran pelajar atau studi ke luar negeri.

2. Pilih Kampus & Jurusan

Selanjutnya, kamu dapat memilih di kampus mana kamu akan belajar. ACU memiliki enam kampus tersebar di seluruh Australia. Tidak semua jurusan tersedia pada semua kampus.

Setelah memilih kampus, pilih paling tidak lima subjek yang ingin kamu pelajari. kamu hanya akan belajar tiga atau empat unit saja per semester, namun ACU menyarankan menambah beberapa unit sebagai pilihan alternative apabila terdapat perubahan.

3. Mulai Daftar

Berikut adalah cara daftar kuliah di Australian Catholic University Australia:

  • Pilih akun baru, klik “Continue to registration”
  • Apabila kamu sudah mendaftar, login ke bagian “Returning Users”
  • Pilih “Study Abroad” atau “Exchange” pada bagian Level of Study
  • Pilih berapa lama kamu ingin belajar dan pilih “Apply Now”
  • Ikuti instruksi untuk melengkapi pendaftaran

kamu membutuhkan beberapa Salinan dokumen untuk diunggah, sebagai syarat masuk kuliah di Australian Catholic University Australia:

  • Salinan transkrip nilai akademik
  • Sertifikat tes Bahasa Inggris
  • Salinan identitas diri pada passport (tambahkan catatan apabila kamu belum mengurus ini)
  • Personal statement

4. Letter of Offer

Apabila pendaftaran telah berhasil, kamu akan memperoleh Letter of Offer secara elektronik, yaitu antara satu atau dua minggu. Bisa melalui staf bagian Pertukaran Pelajar atau Belajar Luar Negeri kampus.

Letter of Offer berisi rencana pendidikan kamu yang telah disetujui, sekaligus tagihan biaya. Setelah itu, akan ada Acceptance Letter untuk kamu lengkapi dan kirimkan kembali ke ACU.

Sebelum kamu datang ke Australia, kamu juga harus mengurus OHSC, untuk kesehatan mahasiswa internasional.

Confirmation of Enrolment (eCoE) juga kamu peroleh setelah membayar berbagai biaya sebagai syarat administrasi dan setelah mengembalikan Acceptance Letter. ECoE sangat penting untuk membantu kamu mengurus Visa.

5. Visa

Visa pelajar adalah salah satu bagian dari cara daftar kuliah di Australian Catholic University Australia. kamu bisa memperolehnya dari kantor kedutaan atau bagian diplomatic. Setelah visa pelajar kamu disetujui, kamu dapat mengurus perjalanan ke Australia.

Akan ada Study Abroad & Exchange Coordinator, mereka membantu mengirimkan informasi penting, termasuk akomodasi, tips sesampai di Bandara, juga kegiatan orientasi.

Jika kamu sudah sampai di Australia, maka kamu bisa mengikuti program orientasi, mempelajari tentang kampus, serta teman se-angkatan. kamu juga akan memperoleh identitas pelajar.

Sekarang, kamu sudah tahu tentang cara daftar kuliah di Australian Catholic University Australia. Jika ingin kuliah pada semester 1, daftar tanggal 15 November. Jika ingin ikut semester dua, harus daftar tanggal 15 Mei.

FORM REGISTRATION

Artikel Terbaru :

Profil Lengkap University of Waikato

Profil Lengkap University of Waikato

University of Waikato merupakan perguruan tinggi  berlokasi di Hamilton, Selandia Baru yang berdiri pada tahun 1964. Universitas ini menjadi institusi progresif dan inovatif dalam pendidikan. Selain

Read More »

Sebelum Anda Konsultasi
Isi Data Diri Anda Di Bawah Ini

Setelah mengisi formulir, kami akan menyambungkan anda ke konselor kami.

Dapatkan Promo Spesial Selama Event ini Berlangsung!

Daftar Semua Jurusan