Ikuti Kami:
Event Mendatang    IELTS Test
Konsultan Pendidikan Luar Negeri - ICAN Education Consultant
fasilitas kuliah di university of new south wales, sydney

Fasilitas Kuliah di University of New South Wales, Sydney

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Fasilitas Kuliah di University of New South Wales, Sydney

Saat Anda memilih berkuliah di universitas global, penting untuk mempertimbangkan seberapa baik peringkat universitas di negara lokal dan internasional, termasuk yang berkaitan dengan kelengkapan fasilitas kuliah. Seperti halnya University of New South Wales (UNSW) salah satu universitas penelitian dan pengajaran terkemuka di Australia, yang juga memiliki reputasi akademis dunia dengan menempati peringkat ke-37 menurut QS World University Rankings 2019.

University of New South Wales yang berlokasi di jantung kota Sydney ini tercatat memiliki 3 (tiga) kampus utama, yaitu Sydney CBD, Kensington, dan Paddington. Sebagai salah satu anggota Group of Eightsebuah koalisi universitas penelitian intensif dunia, UNSW dilengkapi dengan beragam fasilitas terkini dalam lingkungan akademik yang kondusif agar para mahasiswa dapat mencapai keunggulan dalam program studi dan penelitian.

Berikut sejumlah fasilitas dan layanan kampus di University of New South Wales, Sydney, seperti dimuat dalam platform resminya, www.unsw.edu.au.

Fasilitas Belajar

Jika para mahasiswa membutuhkan ruang pertemuan untuk tugas kelompok atau tempat yang tenang untuk belajar, maka mereka dapat menggunakan fasilitas pemesanan ruang tersebut. Di kampus UNSW Kensington, tersedia layanan atau fasilitas khusus tersebut untuk membantu para mahasiswa menyelesaikan studi dan tugas mereka, serta mendukung mereka secara akademis.

Toko Buku

Toko Buku UNSW adalah tempat yang tepat untuk mendapatkan beragam buku teks, bahan bacaan, dan properti UNSW lainnya yang dibutuhkan.

Perpustakaan

Perpustakaan menyediakan ruang belajar dan sumber daya terkait untuk membantu mahasiswa dalam kegiatan studi akademisnya. Selain dapat meminjam buku, perpustakaan menyediakan ruang pertemuan kelompok, ruang belajar, layanan printer, layanan fotokopi dan scanner, serta komputer layar sentuh.

Lounge Pascasarjana

Lounge Pascasarjana Arc adalah ruang luar biasa bagi mahasiswa pascasarjana untuk bersantai dan bertemu dengan sesama mahasiswa untuk bersosialisasi ataupun belajar. Mereka yang ingin menggunakan fasilitas ini harus menjadi anggota Arc.

Pusat Alat Tulis

Fasilitas ini memberikan mahasiswa dan staf UNSW alat tulis gratis untuk mengurangi kontribusi yang tidak perlu.

Baca Juga:
Akomodasi Kuliah di University of New South Wales Sydney

Fasilitas Kampus

Tak hanya dihadirkan sebagai kampus kuliah, UNSW juga melengkapi fasilitasnya layaknya sebuah jantung ibukota. Sejumlah fasilitas yang tersedia di kampus hampir seperti gambaran kota Sydney itu sendiri dengan beragam layanan berkualitas, seperti restoran, gerai makanan, toko, pusat kebugaran, sarana olahraga, fasilitas medis, dan aneka sajian hiburan.

Toko dan Gerai Makanan

Para mahasiswa dapat menemukan berbagai gerai makanan dan toko eceran di area kampus untuk memenuhi kebutuhan mereka. Tersedia sejumlah supermarket, bank, kantor pos, dan gerai percetakan.

Pusat Kebugaran dan Sarana Olahraga

Kampus juga memiliki fasilitas atau sarana olahraga, pusat kebugaran, dan akuatik, di mana mahasiswa dapat menemukan pilihan lapangan squashgym, dan kolam renang.

Baca juga:
Kelebihan Ini Hanya Ada Di University Of New South Wales

The Roundhouse dan The Whitehouse

The Roundhouse dan The Whitehouse adalah tempat nongkrong populer di area kampus yang menyediakan aneka makanan, minuman, musik, dan acara menyenangkan.

Penitipan Anak

Di UNSW, terdapat 4 (empat) pusat penitipan anak di waktu siang hari yang panjang untuk memberikan perawatan berkualitas bagi anak-anak para staf kampus dan mahasiswa. Lokasinya dekat dengan kampus sehingga mereka dapat berkonsentrasi pada kegiatan perkuliahan ataupun pekerjaan akademik untuk melanjutkan pencapaian karier.

Pusat Medis, Kesehatan, dan Konseling

Berbagai layanan kesehatan tersedia di kampus, seperti akses dokter, kesehatan gigi, ahli kimia, konseling, optometri, patologi, fisioterapi, dan sebagainya.

Pusat Keagamaan

Fasilitas keagamaan ini disediakan untuk semua mahasiswa dan staf UNSW.

Lembaga Bantuan Hukum

Jika mahasiswa dan para staf kampus memiliki masalah hukum yang memerlukan nasihat, maka ada beberapa layanan di UNSW yang mungkin dapat membantu mereka.

Informasi Barang Hilang

Di UNSW, juga tersedia pusat informasi tentang menemukan, melaporkan, dan mengumpulkan properti yang hilang.

Transportasi Umum

Di area kampus dan sekitarnya, pihak Universitas menyediakan sejumlah sarana transportasi umum yang berguna untuk menuju kampus ataupun mengantarkan ke area gedung-gedung yang berbeda.

Peta Kampus

Tidak peduli di kampus mana para mahasiswa sedang berada, mereka mungkin perlu arahan tentang bagaimana menemukan arah tujuan ke mana akan pergi. Jadi, ada beberapa peta kampus yang disediakan Universitas untuk membantu mereka. Segera hubungi ICAN Education Consultan jika kamu membutuhkan bantuan untuk mendaftar kuliah di Universitas ini, kami juga dapat membantu kamu untuk mendaftar kuliah di berbagai negara.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event - Study in Singapore
ICAN Event - UTS Bekasi
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
SIM
KINGS USA
KINGS UK
UTS College Bandung
UTS College Manado
UTS College Bekasi
Education Expo Jabodetabek
New Zealand Jakarta

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Postingan Artikel ...
Artikel Perkuliahan di Luar Negeri Sekolah di Luar Negeri Bahasa Inggris Bacaan Umum Tips & Trick Beasiswa ...
Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan