alasan belajar bidang studi bisnis di uk

Alasan Belajar Bidang Studi Bisnis di UK

Beranda / Perkuliahan / Alasan Belajar Bidang Studi Bisnis di UK

Bisnis merupakan salah satu bidang studi yang paling digemari oleh mahasiswa. Mempelajari bidang studi bisnis di luar negeri tidak hanya memperluas wawasan tetapi juga dapat memberi kamu landasan untuk maju dan mencapai sesuatu yang luar biasa di dunia bisnis.

Tetapi kamu harus mencari tahu tempat yang tepat dalam mempelajari bidang studi bisnis atau bahkan negara yang tepat. Inggris menjadi salah satu tempat terbaik di dunia untuk belajar bisnis untuk kamu yang ingin mengembangkan lebih dalam skill wirausahamu. Berikut beberapa alasan mengapa Inggris merupakan tempat yang tepat untuk mempelajari bidang studi bisnis!

Menawarkan berbagai pilihan universitas yang sangat dihormati

Sistem pendidikan Inggris tetap menjadi salah satu yang paling dihormati di seluruh dunia. Oxford dan Cambridge terus menempati posisi 3 universitas teratas di dunia dari tahun ke tahun, sementara itu menurut World University Ranking 2020, saat ini Inggris memiliki 4 universitas di 15 besar dunia.

Dalam hal akademis, kamu memiliki berbagai pilihan universitas yang menawarkan bidang studi bisnis seperti London Business School, University of Warwick, dan banyak lainnya yang saat ini memimpin pendidikan dunia. Terdapat lebih dari 100 sekolah bisnis yang dapat dipilih di seluruh negeri, jadi kamu dapat menemukan lembaga pendidikan yang cocok untuk dirimu. Universitas di Inggris juga rutin mendapatkan pengecekan oleh Quality Assurance Agency for Higher Education. Sebuah organisasi yang sepenuhnya independen yang bekerja untuk memastikan bahwa siswa mendapatkan jenis pendidikan yang dibanggakan oleh Inggris.

Inggris memiliki peluang bisnis yang luas

Jika kamu memikirkan masa depan dalam industri bisnis, tidak banyak tempat yang lebih baik untuk memulai perjalanan selain di Inggris. Kota-kota seperti London, Manchester, dan Edinburgh di Inggris menjadi pusat ekonomi global saat ini yang memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan karirmu.

Jika kamu sedang mencari magang selama liburan musim panas atau memiliki rencana untuk belajar seputar bisnis, maka Inggris adalah tempatnya. Inggris memiliki warisan kewirausahaan yang kaya dan hal ini adalah sistem yang selalu mendorong inovasi perekonomian Inggris.

Inggris menjadi salah satu negara yang paling ramah bagi siswa internasional. Tempat di mana kamu dapat berbicara, menyuarakan pendapat dengan bebas, bahkan  negara ini memungkinkan siswa internasional untuk mendapatkan pendidikan dengan mudah. Kuliah di Inggris akan membuat kamu memiliki pengalaman yang jauh lebih banyak.

Bahasa Inggris merupakan bahasa bisnis secara global

Setuju atau tidak bahasa Inggris telah menjadi bahasa internasional dunia. Belajar di Inggris membawa manfaat tambahan untuk meningkatkan keterampilan bahasa Inggris yang hampir pasti akan dibutuhkan di masa depan dalam seluruh bidang, terasuk industri bisnis.

Jika kamu berencana untuk terjun ke bisnis internasional, kemampuan bahasa Inggris sangatlah penting. Kamu tidak boleh meremehkan kekuatan komunikasi dan pemahaman bahasa Inggris yang baik dapat membuka pintu di industri bisnis dengan lebar.

Baca Juga: Top 5 Jurusan Aviation di Universitas UK!

Menawarkan kursus yang lebih singkat

Sebagian besar program sarjana bisnis di Inggris diselesaikan dalam tiga tahun studi, hal ini dapat dikatakan satu tahun lebih singkat daripada di negara lain. Meskipun kamu mungkin berpikir akan mendapatkan lebih sedikit pengetahuan atau pengalaman, itu sama sekali tidak benar. Karena Inggris memiliki sistem akademik yang disusun secara rapi, yang berarti bahwa tingkat pendidikan yang sama persis dicapai, tetapi dirancang dengan waktu sedikit lebih cepat.

Beberapa manfaat dari kursus singkat yang dirancang adalah terkait finansial. Kamu dapat meraih gelar bisnis di Inggris dengan biaya kuliah secara keseluruhan yang lebih rendah karena diselesaikan dalam waktu yang lebih singkat pula.

Inggris memiliki reputasi tinggi

Inggris merupakan salah satu negara yang memiliki reputasi baik secara global. Jadi jika perusahaan melihat gelar bisnis dari salah satu universitas di Inggris maka hal tersebut dapat membuatmu menjadi lebih menarik dibandingkan pelamar lainnya. Hal tersebut terjadi karena Inggris memiliki sistem pendidikan yang baik. Sehingga lulusan universitas di Inggris juga akan mencerminkan karakteristik orang Inggris yang disiplin diri, kerja keras, dan pragmatis. Kamu dapat mempelajari bisnis di Inggris, sebuah lingkungan yang menjadi pusat dunia dan terus berkembang untuk karir masa depanmu. Gimana tertarik mendalami bidang studi bisnis di Inggris secara mendalam?

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
UTS College
Deakin University
SIT

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan