begini cara daftar kuliah di lincoln university, new zealand

Begini Cara Daftar Kuliah di Lincoln University, New Zealand

Beranda / Perkuliahan / Persiapan Kuliah / Begini Cara Daftar Kuliah di Lincoln University, New Zealand

Melanjutkan pendidikan di luar negeri mungkin menjadi impian banyak pelajar. Meski syarat dan administrasi yang harus dipenuhi cukup panjang dan rumit, namun tidak menghalangi rencana para pelajar yang ingin mengenyam pendidikan di negara tujuan mereka. Salah satu universitas yang menjadi tujuan bagi banyak pelajar adalah Lincoln University New Zealand.

Proses Pendaftaran Kuliah di Lincoln University, New Zealand

Dengan kualitas pendidikan yang tidak perlu diragukan lagi, universitas ini juga memiliki akomodasi dan fasilitas terbaik yang bisa digunakan oleh para mahasiswanya. Berdiri sejak 1878 sebagai sekolah agrikultur, Lincoln University, New Zealand kini berubah menjadi universitas nasional yang berkembang seperti sekarang. Untuk masuk ke universitas ini, kamu perlu tahu caranya, apa saja?

Pilih kualifikasi

Tentukan apa yang akan kamu pelajari di sana, fakultas serta jurusan apa yang kamu minati. Pasalnya, ada banyak fakultas yang bisa kamu pilih di universitas ini. Pemilihan fakultas ini juga akan berpengaruh terhadap jenis karir yang akan kamu ambil nantinya. Untuk memilih fakultas yang tepat untuk kamu, kamu bisa pergi ke halaman kualifikasi di website resmi Lincoln University. Lalu hubungi bagian Student Liaison, dan kontak pihak universitas dengan email atau telepon.

Kirim lamaran

Kamu bisa mengirimkan lamaran ke universitas ini kapanpun, bahkan ketika kamu belum mendapatkan hasil resmi dari kualifikasi yang kamu ajukan. Untuk mendaftarkan diri, kamu perlu membuat satu akun di MyLinc System. Setelah itu, kamu bisa melengkapi aplikasi belajar kamu, mendaftarkan diri untuk akomodasi atau beasiswa, dan menerima banyak tawaran menarik dari universitas ini.

Cek aplikasi kamu

Jika kamu sudah selesai mengirimkan aplikasi milikmu, maka kamu bisa mengecek aplikasi tersebut sehingga kamu bisa mengetahui sampai mana proses yang telah dilakukan.

Menerima penawaran

Setelah semua langkah tersebut sudah kamu lakukan, maka kamu harus rutin mengecek email pribadi kamu. Sebab admission letter dari universitas ini akan dikirimkan via email. Setelah menerimanya, kamu bisa menyetujuinya lewat akun MyLinc yang telah kamu buat sebelumnya. Persetujuan kamu akan terekam di Lincoln University Campus Administration System atau biasa dikenal juga dengan LUCAS.

Daftarkan diri

Ketika kamu telah menerima penawaran dari pihak universitas, maka LUCAS akan memperbarui hal apa yang harus kamu lakukan, yaitu mendaftar! Setelah 1 Okotober setiap tahunnya, kamu bisa memilih kursus individual dan mendaftarkan diri kamu di sana. Kamu juga bisa menggunakan layanan course planner untuk membantu kamu dalam memilih kursus yang sesuai dengan program studi kamu. Nah, hal ini harus kamu lakukan setiap tahunnya sampai kamu menyelesaikan masa belajar kamu di kampus ini. Ada beberapa kursus yang wajib diambil dan beberapa lainnya bisa kamu pilih sendiri. Jumlah dari kursus ini akan tergantung pada kualifikasi kamu. Pastikan kamu melengkapi semua item yang harus kamu lakukan di LUCAS.

Baca juga : Akomodasi Di Lincoln University, New Zealand

Kirimkan pendaftaran

Jika semua hal yang harus kamu lakukan sudah lengkap, maka saatnya kamu mengirimkan lamaran kamu ke universitas ini. Setelahnya kamu akan mendapatkan informasi mengenai ID Card mahasiswa kamu, alamat email mahasiswa, serta akses ke jaringan mahasiswa.

Untuk masuk ke Lincoln University, New Zealand, tentunya ada beberapa syarat akademis dan administratif yang harus kamu penuhi, salah satunya adalah memiliki sertifikat tes Bahasa Inggris IELTS atau TOEFL. Kamu juga harus mendapatkan nilai minimum yang telah ditetapkan universitas pada tes ini.

ICAN Education Consultant membantu kamu untuk mendapatkan nilai minimun sebagai salah satu syarat masuk ke Lincoln University, New Zealand. Hubungi atau temui tim kami untuk les Bahasa Inggris yang kamu butuhkan!

Alasan Kuliah di Lincoln University, New Zealand

Sekitar 22.000 mahasiswa, termasuk mahasiswa internasional dari lebih dari 100 negara, merupakan komunitas mahasiswa Universitas yang beragam. Universitas menghargai keterlibatan yang berarti dalam kehidupan sosial, budaya, dan ekonomi di wilayah Wellington dan dalam inisiatif internasionalisasi. Universitas bangga dengan keunggulan penelitian, pengajaran, dan keterlibatan transformatifnya yang relevan secara lokal dan signifikan secara internasional.

Menurut putaran evaluasi kualitas Dana Penelitian Berbasis Kinerja terbaru dari Komisi Pendidikan Tersier Selandia Baru, Victoria University of Wellington adalah universitas dengan peringkat teratas di Selandia Baru untuk intensitas penelitian berkualitas tinggi. Universitas ini berada di peringkat 2 persen teratas dari 18.000 universitas dunia dan 1 persen universitas teratas di seluruh dunia untuk 18 mata pelajaran menurut QS World University Rankings 2022.

Dalam audit QS Stars tahun 2022, Victoria University of Wellington mempertahankan peringkat Five Stars Plus yang luar biasa sebagai salah satu dari hanya 19 universitas lain di dunia yang memiliki peringkat ini. Universitas bangga menjunjung standar keunggulan dalam memberikan pengalaman mahasiswa yang luar biasa baik di dalam maupun di luar kelas.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
UTS College
Deakin University
SIT

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan