Informasi biaya kuliah di Jepang dalam rupiah sangat penting. Jika kamu tertarik untuk melanjutkan pendidikan di Jepang, paling tidak biaya kuliah menjadi bagian penting untuk dipertimbangkan. Ada banyak persiapan penting sebelum berangkat.
Mahasiswa internasional yang tertarik kuliah di Jepang harus bisa membuat anggaran dengan detail. Jadi negara Sakura ini terkenal dengan industri animasi dan game, serta kualitas pendidikan luar biasa. Belum lagi banyak kampus terbaik di Asia yang bisa jadi pilihan, tertarik?
Topik Pembahasan
Estimasi Biaya Uang Kuliah di Jepang
Jepang adalah salah satu negara di Asia yang menjadi tujuan bagi mahasiswa internasional untuk melanjutkan pendidikan tinggi. Ada lebih dari 37 universitas Jepang yang berhasil masuk di Top Global University Initiative.
Top Global University Initiative merupakan campuran antara perguruan tinggi nasional dan swasta. Di Jepang Universitas Nasional ini memiliki biaya perkuliahan yang sama terlepas dari berbagai macam program internasional maupun domestik yang diselenggarakan oleh pihak kampus.
Kamu perlu tahu berapa biaya kuliah di Jepang S1 dan S2. Berikut estimasi biaya kuliah di Jepang tanpa beasiswa:
National | Local Public | Private (excludes medical, dental, and pharmaceutical programs) | Private (medical, dental, and pharmaceutical programs) | |
---|---|---|---|---|
Graduate Schools | Approx. 820,000 yen | Approx. 900,000 yen | Approx. 1,100,000 yen | Approx. 850,000 yen |
Universities (Undergraduate) | Approx. 820,000 yen | Approx. 930,000 yen | Approx. 1,100,000 yen | Approx. 3,200,000 yen |
Junior Colleges | Approx. 600,000 yen | Approx. 960,000 yen |
Colleges of Technology (National) | Approx. 320,000 yen *1 |
Professional Training Colleges | Approx. 900,000 yen |
Japanese Language Institutions | Approx. 680,000 yen |
Biaya akademik di Jepang tidak setinggi di Amerika Serikat dan Inggris. Selain itu, banyak sekolah di Jepang yang menyediakan program beasiswa dan program pembebasan/pengurangan biaya sekolah kepada siswa internasional.
Informasi Biaya Hidup di Jepang bagi Mahasiswa Internasional
Sebagai mahasiswa internasional, tentu kamu harus memikirkan biaya hidup. Tidak hidup dengan orang tua atau saudara, ada banyak hal yang harus dipikirkan. Untuk biaya hidup sebenarnya tergantung dengan gaya hidup kamu ya, seberapa konsumtif kamu selama berada di Jepang. Jadi, kamu perlu mengetahui gambaran lengkap seputar biaya hidup kuliah di Jepang.
Jika ingin mendapatkan anggaran yang sesuai, konsultasi seputar perkuliahan di Jepang, dan bagaimana kehidupan di negara tersebut, kamu bisa melakukan konsultasi kuliah luar negeri dengan ICAN Education Consultant.
Jadi, Lembaga tersebut akan membantu kamu mempersiapkan diri dan kebutuhan yang beragam agar mendapatkan kesempatan kuliah di Jepang dengan mudah tanpa adanya hambatan.
Biaya tempat tinggal di Jepang merupakan salah satu anggaran paling mahal yang harus dipikirkan oleh mahasiswa internasional. Entah itu biaya tempat tinggal yang berukuran besar atau kecil, tetapi mahalnya biaya tersebut ditentukan oleh lokasinya. Apakah di pusat kota atau di pinggiran, bagaimana jaraknya dengan stasiun, dan usia bangunan.
Biaya hidup juga harus diperhatikan jauh-jauh hari sebelum berangkat kuliah ya. Berikut ini estimasi biaya hidup selama di Jepang:
- Biaya akomodasi atau tempat tinggal, harus dipikirkan sebelum datang ke Jepang. Jangan sampai setelah sampai kamu tidak memiliki tempat tujuan. Belakangan ini berbagi tempat tinggal dengan teman menjadi opsi tepat. Rata-rata sewa bulanan untuk siswa di Tokyo bisa mencapai 60.000 Yen atau sekitar $520.
- Biaya makanan bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu ya. Ada banyak restoran yang tersedia dan dapat dipilih sesuai selera. Beberapa tempat menawarkan makan siang dan makan malam seharga 800 – 1000 Yen. Hal tersebut menjadi pengeluaran setiap hari jika memiliki makan di luar.
Namun, biaya makan bisa menjadi lebih terjangkau jika kamu bisa memasak sendiri.
- Biaya komunikasi, sebenarnya tidak ada sistem pay as you talk di Negara Sakura ini. Tetapi untuk langganan telpon perbulan mungkin sekitar Rp. 250.000.
Selain mempertimbangkan gaya hidup, ternyata biaya hidup juga akan disesuaikan dengan kota tempat tinggalmu ya. Biasanya biaya hidup di Tokyo akan jauh lebih besar jika dibandingkan dengan kota yang lebih kecil.
Baca Juga: Seputar Kuliah Arsitektur di Jepang
Syarat Kuliah di Jepang
Perkuliahan di universitas-universitas dan junior college di Jepang umumnya diadakan dalam bahasa Jepang, namun, dalam beberapa tahun terakhir, terdapat peningkatan jumlah program gelar universitas (Sarjana) yang diajarkan seluruhnya dalam bahasa Inggris.
Untuk diterima di program universitas atau perguruan tinggi Jepang yang diajarkan dalam bahasa Jepang, seseorang harus lulus ujian JLPT N1 atau N2 selain mencetak setidaknya 250 poin pada EJU bagian Jepang.
Untuk dapat diterima di universitas atau junior college di Jepang, salah satu syarat berikut harus dipenuhi:
- Formulir aplikasi (ditunjuk oleh universitas)
- Ijazah kelulusan SMA
- Transkrip sekolah menengah
- Surat rekomendasi dari kepala sekolah atau guru di sekolah menengah tempat pelamar lulus
- Sertifikat yang menunjukkan kemahiran bahasa Jepang dan Inggris
- Lainnya
Banyak sekolah yang mengadakan ujian masuk bagi orang asing (siswa internasional).
Ada juga sekolah yang melakukan evaluasi dokumen lamaran dan pengetahuan akademik, wawancara, atau ujian EJU.
Kebutuhan Biaya Transportasi di Jepang
Kuliah di Jepang, pasti kamu membutuhkan transportasi untuk mobilisasi bukan? Nah, biasanya mahasiswa banyak yang mengandalkan Japan Rail East. JR East ini menjadi operator jaringan kereta api paling besar di Jepang.
Perusahaan ini menawarkan diskon sekitar 20% kepada para pelajar, tentu bisa membantu kamu untuk berhemat ya. Untuk setiap perjalanan di dalam 23 daerah khusus Tokyo setara dengan biaya tiket kereta Commuter 3 bulan yaitu sekitar Rp. 2.500.000 bagi para pelajar.
Hal tersebut untuk membantu kamu semakin dekat dengan universitas dan biaya transfer jauh lebih murah. Dapat diperkirakan transportasi untuk satu bulan bagi setiap siswa bisa mencapai Rp. 630.000.
Memperhatikan pengeluaran selama di Jepang memang sangat penting. Jadi tidak hanya sekedar biaya kuliah yang harus dihitung dengan baik, tetapi juga biaya hidup ya. Sebab semuanya saling berhubungan untuk proses kelancaran kamu selama perkuliahan di Jepang. Dengan estimasi biaya kuliah di Jepang dalam rupiah akan membantu kamu memiliki anggaran yang tepat.