Biaya sekolah di Malaysia berbeda-beda, ditentukan dengan jenjang pendidikan yang diambil serta tempat menempuh pendidikan. Malaysia merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang memiliki kualitas pendidikan dan internasional dan tidak kalah saing dengan beberapa negara lain. Menariknya lagi biaya sekolah di Malaysia relatif terjangkau, juga termasuk untuk perguruan tinggi.
Biaya yang terjangkau serta kualitas pendidikan terjamin menjadi salah satu alasan kenapa banyak pelajar Indonesia yang tertarik untuk menempuh pendidikan di Malaysia. Ada banyak jenjang pendidikan yang ditawarkan, tetapi kebanyakan pelajar Indonesia lebih fokus untuk mengambil di tingkat perguruan tinggi.
Topik Pembahasan
Informasi Biaya Sekolah di Malaysia
Jika tertarik untuk melanjutkan studi di Malaysia berikut ini informasi biaya sekolah di Malaysia sesuai dengan tingkatan pendidikannya.
Program Diploma
Apabila kamu tengah mempertimbangkan untuk melanjutkan pendidikan tingkat D3 atau Diploma di Malaysia, maka sangat penting untuk merencanakan pembayaran biaya perkuliahan dengan baik. Bagi pelajar internasional memperkirakan biaya perkuliahan adalah bagian yang paling penting.
Biaya sekolah program Diploma di Malaysia ditentukan dengan program studi serta tempat studi. Diperkirakan biaya pendidikan untuk jenjang Diploma sekitar RM 47.000 – RM 86.500.
Program Sarjana
Sedangkan untuk program sarjana atau program S1 bagi calon mahasiswa internasional biaya sekolah diperkirakan antara RM 30.000 – RM 50.000 per tahun. Program ini bisa diambil di beberapa perguruan tinggi terbaik di Malaysia, seperti University of Nottingham Malaysia, Curtin University Sarawak, Taylor’s University Malaysia, Asia Pacific University, Monash University Malaysia, dan lain sebagainya.
Untuk mengurangi beban biaya studi, sebagai pelajar internasional kamu bisa mencari informasi seputar beasiswa atau bantuan keuangan.
Program Pascasarjana
Program pascasarjana di Malaysia tersedia dengan beberapa program studi terbaik dan ditawarkan oleh Universitas unggulan. Kuliah program pascasarjana atau S2 harus dipertimbangkan dengan baik, termasuk untuk biaya perkuliahan. Biaya perkuliahan program S2 di Malaysia diperkirakan RM 50.000 – RM 70.000 per tahun.
Kamu memiliki kesempatan untuk mendaftar di beberapa perguruan tinggi terbaik Malaysia. Selain itu ada banyak juga Beasiswa bagi mahasiswa internasional untuk meringankan beban biaya perkuliahan dalam program pascasarjana.
Biaya Sekolah di Malaysia Berdasarkan Jenis Sekolah Tinggi
Berikut ini adalah perkiraan biaya pendidikan yang dibutuhkan untuk melanjutkan Kuliah di Malaysia dalam tingkat perkuliahan.
Universitas Negeri
Jika kamu memutuskan untuk masuk dalam universitas negeri di Malaysia maka biaya perkuliahan yang dibutuhkan sekitar RM 50.500 – RM 97.000 untuk durasi pembelajaran 3,5 tahun hingga 4 tahun. Tentu saja biaya tersebut tidak berlaku bagi beberapa program studi, misalnya seperti kesehatan di bidang kesehatan dan teknik, sebab biayanya bisa mencapai 2 kali lipat.
Universitas Swasta
Kemudian ada universitas swasta yang menawarkan beberapa program menarik bagi pelajar internasional. Untuk biaya sekolah di Malaysia dalam universitas swasta diperkirakan RM 73.500 – RM 142.000 dalam waktu 3.5 tahun – 4 tahun.
Berbeda jika kamu mengambil program studi kedokteran, sebab biaya yang dibutuhkan bisa saja di atas RM 505.000.
Cabang Kampus Internasional
Di Malaysia ada beberapa kampus cabang internasional yang bisa membantu belajar internasional untuk mendapatkan pengalaman pendidikan kelas dunia dengan harga lebih terjangkau. Kuliah di kampus internasional Malaysia, rata-rata program ditawarkan antara RM 105.000 – RM 230.000.
Universitas dengan Twinning Program
Sedangkan untuk program pendidikan Twinning, di mana kau bisa mengambil pendidikan di Malaysia 2 tahun pertama dan dilanjutkan ke Universitas lain untuk 2 tahun selanjutnya. Biaya perkuliahannya sekitar RM 142.500 – RM 280.000.
Program ini masih dikatakan hemat untuk mengambil gelar yang sama di Inggris maupun di Australia.
Baca juga : Estimasi Biaya Hidup Di Malaysia Untuk Mahasiswa Internasional
Penutup
Biaya sekolah di Malaysia tentu berbeda untuk masing-masing tingkatan dan disesuaikan dengan tempat kamu mengambil studi. Kebanyakan pelajar Indonesia lebih tertarik untuk mengambil program pendidikan tinggi di Malaysia. Kamu bisa konsultasi dengan agen pendidikan luar negeri ICAN Education untuk mendapatkan informasi seputar perkuliahan di Malaysia dan biaya perkuliahan di kampus pilihan.
Melalui konsultan luar negeri akan lebih mudah bagi kamu untuk mendapatkan kesempatan Kuliah di Malaysia dengan mudah dan biaya lebih terjangkau. Ada juga informasi seputar beasiswa yang bisa kamu dapatkan.