University of York Online PhD menjadi pilihan tepat bagi kamu yang tertarik melanjutkan pendidikan S3. Melanjutkan pendidikan PhD bagi beberapa orang merupakan salah satu peluang besar yang bisa meningkatkan karir di masa depan. University of York merupakan salah satu perguruan tinggi yang memberikan Berbagai macam program penelitian untuk pendidikan PhD.
Kuliah di kampus Inggris ini, kamu akan menjadi bagian dari Universitas kelas dunia yang dinamis. Tidak hanya itu tetapi kamu juga bisa menjadi berkolaborasi dengan akademisi perintis, melintasi berbagai macam disiplin ilmu, dan menemukan penemuan terbaru yang bisa berdampak positif bagi dunia.
Topik Pembahasan
Phd Online di University of York
Program PhD Di kampus Ini bisa dilakukan dengan kurun waktu 3 – 4 tahun jika kamu mengambil perkuliahan penuh waktu. Tapi jika dilakukan dengan paruh waktu, maka penelitian bisa dilakukan hingga membutuhkan waktu 6 tahun. Sekalipun begitu, banyak mahasiswa internasional yang tertarik untuk melanjutkan dan mendapatkan gelar PhD di University of York.
Menariknya kampus ini juga menyediakan program pembelajaran secara online yang bisa dilakukan oleh siswa dengan kesibukan tertentu. Program PHD yang dilakukan penuh waktu di kampus ini tentu melibatkan proyek penelitian selama 3 tahun.
Proses pembelajaran secara online akan didampingi oleh akademisi profesional sesuai dengan bidang peminatan siswa. Mahasiswa riset yang akan memulai program tersebut biasanya didaftarkan untuk gelar. Kemudian perlu dikonfirmasi pendaftaran PHD akan dipertimbangkan selama 18 bulan bagi mahasiswa penuh waktu atau 3 tahun bagi mahasiswa pada waktu.
Setelah adanya bukti kemajuan yang tepat dan diterima, nantinya mahasiswa akan memiliki satu maupun dua pengawas dan ditambah dengan panel penasehat tesis kecil.
Baca Juga : Kuliah Di University Of York PhD, Ini Keuntungannya
Bagaimana Mendaftar untuk Gelar PhD di University of York?
Sebenarnya memutuskan untuk mengambil program PhD secara online maupun offline tidak jauh berbeda, asalkan kamu tetap fokus pada riset yang telah dipilih. University of York benar-benar memberikan fasilitas terbaik kepada mahasiswa yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan PhD. Bahkan kampus ini tidak memberikan batas waktu pendaftaran.
Jadi kau bisa mulai mendaftar kapan saja sepanjang tahun. Namun, biasanya ada beberapa persyaratan tertentu yang mengharuskan setiap mahasiswa mengikuti kursus pelatihan terlebih dahulu. Halangan lain juga bisa didapatkan dari akomodasi kampus yang memiliki hutang dan waktu tertentu, sehingga jika kamu membutuhkan akomodasi untuk melanjutkan program PhD harus disesuaikan dengan tenggat tersebut.
Calon mahasiswa bisa melakukan pendaftaran kapan saja selama 1 tahun akademik, tetapi jika ingin mulai pada bulan Oktober, maka proses lamaran akan dilakukan pada bulan Januari sampai Februari. Disarankan untuk tidak mendaftar pada pertengahan maupun akhir semester karena membutuhkan waktu untuk memikirkan dan memproses aplikasi lebih lama.
Melakukan pendaftaran di University of York PhD, kamu tidak membutuhkan biaya pendaftaran hanya saja mempersiapkan berbagai macam persyaratan untuk bisa mengisi formulir dan mengirimkan kepada pihak kampus.
Ada berbagai macam persyaratan yang harus disiapkan jika tertarik untuk mengambil program PhD di University of York, baik secara online maupun offline seperti berikut;
- Kamu harus menulis pernyataan pribadi menggunakan Font Times New Roman 12 pt, gunakan margin 2 cm, dan tulis satu halaman A4 saja. Tidak perlu menulis lebih dari ini.
- Selain itu kamu juga harus menyertakan rincian yang lebih relevan terkait latar belakang akademik dan pendidikan sebelumnya.
- Sertakan alasan terkait program yang dipilih sesuai dengan kebutuhan dan apa yang membuat kamu tertarik dengan program tersebut.
- Tulis apa saja yang ingin kamu dapatkan dari program PHD tersebut. Cobalah untuk lebih spesifik lagi.
- Kamu juga bisa menyertakan modul apa saja yang bisa menjadi opsi dan diminati.
- Tuliskan topik yang mungkin kamu minati untuk disertasi jika sudah memiliki ide.
- Sertakan detail aktivitas kamu yang relevan dan sudah dilakukan, misalnya seperti merancang bahan ajar atau menyelenggarakan kursus singkat.
- Pengalaman belajar apa yang kau miliki juga bisa disertakan dan pastikan relevan dengan program.
- Sertakan alasan Bagaimana program tersebut sesuai dengan rencana masa depan kamu.
Beberapa persyaratan tersebut untuk membantu untuk mendaftar di program PhD University of York. Tentu ada beberapa persyaratan lain yang dibutuhkan, kamu bisa melihat informasinya di website resmi University of York.
Baca juga : Tentang Jurusan Management Di University Of York
Penutup
University of York online PhD adalah salah satu program yang akan memudahkan setiap mahasiswa pascasarjana S3 untuk melakukan penelitian sesuai dengan bidang peminatan. Program online tersebut bisa digunakan bagi mahasiswa dengan jarak jauh.
Untuk mempermudah proses pendaftaran dan pembelajaran di University of York, kamu bisa berkonsultasi secara langsung dengan ICAN Education Consultant sebagai salah satu agen pendidikan terbaik di Indonesia yang sudah menyalurkan banyak mahasiswa ke kampus luar negeri.