cara mudah membuat essay bahasa inggris

Cara Mudah Membuat Essay Bahasa Inggris

Beranda / Belajar Bahasa Inggris / Cara Mudah Membuat Essay Bahasa Inggris

Kamu pasti sering mendengar tentang essay atau mungkin sudah pernah dapat tugas menulis essay. Biasanya tugas untuk membuat essay asli kamu dapatkan ketika masuk di perguruan tinggi. Essay biasanya ditulis dalam bahasa Inggris, untuk itu kamu perlu mengetahui cara membuat essay bahasa inggris.

Biasanya tugas tersebut datang dari bidang bahasa Inggris atau juga sebagai keperluan pendaftaran universitas luar negeri. Bagaimana sebenarnya untuk membuat essay bahasa Inggris?

Pengertian Tentang Essay

Sebelum mengetahui tentang bagaimana cara menulis essay bahasa Inggris yang baik dan benar, kamu harus paham dulu tentang essay ya. Jadi essay adalah penulisan yang membawa sebuah fenomena maupun isu dengan opini dari penulis.

Biasanya pembuatan essay ini dijadikan tugas akademis agar guru ataupun dosen mampu melihat sudut pandang kamu terkait fenomena tersebut. Biasanya tulisan ini juga dibutuhkan sebagai salah satu syarat jika kamu tertarik masuk ke perguruan tinggi luar negeri.

Sebelum menulis essay bahasa Inggris kamu harus mengetahui struktur penulisan, seperti berikut.

  • Title atau judul, buat judul yang menarik sesuai dengan fenomena yang akan kamu tulis 
  • Introduction atau pendahuluan, di dalamnya kamu bisa membahas tentang topik secara umum dan permasalahan.
  • Body atau badan essay, bagian ini membuat penulis untuk menumpahkan pokok pikiran dan mengenai pokok permasalahan. Jadi kamu bisa menjelaskan berbagai macam masalah dalam isi kamu dan berbagai macam pikiran yang bisa disertakan dengan bukti ilmiah. Bukti ilmiah ini bisa kamu dapat melalui artikel, teori buku, atau jurnal.
  • Closing and Conclusion atau penutup dan kesimpulan, bagian ini membuat kamu menutup essay dengan berbagai macam kesimpulan pokok dan pemikiran bukti yang sudah jelas sumbernya.

Bagian-bagian tersebut sangat penting dalam pembuatan essay dan harus kamu pelajari mengenai. Selain essay, tentu ada beberapa syarat lainnya untuk masuk ke universitas luar negeri. Lakukan konsultasi kuliah luar negeri dengan ICAN Education Consultant untuk mendapatkan informasi lengkap seputar perkuliahan, syarat dan universitas-universitas bergengsi di luar negeri.



Baca juga : Cara Praktis Membuat Essay


Tips Membuat Essay dalam Bahasa Inggris

Ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan untuk membuat sebuah essay dalam bahasa inggris, seperti berikut.

Pilih Jenis Essay Bahasa Inggris

Pertama kamu harus menentukan terlebih dahulu jenis essay bahasa Inggris yang akan ditulis. Dengan menentukan tipe essay maka akan membantu mempermudah untuk gaya penulisan dan cara penyampaian pesan, seperti berikut.

  • Narrative essay, memiliki penyampaian subjek essay dengan langsung dan penulisan menggunakan gaya bercerita.
  • Persuasive essay, memiliki gaya penulisan untuk meyakinkan pembaca dengan suatu pandangan penulis.
  • Expository essay, akan membantu untuk menjelaskan sebuah proses melalui tulisan.
  • Descriptive essay, memiliki penulisan detail tentang pembahasan yang akan diangkat.

Kamu dapat memilih salah satu jenis penulisan tersebut akan mempermudah untuk menyusun sebuah essay dalam bahasa Inggris. 

Coba Buat Outline Dulu

Setelah menentukan jenis essay, kamu bisa melanjutkan dengan membuat outline. Dengan membuat outline akan membantu kamu untuk baik menata bagaimana arah tulisan. Jadi pada tengah proses kamu tidak akan bingung apa yang harus ditulis. Untuk membuat outline kamu bisa memulai dengan beberapa bagian atau daftar dalam esai.

Lebih sederhana lagi jika kamu mulai menyusun poin yang akan dijelaskan dalam esai tersebut, tentu dengan menggunakan bahasa inggris.

Lakukan Riset

Essay merupakan tulisan yang membantu kamu untuk mengeluarkan opini. Namun harus melakukan riset untuk mendukung pernyataan tersebut. Jadi setelah membuat outline lebih baik kamu melakukan riset terlebih dahulu.

Kamu bisa menyertakan semua reset yang sudah pernah dilakukan dan mengkaitkan pada beberapa point yang telah dibuat dalam online sebelumnya.  Dengan begitu setiap poin kamu sudah memiliki reset pendukungnya akan memperkuat.

Tulis Bagian Isi Essay

Selanjutnya kamu tinggal menulis isi essay sesuai dengan  outline dan riset. Karena kamu sudah menyiapkan semua poin di offline maka tinggal Mengikuti alur saja. Setelah itu silahkan memakai gaya penulisan yang dipilih. 

Pastikan kamu membuat essay yang fokus pada poin outline. Jangan sampai keluar dari outline dan riset sebab akan membingungkan. 

Terus Baca dan Cek Ulang

Terakhir lakukan editing dengan cara membaca dan cek ulang. Untuk membuat essay dalam bahasa Inggris hal yang perlu kamu perhatikan adalah  spelling, grammar, dan sumbernya.

Pastikan bahwa semuanya sudah sempurna dan perhatikan beberapa kalimat paraphrase dan quotation. Kamu harus mengetahui perbedaan keduanya, sehingga bisa membantu mendukung opini kamu dalam essay tersebut.

Pastikan kamu juga cek sumber, jangan sampai berasal dari jurnal maupun artikel yang kurang dipercaya. Hal tersebut sangat penting dan mendukung opini kamu.

Membuat essay dalam bahasa asing sebenarnya tidak jauh berbeda dengan bahasa Indonesia. Hanya saja kamu harus memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang baik dan benar. Perhatikan bagian-bagian dari essay dan penggunaan bahasa Inggris agar essai kamu terlihat berkualitas.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
UTS College
Deakin University
SIT

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan