Lembaga pendidikan ini telah berdiri selama 30 tahun, yang menjadikan Cesar Ritz Colleges mendapatkan ranking 13 sebagai lembaga pendidikan terbaik di dunia. Ranking tersebut diberikan terutama karena kampus mempunyai kualitas di bidang manajemen perhotelan dan pariwisata. Bahkan, kampus tersebut menjadi sepuluh besar kampus terbaik di Switzerland.
Selama di kampus, seluruh mahasiswa akan belajar lebih banyak dalam bidang bisnis. Kamu bakal belajar bagaimana membuat rencana bisnis sendiri, mengembangkan skill dalam bidang riset, serta mencari peluang bisnis yang inovatif. Bahkan, Cesar Ritz mendidik seluruh mahasiswa untuk menggunakan pengetahuan dan peralatan yang tersedia untuk membangun bisnis yang menguntungkan.Peringkat Dunia untuk Cesar Ritz Colleges
Saat ini Cesar Ritz Colleges sudah dikenal di mata dunia, terutama dalam hal peringkat ranking. Kampus ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk mahasiswa internasional yang dimana terdapat banyak mahasiswa dari 50 negara. Kampus ini terletak di sebuah hotel yang ada di pusat kota Neuchatael. Lembaga pendidikan ini memang tidak membuka kuliah untuk banyak mahasiswa. Hal ini dikarenakan Cesar Ritz punya prioritas dan perhatian yang cukup tinggi untuk masing-masing mahasiswa. Bahkan, mereka juga membuat suasana kampus seperti keluarga atau komunitas.
Tertarik mendaftar di Cesar Ritz? Tentu saja ada beberapa persyaratan masuk kuliah yang harus kamu penuhi. Salah satu hal yang wajib diperhatikan oleh mahasiswa internasional adalah kemampuan menggunakan Bahasa Inggris. Mengingat semua sistem pembelajaran dilakukan dengan menggunakan Bahasa asing tersebut. Maka, adalah hal yang lumrah bagi kampus untuk meminta mahasiswa internasional untuk melampirkan sertifikat penguasaan Bahasa Inggris.
Baca juga : Akomodasi Kuliah Di Cesar Ritz Colleges
Apa Saja Syarat Masuk Kuliah Di Cesar Ritz Colleges?
Persyaratan Bahasa Inggris
Kamu bisa menggunakan hasil tes TOEFL atau IELTS untuk membuktikan kemahiran menggunakan Bahasa Inggris. Selain itu, juga bisa menggunakan hasil tes OOPT untuk memenuhi syarat pendaftaran kuliah. Tingginya skor tes dalam persyaratan tergantung dari jurusan dan program pendidikan yang diinginkan.
Itulah informasi umum kampus Cesar Ritz Colleges mengenai peringkat ranking dan seperti apa sistem pendidikan yang ditawarkan. Dengan persyaratan tersebut, tentu saja kamu harus menyiapkan semuanya dari sekarang. Untuk kamu yang ingin belajar di Cesar Ritz, agar bisa lulus TOEFL atau IELTS, ikuti kursus Bahasa Inggris. Dengan ikut kursus, persiapan menghadapi ujian TOEFL dan IELTS jadi lebih matang. Kamu juga bisa menghubungi kami kapanpun jika ingin tahu lebih banyak mengenai universitas ini dan kursus bahasa inggris yang kini sekarang bisa secara online.