seputar community college di luar negeri

Seputar Community College di Luar Negeri

Beranda / Perkuliahan / Seputar Community College di Luar Negeri

Community College bisa menjadi pilihan tepat bagi kamu yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri. Terkadang banyak pelajar internasional yang lebih fokus untuk mengejar impian masuk di universitas luar negeri ternama tanpa mempertimbangkan Sebenarnya ada alternatif lain yang mungkin lebih cocok dengan situasi finansial serta tujuan pendidikan masing-masing.

Misalnya seperti community college yang memberikan pendidikan dengan pendekatan terfokus dan terjangkau. Selain itu community college juga mampu memberikan fondasi kuat bagi mahasiswa untuk bisa mengembangkan kemampuan akademik sebelum akhirnya melanjutkan pada studi yang lebih tinggi.

Pengertian Community College

Sebelum akhirnya kamu memilih untuk melanjutkan studi ke Universitas ataupun ke community college di luar negeri, sebaiknya memahami terlebih dahulu tentang community college.

Jadi community college adalah sebuah lembaga pendidikan tinggi yang tersedia di Amerika Serikat dengan berbagai macam program yang ditawarkan pada pendidikan serta pelatihan. Program ini diperuntukkan bagi pelajar yang berhasil menyelesaikan pendidikan menengah maupun setara.

Perlu diketahui bahwa community collage akan berfokus pada pendidikan yang lebih praktis dan terapan, sehingga pelajar bisa fokus pada persiapan karir, kemudian bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi untuk perguruan tinggi 4 tahun, dan mengembangkan keahlian profesional.

Perbedaan Community College dan Universitas

Apa sebenarnya perbedaan antara community college dengan universitas di luar negeri? Pertanyaan tersebut harus kamu ketahui jawabannya agar bisa memilih untuk masuk Universitas ternama atau mempertimbangkan melanjutkan pendidikan di community college luar negeri.

Community college merupakan program untuk gelar sarjana 2 tahun atau biasanya dikenal sebagai associate degree. Gelar tersebut dapat berubah Asosiate of Arts, Associate of Applied Science, Asociate of Science, dan lain sebagainya. Gelar tersebut disesuaikan dengan program studi yang akan dipilih.

Selain itu community college juga menawarkan berbagai sertifikat pendidikan dan pelatihan kerja yang jauh lebih spesifik, sehingga membantu para pelajar untuk memperoleh keterampilan langsung dan siap bekerja di dunia nyata.

Sekalipun banyak program yang tersedia, pada dasarnya community college ini terletak pada program associate degree yang memiliki durasi 2 tahun dan nantinya bisa menjadi pathway atau jembatan menuju universitas di Amerika Serikat. Program pathway atau program jembatan ini biasanya dikenal sebagai college transfer di mana kamu hanya perlu belajar 2 tahun di sebuah kaum United college kemudian bisa melanjutkan 2 tahun sisanya di universitas untuk mendapatkan gelar sarjana.

Jadi nantinya kamu bisa mendapatkan dua gelar associa degree atau setara dengan D3 dan bachelor degree atau S1.

Dari sini saja sudah ketahuan perbedaan antara community college dengan universitas di luar negeri, yaitu durasi pendidikan yang jauh lebih singkat, jika community college hanya membutuhkan waktu 2 tahun dan universitas sekali tidak harus diselesaikan pada waktu 4 tahun.

Sistem pendekatan pendidikan juga berbeda antara community college dan universitas, di mana community college lebih fokus pada pendidikan dan pelatihan, sedangkan universitas hanya fokus pada pendidikan dan penguasaan teori.

Baca juga:
Apa Itu Community College? Ini Perbedaannya dengan Universitas

Plus Minus Community College

Entah itu community college ataupun universitas di luar negeri pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Begitu juga dengan community college yang memiliki beberapa kelebihan dan kekurangannya, seperti berikut:

Kelebihan Community College

Ada banyak sekali kelebihan atau keuntungan yang bisa dirasakan oleh mahasiswa internasional ketika mereka memilih bergabung dengan community college, seperti berikut:

1. Biaya Lebih Terjangkau

Salah satu nilai plus yang akan dirasakan oleh pelajar internasional ketika memilih mendaftar di community college adalah biaya pendidikan jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan universitas di luar negeri. Biaya kuliah dan biaya hidup di community college jauh lebih rendah, sehingga bisa membantu mengurangi beban finansial yang ditanggung oleh mahasiswa dan keluarga.

Misalnya saja salah satu Universitas terkenal di Amerika Serikat, yaitu University of California yang menyediakan program community college dengan tiga program sebagai jalur pathway menuju University of California, misalnya Foothill De Anza, Dan Mateo College of Silicon Valley, dan Shoreline Community College.

Shoreline Community College sendiri terletak di kota Shoreline yang merupakan sebuah kota yang berada di negara bagian Washington, Amerika Serikat.

Jika mendaftar secara langsung ke University of California tanpa melalui program community college kamu akan dikenakan biaya US$ 46,326 per tahun, jika di kali 4 tahun masa studi totalnya US$ 185, 304.

Berbeda dengan biaya perkuliahan di community college untuk menuju University of California. Dengan durasi pendidikan 2 tahun paling mahal biaya yang dikenakan sekitar US$ 20,982. Ditambah masa pendidikan selama 2 tahun di University of California paling mahal sebanyak US$ 92,652. Jadi total keseluruhan selama 4 tahun studi adalah US$ 112,950. Biaya tersebut untuk jauh berbeda dengan kuliah langsung di University of California selama 4 tahun.

2. Ukuran Kelas Kecil

Keuntungan selanjutnya adalah community college menyediakan ukuran kelas yang jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan universitas. Dengan ukuran kelas kecil tentu bisa membuat pelajar mendapatkan perhatian yang lebih individual dari dosen dan bisa berinteraksi secara langsung dengan sesama mahasiswa.

Ukuran kertas yang lebih kecil juga memungkinkan mahasiswa untuk lebih mudah mengajukan pertanyaan, berpartisipasi secara aktif dalam diskusi, dan bisa mendapatkan bimbingan yang lebih personal dari dosen.

3. Mudah Diterima

Salah satu kekhawatiran pelajar internasional ketika melanjutkan studi di luar negeri adalah tidak diterima di universitas tujuan. Tetapi jika kamu memilih community college maka proses penerimaan jauh lebih mudah jika dibandingkan dengan universitas.

Hal ini membuat pilihan menjadi lebih mudah dan menarik bagi pelajar internasional yang mungkin menghadapi kendala dalam memenuhi berbagai macam persyaratan masuk universitas. Selain itu community college juga menawarkan berbagai macam opsi jadwal perkuliahan yang fleksibel, termasuk untuk kelas malam, kelas online, serta program paruh waktu.

Fleksibilitas bagi para pelajar yang bekerja atau memiliki komitmen lain di luar pendidikan juga dipikirkan dengan baik oleh community college.

4. Ada Program Transfer

Memilih community college bukan berarti kamu tidak bisa melanjutkan di universitas luar negeri favorit. Justru dengan memilih community college akan lebih mudah untuk masuk ke universitas favorit.

Pada umumnya mahasiswa internasional memilih  community college untuk tujuan transfer ke Universitas favorit. Mahasiswa International dapat melakukan proses adaptasi dengan dunia pendidikan di Amerika Serikat dan community college juga memiliki berbagai macam aktivitas kemahasiswaan, sehingga memberikan kesempatan bagi setiap pelajar internasional untuk mampu bersosialisasi serta memperdalam kemampuan menggunakan bahasa Inggris.

Community college juga memiliki kemitraan dan perjanjian transfer dengan beberapa Universitas berkualitas dunia sehingga memudahkan pelajar internasional untuk memindahkan kredit mereka menuju universitas dan melanjutkan studi tingkat lebih tinggi sesuai dengan keinginan masing-masing. Hal ini tentu bisa memberikan kesempatan bagi pelajar internasional untuk menghemat biaya pendidikan sembari tetap mendapatkan gelar sarjana dari Universitas favorit.

Baca juga :
Program Ekstensi D3 ke S1 di Luar Negeri Tersedia di Negara Ini

Kekurangan Community College

Sekalipun banyak sekali kelebihan yang ditawarkan oleh community college program ini tetap saja memiliki kekurangan dan harus diketahui sebelum akhirnya memilih community college. Kelebihan dan kekurangan bisa menjadi pertimbangan kamu untuk memilih program yang tepat ketika melanjutkan studi di luar negeri

Berikut ini beberapa kekurangan dari community college yang sering ditemui

1. Transisi Kehidupan Kampus Menjadi Kurang Menarik

Banyak yang berpendapat bahwa memilih community polite ternyata bisa memberikan transisi kehidupan kampus menjadi kurang menarik dan menjadi lebih dewasa. Hal ini dikarenakan community college tidak bisa membuat mahasiswa menjadi berbaur dengan teman-teman baru, sebab jika siswa mendaftar melalui community college kebanyakan mereka akan mendaftar sendiri dan tidak ditemani dengan beberapa orang teman

Hal ini dikarenakan masih banyak pelajar yang merasa lebih tertarik untuk langsung melanjutkan ke tingkat universitas dibandingkan melalui community college. Hal ini tentu membuat pelajar lebih sulit untuk mendapatkan teman baru di community college.

2. Peluang Kerja Tidak Selalu Menjanjikan

Memutuskan memilih program community college kamu akan mendapatkan pendidikan serta pelatihan untuk bisa menerapkan berbagai macam bidang sesuai pilihan pada jenjang karir.

Namun community college tidak bisa menjanjikan bahwa banyak perusahaan yang tertarik untuk menerima lulusannya. Sangat berbeda dengan beberapa lulusan dari universitas ternama luar negeri.

Saat ini banyak juga beberapa perusahaan yang telah bekerjasama dengan universitas terkemuka dunia untuk memberikan peluang kerja bagi lulusanya. Universitas ternama tentu memiliki label yang cukup menarik bagi pemberi kerja, sehingga banyak pelajar dari universitas yang bisa langsung mendapatkan pekerjaan.

3. Jurusan Tidak Banyak

Community college memang program yang sangat menarik untuk diambil. Program ini menawarkan jurusan serta program akademik yang beragam namun sayangnya tidak terlalu banyak pilihan yang ditawarkan.

Jika dilihat dari sudut pandang akademis, jumlah program yang ditawarkan oleh community college biasanya jauh lebih sedikit jika dibandingkan dengan universitas yang durasi  perkuliahannya selama 4 tahun.

Karena tidak terlalu banyak jurusan yang ditawarkan tentu membuat banyak pelajar internasional yang kurang tertarik untuk mengambil community college karena tidak mampu mengeksplor kemampuan mereka.

Jadi intinya masing-masing pendidikan baik community college maupun universitas pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, tinggal disesuaikan dengan minat kamu untuk melanjutkan studi di luar negeri.

Penutup

Jadi bisa ditarik kesimpulan bahwa community college merupakan program pendidikan dan pelatihan dengan durasi 2 tahun dan bisa dijadikan jalur pathway untuk melanjutkan ke universitas ternama di luar negeri.

Jika kamu ingin mengambil program community college, ada baiknya jika mencari informasi lebih banyak terkait program tersebut dan mengetahui keinginan kamu untuk melanjutkan studi di luar negeri. Untuk itu kamu membutuhkan agen pendidikan luar negeri profesional agar mendapatkan berbagai macam informasi menarik seputar community college dan memberikan berbagai macam tips serta saran untuk bisa memilih antara community college atau universitas di luar negeri.

ICAN Education hadir sebagai konsultan pendidikan luar negeri terbaik bagi pelajar Indonesia yang tertarik untuk melanjutkan studi di luar negeri. Ada layanan konsultasi gratis yang bisa kamu dapatkan, agen pendidikan ini juga akan memberikan pantauan bagi beberapa pelajar yang sudah mendaftar di perguruan tinggi luar negeri sehingga peluang diterima jauh lebih besar.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan