Jerman adalah salah satu negara tujuan utama bagi mahasiswa internasional yang ingin mengejar pendidikan tinggi berkualitas. Terletak di jantung Eropa Barat, Jerman berbatasan dengan Denmark, Polandia, Republik Ceko, Austria, Swiss, Prancis, Luksemburg, Belgia, Belanda, Laut Baltik, dan Laut Utara. Jerman memiliki standar akademik tinggi serta universitas negeri dengan biaya sangat rendah hingga gratis.
Gelar sarjana populer di Jerman mencakup bidang teknik karena negara ini dikenal dengan inovasi dan kemajuan teknologinya. Selain itu, bidang bisnis dan manajemen juga banyak diminati karena koneksi erat antara universitas dan perusahaan multinasional yang beroperasi di Jerman. Universitas di Jerman juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar dalam bahasa Inggris atau Jerman.
Topik Pembahasan
Program Gelar Sarjana di Jerman yang Populer
Jerman dikenal sebagai negara yang menawarkan pendidikan berkualitas tinggi dengan peluang karir yang menjanjikan bagi mahasiswa internasional. Dengan tingkat pekerjaan sebesar 87% bagi lulusan universitas di Jerman, negara ini menyediakan berbagai program studi agar kamu lebih unggul di pasar kerja global. Berikut adalah beberapa program gelar sarjana yang populer di Jerman.
Engineering
Jerman memiliki lebih dari 1,5 juta insinyur, menjadikannya salah satu negara yang populer dengan jurusan kuliah dan industri teknik terbesar di dunia. Industri teknik di Jerman memberikan kontribusi lebih dari 25% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) negara.
Selain itu, jurusan ini populer karena tingginya permintaan tenaga kerja di bidang tersebut. Hal ini memastikan bahwa lulusan teknik memiliki prospek karir cerah. Kamu bisa bekerja sebagai Mechanical Engineer, Electrical Engineer, dan Civil Engineer.
Business Management
Pasar manajemen keuangan di Jerman diproyeksikan tumbuh sebesar 5,53%. Pada tahun 2024 hingga 2028, total nilai pasar mencapai US$10.660 miliar.
Banyak peluang bagi lulusan manajemen bisnis, terutama di sektor keuangan dan investasi. Hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa jurusan manajemen bisnis populer di Jerman. Selain menjadi Financial Analyst, kamu bisa bekerja sebagai Digital Marketing Manager atau Management Consultant.
Humanities and Art
Jerman memiliki sekitar 6.800 museum yang menampilkan berbagai koleksi seni dan sejarah. Keanekaragaman budaya ini menjadikan Jerman sebagai tempat yang ideal bagi mahasiswa yang ingin mendalami ilmu humaniora dan seni.
Kamu akan mendapatkan akses luas ke institusi seni dan budaya yang berkembang pesat. Dengan mengambil jurusan ini, kamu memiliki prospek karir sebagai Museum Director, Archaeologist, dan Media Consultant.
Computer Science
Pasar komputasi di Jerman diperkirakan menghasilkan pendapatan sebesar US$7,1 miliar pada tahun 2024. Hal ini menunjukkan adanya permintaan tinggi di bidang profesional, khususnya ilmu komputer, pengembangan perangkat lunak, dan layanan teknologi.
Tingkat pertumbuhan industri tersebut diprediksi sekitar 0,26% per tahun hingga 2029. Lulusan bisa memulai karir sebagai Data Scientist, Project Manager, dan IT Manager.
Social Sciences
Industri penelitian ilmu sosial dan humaniora di Jerman memiliki pendapatan sebesar €704,1 juta pada tahun 2024.
Investasi yang besar dalam bidang penelitian ini memberikan kesempatan luas bagi lulusan ilmu sosial di Jerman. Hal ini sekaligus menjadi alasan mengapa jurusan tersebut populer. Kamu akan berkontribusi dalam analisis kebijakan, riset akademik, dan sektor publik. Karir yang bisa kamu dapatkan setelah lulus adalah Research Analyst, Market Researcher, dan Policy Advisor.
Baca Juga: Persiapan Penting Sebelum Kuliah di Jerman
Syarat Pendaftaran untuk Kuliah di Jerman
Sebelum memulai studi di Jerman, ada beberapa langkah penting yang harus diperhatikan dalam proses pendaftaran. Pastikan bahwa kamu memenuhi beberapa persyaratan akademik berikut:
- Persyaratan masuk universitas tujuan. Hubungi kantor internasional universitas untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
- Kamu memerlukan higher education entrance qualification (Hochschulzugangsberechtigung – HZB) atau dokumen akademik setara agar bisa diterima.
- Jika kamu berasal dari luar Uni Eropa (EU), ada kemungkinan kamu harus mengikuti university entrance examination (Feststellungsprüfung). Ujian ini berlangsung setelah kamu menyelesaikan preparatory course (Studienkolleg).
- Meskipun memenuhi syarat akademik, beberapa program studi di Jerman menerapkan Numerus Clausus (NC), yaitu batasan kuota untuk program tertentu.
- Penerimaan di universitas Jerman umumnya berdasarkan high school grade point average (GPA). Semakin tinggi nilai GPA, semakin besar peluang kamu untuk diterima di universitas pilihan.
Syarat Bahasa yang Diperlukan
Persyaratan selanjutnya yang harus kamu penuhi adalah syarat bahasa. Kebanyakan program sarjana di Jerman diajarkan dalam bahasa Jerman, meskipun ada beberapa program yang menggunakan kombinasi bahasa Jerman dan Inggris. Berikut adalah apa saja dokumen yang dibutuhkan untuk memenuhi syarat bahasa:
- DSH (Deutsche Sprachprüfung für den Hochschulzugang) atau pilih TestDaF (Test Deutsch als Fremdsprache) – Jika kamu mengambil jurusan dengan Bahasa Jerman sebagai bahasa pengantar.
- Jika program studi yang kamu pilih menggunakan bahasa Inggris, maka kamu tetap perlu menunjukkan sertifikat kemampuan bahasa Inggris (PTE Academic/ IELTS Academic/ TOEFL iBT/ Duolingo English Test)
Pastikan kamu memiliki satu dari sertifikat yang dibutuhkan untuk dapat mendaftar ke universitas di Jerman.
Syarat Umum yang Dibutuhkan
Setiap universitas memiliki syarat daftar masing-masing. Umumnya, berikut adalah apa saja dokumen-dokumen yang harus kamu penuhi sebagai syarat pendaftaran kuliah di Jerman:
- Salinan ijazah sekolah menengah atau gelar yang telah diselesaikan sebelumnya (dilegalisasi)
- Terjemahan modul kursus dan nilai
- Foto paspor
- Salinan paspor
- Bukti kemampuan bahasa – Jerman dan/atau Inggris
- Surat motivasi
- Biaya pendaftaran
Semua dokumen yang kamu kirimkan harus disertifikasi oleh otoritas resmi. Proses pendaftaran di universitas Jerman tergantung pada program studi yang kamu pilih. Beberapa program memiliki persyaratan seleksi khusus, terutama untuk gelar sarjana populer di Jerman seperti:
- Architecture
- Medicine
- Dentistry
- Veterinary Medicine
Untuk program dengan batasan nasional (national restrictions), pendaftaran dilakukan melalui Trust for Admission to Higher Education (Deutsche Hochschulreife – Hochschulkompass). Aturan ini berlaku bagi pelajar dengan kualifikasi pendidikan di Jerman atau negara EU/EEA.
Jika kamu berasal dari luar Jerman atau negara non-EU/EEA, kamu dapat mendaftar melalui Uni-assist atau langsung ke universitas. Untuk program dengan batasan lokal (local restrictions) atau tanpa batasan, sebaiknya kamu mendaftar melalui Uni-assist atau langsung menghubungi universitas tujuan.
Baca Juga: Tips Kuliah Hemat di Jerman, Catat Sekarang!
Mengapa Jerman Menjadi Tujuan Terbaik untuk Studi Sarjana?
Jerman telah lama menjadi destinasi favorit bagi mahasiswa internasional yang ingin memperoleh gelar sarjana di Jerman. Dengan kualitas pendidikan tinggi, biaya kuliah terjangkau, dan lingkungan akademik mendukung, negara ini menawarkan banyak keuntungan bagi pelajar dari seluruh dunia.
Selain itu, Jerman juga memiliki sistem pendidikan inovatif. Ada berbagai program yang diajarkan dalam bahasa Inggris di Jerman, sehingga lebih mudah diakses oleh mahasiswa internasional.
Biaya Kuliah yang Lebih Terjangkau
Salah satu daya tarik utama kuliah di Jerman adalah biaya kuliahnya yang lebih terjangkau. Kamu bisa fokus kuliah tanpa khawatir dengan beban keuangan yang besar. Jerman menawarkan peluang pendidikan berkualitas dengan biaya yang jauh lebih rendah dibandingkan Amerika Serikat dan Inggris.
Mahasiswa tetap perlu membayar kontribusi semester yang relatif kecil. Biaya tersebut mencakup layanan universitas seperti transportasi publik, fasilitas olahraga, dan administrasi akademik. Dengan biaya hidup yang lebih terjangkau dibandingkan dengan banyak negara Eropa lainnya, Jerman menjadi pilihan menarik bagi mahasiswa internasional.
Visa Pelajar dengan Banyak Keuntungan
Mahasiswa dari luar Uni Eropa atau EEA memerlukan visa pelajar untuk studi di Jerman, tetapi visa ini memberikan banyak keuntungan. Dengan visa pelajar, kamu akan tinggal di Jerman untuk menyelesaikan studi dan bepergian ke kawasan Schengen. Hal ini akan memberikan kamu pengalaman internasional lebih luas.
Visa pelajar di Jerman juga dapat kamu gunakan untuk bekerja paruh waktu hingga 20 jam per minggu selama masa perkuliahan dan penuh waktu selama liburan. Kamu bisa mengambil kesempatan ini untuk memperoleh pengalaman kerja sambil mendapatkan penghasilan tambahan.
Kualitas Pendidikan Tinggi
Jerman dikenal dengan sistem pendidikannya yang berkualitas tinggi dan universitasnya yang sering masuk dalam peringkat terbaik dunia. Ada banyak universitas yang menawarkan pendidikan kelas dunia dengan fasilitas lengkap serta metode pengajaran inovatif.
Kurikulum universitas di Jerman juga selalu diperbarui sesuai dengan perkembangan dunia industri dan penelitian. Kamu tidak hanya memperoleh pengetahuan teoritis tetapi juga keterampilan praktis yang dapat membuat kamu sukses di dunia kerja setelah lulus.
Jerman juga menawarkan lebih dari seribu program studi dalam berbagai bidang, mulai dari teknik, kedokteran, bisnis, seni, hingga ilmu sosial. Banyak dari program ini juga tersedia dalam bahasa Inggris. Jadi, mahasiswa internasional tidak perlu fasih berbahasa Jerman untuk bisa mengikuti perkuliahan.
Biaya Hidup Terjangkau
Meskipun Jerman merupakan salah satu negara maju di dunia, biaya hidup bagi mahasiswa internasional relatif terjangkau. Rata-rata, seorang mahasiswa membutuhkan sekitar €861 per bulan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, termasuk akomodasi, makanan, transportasi, dan keperluan lainnya.
Banyak mahasiswa memilih tinggal di asrama universitas atau berbagi apartemen dengan teman untuk menghemat biaya. Kamu juga bisa mendapatkan berbagai diskon untuk transportasi umum, makanan, serta tiket masuk ke berbagai tempat wisata dan acara budaya.
Kesempatan Kerja Setelah Lulus
Jerman memiliki ekonomi kuat dan banyak perusahaan global yang mencari lulusan dari universitas di negara ini. Setelah menyelesaikan gelar sarjana, kamu mendapatkan izin tinggal selama 18 bulan untuk mencari pekerjaan sesuai bidang studi.
Banyak lulusan yang akhirnya mendapatkan pekerjaan tetap dan memilih menetap di Jerman. Dengan peluang kerja luas di sektor teknologi, bisnis, kesehatan, dan manufaktur, Jerman menjadi tempat menarik jika kamu ingin membangun karier setelah lulus.
Lingkungan Multikultural dan Berkualitas
Jerman adalah rumah bagi lebih dari 350.000 mahasiswa internasional, menciptakan lingkungan akademik multikultural dan inklusif. Dengan keberagaman budaya ini, mahasiswa dapat memperluas wawasan, membangun jaringan internasional, dan merasakan pengalaman hidup di salah satu negara paling maju di Eropa.
Selain itu, universitas di Jerman menyediakan berbagai layanan dukungan untuk mahasiswa internasional. Kamu bisa menggunakan layanan dari kantor internasional yang siap membantu. Dapatkan bantuan terkait administrasi, pencarian akomodasi, hingga adaptasi budaya selama menjadi mahasiswa internasional disana.
Daftar Kuliah di Jerman Jadi Mudah Sama ICAN Education!
Sekarang, kamu sudah mendapatkan informasi lengkap seputar gelar sarjana populer di Jerman. Dengan sistem pendidikan berkualitas, pilihan jurusan bervariasi, serta biaya kuliah terjangkau, Jerman menjadi salah satu destinasi terbaik bagi mahasiswa internasional. Selain itu, kesempatan mendapatkan pengalaman internasional, jaringan global, dan peluang kerja setelah lulus membuat Jerman menjadi pilihan menarik.
Daftar kuliah di Jerman kini jadi lebih mudah bersama ICAN Education! Sebagai konsultan pendidikan berpengalaman, kamu bisa mendapatkan bantuan dalam setiap langkah proses pendaftaran. Jika kamu masih bingung memilih universitas, mengurus dokumen, hingga mengajukan visa, gunakan layanan ICAN Education sekarang juga!