Seperti kita ketahui, orang yang mengendarai pesawat disebut dengan Pilot, dan seorang Pilot selalu didampingi oleh seorang Co-Pilot. Sebagai penumpang mungkin selama ini kita tidak tahu kenapa seorang pilot selalu didampingi oleh seorang co-pilot.
Topik Pembahasan
Apakah yang membedakan Pilot dan Co-Pilot itu sendiri?
Dari hasil wawancara kepada narasumber yang bekerja di Garuda Indonesia, narasumber tersebut ialah Capt. H.Kentot Susilo, beliau sudah 30 tahun menjadi pilot di dunia penerbangan dan memiliki 20.000 jam terbang. Beliau akan menjawab pertanyaan “Kenapa Pilot Didampingi Oleh Co-Pilot?”
Pesawat dikendarai oleh Pilot dan seorang co-pilot. Pilot sebagai pemegang andil dalam sebuah misi penerbangan dan seorang co-pilot ialah wakil dari seorang pilot. Pilot dan co-pilot sama saja pekerjaannya, hanya saja captain lah yang memegang andil. Jika salah satu diantara pilot atau co-pilot tidak ada, maka ini akan berakibat pada keselamatan penerbangan.
Zaman dahulu, sebelum pesawat sudah canggih dan modern, ada satu awak lagi. Satu awak itu bisa observer, bisa juga teknisi.
Tugas Co-Pilot
Tugas-tugas co-pilot ialah menemani captain dalam bertugas. Di saat captain sedang menerbangkan pesawat, co-pilot tugasnya memantau jalannya mesin dan ikut membantu captain dalam hal navigasi. Co-pilot tidak harus berpangkat dibawah pangkat captain, bisa saja co-pilot dan pilot sama-sama berpangkat empat, karena co-pilot bukanlah asisten, tetapi disebut sebagai wakil captain.
Itu adalah alasannya kenapa seorang pilot didampingi oleh seorang co-pilot. Pada saat menjalankan pesawat tentu saja seorang captain (pilot) membutuhkan bantuan untuk menerbangkan pesawat. Dan orang yang membantunya haruslah ahli dalam menjalankan suatu pesawat. Kerja sama diantara pilot dan co-pilot sangatlah penting, apabila pilot dan co-pilot tidak kompak, maka dapat membahayakan keselamatan penumpang dan mereka sendiri.
Dalam menjalankan pesawat ternyata bukan seorang pilot saja yang berperan penting, tetapi seorang co-pilot juga sangat berperan dalam membantu seorang captain (pilot) dalam hal navigasi ataupun hal lainnya yang berhubungan dalam menjalankan sebuah pesawat.
Baca Juga:
Mengenal Pangkat Bar Pada Pundak Pilot
Kenapa Pilot Didampingi Oleh Co-Pilot?
Universitas untuk Gelar Pilot yang Bisa Dipilih
Jika kamu pernah bermimpi menjelajahi dunia dengan mengendarai pesawat, perguruan tinggi penerbangan mungkin adalah tempat yang tepat. Di perguruan tinggi penerbangan terbaik, kamu akan mempelajari semua seluk beluk pesawat terbang dan aeronautika, membuka pintu untuk karir yang bermanfaat sebagai pilot swasta, komersial, dan kargo.
Berikut beberapa universitas yang bisa dipilih untuk belajar dunia penerbangan:
-
- Purdue University
-
- Baylor University
-
- Western Michigan University
-
- Kansas State University
-
- Florida Institute of Technology
-
- University of Oklahoma
Berbeda dengan jurusan di bidang yang lebih luas seperti komunikasi atau sosiologi, gelar penerbangan adalah gelar yang sangat terspesialisasi dengan banyak pelatihan karir langsung. Saat memilih perguruan tinggi dengan program penerbangan mana yang ingin kamu lamar, pertimbangkan jenis penerbangan apa yang ingin diambil spesialisasinya.
Apakah kamu bercita-cita menjadi pilot di salah satu maskapai penerbangan paling populer di dunia? Apakah berencana untuk mendaftar di militer? Apakah tertarik mengoperasikan sistem pesawat tak berawak? Banyak perguruan tinggi dengan program penerbangan yang tercantum di atas memungkinkan kamu untuk langsung memilih spesialisasi, tetapi banyak juga yang memungkinkan untuk menjelajahi pilihan karir sambil belajar.