Sebagian besar universitas di Amerika dengan senang hati menyambut pelamar pascasarjana dari semua negara dan latar belakang yang berbeda. Syarat kuliah S2 di Amerika menjadi informasi penting ketika kamu berencana melanjutkan studi pascasarjana di negara ini.
Banyak universitas menerima kandidat dari sekolah negeri dan swasta. Namun, kamu perlu mengetahui bahwa beberapa kandidat akan membutuhkan dana untuk menyelesaikan kursus mereka.
Topik Pembahasan
3 Persyaratan Kuliah S2 di Amerika
Jika kamu berencana melanjutkan studi di universitas yang populer, maka proses selesksi bisa menjadi kompetitif. Setiap pelamar akan dinilai berdasarkan nilai yang telah mereka capai dan kekuatan akademik lainnya.
Namun, pertimbangan juga akan diberikan pada kualitas pribadi yang dapat ditawarkan oleh mahasiswa pascasarjana ke universitas, seperti bakat, energi, dan keingintahuan intelektual mereka. Nah, apa saja syarat kuliah S2 di Amerika yang perlu kamu tahu?
1. Catatan Akademik yang Baik
Salah satu syarat kuliah S2 di Amerika adalah memiliki gelar sarjana empat tahun yang diperoleh pada program universitas terakreditasi atau setara internasional. Diploma tiga tahun atau gelar sarjana Inggris dengan nilai 2.2 diterima, selama kandidat setuju untuk menyelesaikan program pra-master terlebih dahulu.
Namun, ada pengecualian dan masing-masing universitas sering kali memiliki syarat minimum mereka sendiri dalam hal nilai. Jadi, jika profil kamu mengesankan, maka kamu bisa diterima ke universitas tujuan.
Baca juga : Alasan Mengambil Gelar S2 Di Amerika
2. Pengalaman Kerja yang Relevan
Untuk kursus kejuruan, staf penerimaan seringkali membutuhkan bukti pengalaman kerja yang relevan dengan mata pelajaran tersebut. Pelamar dengan pengalaman kerja dapat menghubungkan apa yang mereka pelajari dengan situasi dunia nyata dan memperkaya diskusi kelas menggunakan contoh yang diambil dari peran mereka.
Inilah sebabnya mengapa CV juga diminta dari calon mahasiswa pascasarjana oleh banyak perguruan tinggi Amerika, terutama bagi mereka yang ingin belajar program MBA. Untuk mengesankan staf penerimaan, CV kamu harus menyertakan rincian pekerjaan profesional bersama dengan prestasi dan posisi yang dipegang.
3. Kemahiran Bahasa Inggris
Karena sebagian besar pengajaran pada program pascasarjana di universitas Amerika disampaikan dalam bahasa Inggris, para tutor harus yakin bahwa calon siswa dapat mengatasinya sejak awal.
Semua kandidat yang tidak berbicara bahasa Inggris sebagai bahasa pertama akan diminta untuk memenuhi salah satu persyaratan berikut atau persyaratan serupa lainnya yang ditetapkan oleh universitas mereka. Biasanya, universitas akan meminta sertifikasi TOEFL, IELTS atau PTE.
Syarat lainnya mungkin akan ditetapkan oleh universitas tujuan. Kamu bisa melakukan konsultasi kuliah luar negeri di ICAN Education Consultant untuk mengetahui persyaratan lengkapnya.
Baca Juga: Universitas Terbesar Di Amerika Serikat
Durasi Kuliah S2 di Amerika
Gelar master di Amerika memiliki persamaan di banyak negara lainnya. Ada Postgraduate Degrees yang harus dijalankan ketika kamu memiliki gelar sarjana yang relevan.
Gelar Master di universitas Amerika biasanya membutuhkan waktu sekitar dua tahun untuk menyelesaikan studi penuh waktu (meskipun beberapa program lebih singkat). Kursus paruh waktu memakan waktu lebih lama (biasanya dua kali lipat waktu gelar penuh waktu).
Tahun akademik di universitas-universitas Amerika disusun sedikit berbeda dibandingkan di negara lain. Universitas menerapkan sistem semester atau triwulan yang menentukan berapa lama semester berlangsung, kapan semester dimulai, dan berapa banyak modul yang dapat diambil mahasiswa sekaligus.
Belajar S2 di Amerika biasanya akan melibatkan pendaftaran di program pascasarjana institusi. Kamu akan melakukan perkuliahan dengan penialaian rutin dan tugas pelatihan. Hal ini akan membantu kamu memiliki pengetahuan yang luas dengan berbagai keterampilan yang bisa melengkapi keahlian subjek kamu.