Memimpikan karier di bidang seni dan desain tentu tak berlebihan karena sektor ekonomi kreatif di seluruh dunia telah mengalami pertumbuhan yang signifikan selama beberapa tahun terakhir. Bahkan diperkirakan pada 2024, pekerjaan untuk seniman dan desainer diperkirakan meningkat secara tajam. Oleh karenanya, banyak siswa memilih untuk menempuh kuliah di jurusan seni dan desain yang membuka luas peluang karier tersebut.
Topik Pembahasan
Seni dan Desain di Amerika Serikat (USA)
Salah satu negara yang memiliki universitas global terkemuka dengan menawarkan jurusan seni dan desain terbaik adalah Amerika Serikat (USA). Negara ini dipilih sebagai destinasi belajar desain terbesar para siswa internasional, salah satunya karena fasilitas perkuliahan dan studio profesional kelas dunia.
Lalu, Mengapa USA?
Setiap tahun, jumlah mahasiswa internasional yang datang ke USA untuk belajar seni dan desain kian meningkat. Ada sejumlah alasan mengapa USA dipilih sebagai negara tujuan kuliah desain terbesar. Faktanya, enam dari sepuluh universitas terbaik di dunia berada di USA. Setidaknya, itulah bukti bahwa USA memiliki fasilitas belajar dan tenaga pendidik berstandar internasional. Kesempatan untuk berkarier di bidang desain pun terbuka lebar di Negara Paman Sam ini.
Negara ini juga dikenal sebagai “rumah” bagi ribuan universitas dan institut dengan keunggulan program studinya masing-masing, termasuk seni dan desain. Jadi, apa pun bidang minat desain yang ingin mahasiswa geluti, USA akan selalu memberi opsi sekolah yang sesuai.
Sebagai negara yang terdepan dalam bidang teknologi, USA semakin mengokohkan dirinya dalam beragam inovasi desain terkini di segala lini. Berpengalaman dan mempunyai mindset global adalah kunci utama pasar kerja. Dua hal tersebut dapat diperoleh dengan belajar di USA. Para mahasiswa internasional dari berbagai negara yang saling berinteraksi akan menciptakan iklim pembelajaran global dan inspirasi desain lintas budaya.
5 Pilihan Program Desain
Ada beragam program studi dalam ruang lingkup seni dan desain yang ditawarkan di berbagai universitas terkemuka di USA. Tentu hal ini merupakan kesempatan bagi para mahasiswa untuk menghidupkan gairah kreatif dan membuahkan karya-karya masterpiece. Beberapa yang populer, seperti dimuat dalam www.academyart.edu adalah:
1. Desain Web & Media
Program studi ini mempersiapkan mahasiswa untuk meraih karier mutakhir dalam pengalaman desain dan media digital. Diajarkan berbagai pendekatan terpadu berbasis empat dasar, yaitu pemikiran desain, komunikasi visual, teknologi, dan pengalaman pengguna. Para lulusannya adalah pemikir strategis, produsen, dan penggagas teknologi yang siap memimpin inovasi di tingkat global.
Opsi karier: Interactive Designer, UX Designer, UI Designer, Mobile Designer, Visual Designer, Art Director, Motion Designer, Front-End Developer, Web Designer.
Baca juga:
Apa Saja Daftar Universitas Ivy League?
2. Fashion
Mahasiswa peminat dapat memilih penekanan dalam desain fashion, desain tekstil, desain pakaian rajut, merchandising, atau visual merchandising. Mereka akan belajar menggabungkan keunggulan dalam desain, visi artistik, dan teknologi inovatif untuk mendapatkan keterampilan yang diperlukan demi mewujudkan visi kreatif mereka.
Opsi karier: Design Director, Textile Designer, Technical Knitwear Designer, Fashion Director, Visual Merchandising Director, Fashion Editor, Executive Editor, Pattern Maker.
3. Desain Grafis
Program studi ini mengintegrasikan teori, praktik, dan riset, juga menyempurnakan dan mendorong inovasi, pemikiran kritis, literasi visual, dan pemecahan masalah konseptual. Mahasiswa belajar untuk memengaruhi strategi pemasaran, meningkatkan kesadaran akan masalah kritis, dan memfasilitasi perubahan budaya.
Opsi karier: Designer, Visual Designer, Interactive Designer, Senior Designer, Creative Director, Strategist.
4. Desain Industri
Program studi ini memberikan mahasiswa kebebasan untuk mengejar visi desain pribadi mereka dalam lingkungan akademis yang terstruktur dan mendukung.
Opsi karier: Junior Designer, Clay Modeler, Digital Modeler, UX/UI Designer.
5. Desain Arsitektur Interior
Kurikulum program ini mengintegrasikan teori, desain, dan teknologi bersamaan dengan standar industri. Mahasiswa akan didukung untuk mengembangkan kemampuan intelektual, artistik, dan etika yang diperlukan untuk praktik profesional.
Opsi karier: FF&E Designer, BIM Designer, Project Designer, Job Captain, Visualization Specialist.
Universitas Desain Terbaik
Berikut daftar 10 universitas terbaik di USA untuk jurusan desain pada 2018-2019, seperti dimuat dalam www.niche.com:
- University of Southern California
- Rhode Island School of Design
- Washington University
- Cleveland Institute of Art
- Carnegie Mellon University
- Fashion Institute of Design & Merchandising
- Pratt Institute
- University of Notre Dame
- California Institute of the Arts
- New York School of Interior Design
Nah, siapkan pilihanmu untuk raih kesuksesan!
Segera daftarkan diri Anda dengan menghubungi tim konsultan pendidikan resmi kami yang tertera di halaman situs web ini.
Baca juga :
Universities You Can Go to Study In The USA
Keunggulan Kuliah Desain di Amerika
Di Amerika Serikat, desain diajarkan dengan cara yang inovatif dan interdisipliner di perguruan tinggi Amerika. Anda juga akan dihadapkan pada kampus yang beragam secara budaya, dengan universitas-universitas yang mendukung dan menyediakan berbagai layanan kepada mahasiswa internasional. Selain itu, Anda dapat ditawari beasiswa dalam jumlah besar di AS.
Lulus dengan gelar desain dapat menawarkan berbagai peluang kerja bagi siswa yang cenderung seni seperti ilustrator, animator, direktur seni, desainer grafis, perancang busana, fotografer, profesional pemasaran, pembuat tekstil, programmer, desainer web, desainer video game dan perancang teater/latar belakang.
Jurusan desain banyak diminati oleh orang-orang kreatif yang senang menggunakan otak kanannya. Meskipun tampak menghibur, ini tidak untuk semua orang. Jika Anda masih ragu apakah jurusan desain cocok untuk Anda atau tidak, pertimbangkan pertanyaan berikut.