Kuliah luar negeri menjadi salah satu opsi banyak mahasiswa yang ingin melanjutkan studi nya. Adapun alasannya karena ingin mendapatkan Suasana belajar yang berbeda, tersedianya jurusan yang calon mahasiswa butuhkan, dan lain sebagianya. Kamu pun bisa menyiapkannya dengan melakukan konsultasi kuliah luar negeri di ICAN Education Consultant.
Topik Pembahasan
Kuliah Luar Negeri: Benua Eropa
Eropa merupakan salah satu benua yang memiliki perguruan tinggi terbaik yang ada di dunia. Bahkan beberapa diantaranya menjadi alasan calon para mahasiswa ingin kuliah di benua ini. Adapun kampus yang dimaksud adalah sebagai berikut ini!
University of Oxford
Kampus di Inggris ini menjadi salah satu universitas tertua yang ada di dunia. Selain itu, reputasi akademik kampus ini pun terbilang sangat baik. Bahkan beberapa publikasi seperti The Times Higher Education menyebutkan bahwa University of Oxford menempati posisi pertama yang ada di benua Eropa. Adapun program studi yang terkenal di universitas ini adalah Arts & Humanities, English and Literature, Geography, Archaeology, dan lain sebagainya.
Baca juga:
Jurusan Kuliah di Luar Negeri Ini Bisa Jadi Pertimbangan Kamu
University of Cambridge
Kampus terbaik yang ada di Eropa selanjutnya adalah University of Cambridge yang berada di Inggris. kampus ini pun telah berdiri kurang lebih sekitar 13 abad yang lalu. Kualitas akademik maupun lingkungan belajarnya pun terbilang sangat baik. Selain itu, universitas ini pun terkenal dengan perpustakaannya yang mencapai 100 dan terbesar di area kampus. Bahkan lulusan perguruan tinggi ini pun menerima banyak Nobel Prize.
Baca Juga:
Kurikulum Cambridge
Imperial College London
Kampus ini berfokus kepada program studi Medicine, Engineering, Business, dan studi Science. Selain itu, para alumni nya pun menerima penghargaan nobel Prize. Salah satunya adalah Sir Alexander Fleming atas penemuannya terhdap obat penicillin.
Kuliah Luar Negeri: Benua Asia
Selain melanjutkan studi di Eropa, beberapa calon mahasiswa Indonesia pun tertarik untuk kuliah di Benua. Hal ini karena jaraknya tidak terlalu jauh dengan Indonesia, fasilitas kampus yang mendukung, dan lain sebagainya. Adapun kampus tersebut adalah sebagai berikut!
Tsinghua University
Kampus ini menempati posisi teratas sebagai perguruan tinggi di Asia menurut Webometric pada tahun 2022. Universitas yang terletak di daerah Barat Laut Beijing ini telah berpisah pada tahun 1911 dan dikenal dengan nama Tsing Hua Imperial College. Kemudian barulah pada tahun 1928 kampus ini berubah nama menjadi Universitas Tsinghua.
National University of Singapore
Kampus ini pada awalnya berdiri sebagai sekolah kedokteran dengan jumlah mahasiswa sekitar 23 orang pada 1905. Pendirian kampus ini sebenarnya dilakukan oleh sekelompok pengusaha yang pada waktu itu dipimpin oleh Tan Jiak Kim. Sampai sekarang, kampus ini terus berkemang dan memiliki tujuan untuk melayani kebutuhan dari masyarakat sekitar. Kemudian pada tahun 2022 silam kampus ini menempati posisi ketiga terbaik yang ada di Asia.
Baca juga:
Program Kuliah di Luar Negeri yang Jadi Favorit Pelajar Indonesia
University of Tokyo
Apabila kamu tertarik untuk kuliah di Jepang, kampus ini menjadi salah satu opsi untuk melanjutkan pendidikan. Kampus ini memiliki tujuan awal supaya bisa memberikan lingkungan yang baik serta memastikan perkembangan intelektual maupun pengetahuan bagi mahasiswa nya.
Selain itu, pihak kampus pun ingin memastikan bahwa mahasiswanya mendapatkan pelatihan mengenai keterampilan profesional. Menurut Webometrics pada tahun 2022, kampus ini berada pada posisi keempat terbaik di dunia.
Penutup
Apabila kamu berminat kuliah di luar negeri, kamu bisa mencoba beberapa kampus di atas. Selain itu, kamu perlu mengetahui dengan pasti ketentuan maupun syarat yang diberikan masing-masing kampus dengan baik.
Belajar di luar negeri memungkinkan kamu untuk mengeksplorasi minat akademis baru sambil mendapatkan kredit yang sesuai dengan persyaratan program pendidikan utama atau umum. Selain itu, kamu dapat berpartisipasi dalam penawaran kursus yang biasanya tidak tersedia di kampus asal.
Terlibat dalam lingkungan bahasa asing juga merupakan salah satu cara terbaik untuk mempelajari bahasa baru. Kamu tidak hanya memiliki kesempatan untuk belajar bahasa secara akademis, namun juga akan memiliki kesempatan untuk melatih keterampilan bahasa dalam interaksi sehari-hari, memperkuat studi dengan cara yang tidak dapat disediakan oleh ruang kelas.