Kursus persiapan IELTS adalah langkah utama jika kamu punya rencana mengikuti tes IELTS secara resmi di masa depan. Dari kursus persiapan ini, kamu bisa belajar banyak hal dan dan punya peluang lebih besar untuk meningkatkan kemampuan dalam menjawab berbagai pertanyaan tes IELTS.
IELTS merupakan sebuah sistem tes dirancang untuk menguji kemampuan Bahasa Inggris, sekaligus menjadi salah satu sistem paling populer di dunia. Artinya ketika kamu berhasil memperoleh sertifikat IELTS, sama halnya kamu mempunyai kunci untuk bisa bekerja pada lebih dari 10.000 perusahaan, atau bisa juga melanjutkan pendidikan pada 145 negara se-dunia.
Apa Yang Kamu Pelajari di Tempat Kursus IELTS
Puluhan ribu institusi mengakui hasil IELTS sebagai tolak ukur kemampuan bahasa Inggris secara akurat. Bahkan IELTS adalah satu-satunya tes yang menguji kamu untuk bertatap muka langsung dengan penguji pada sesi speaking.
Itulah mengapa materi tes terkenal sulit sekaligus biaya tesnya termasuk mahal hingga mencapai 3 jutaan. Adalah hal yang wajar apabila harus mengeluarkan biaya besar untuk mengikuti kursus persiapan IELTS.
Terdapat dua hal yang harus kamu kuasai terlebih dahulu sebelum ikut tes IELTS yaitu bahasa Inggris secara umum dan apa saja jenis soalnya. Walaupun kamu mempunyai kemampuan bahasa Inggris secara umum cukup baik, tetap saja akan kesulitan apabila belum paham tentang gambaran soal tes.
Karena hal inilah, kursus persiapan IELTS berguna karena kamu bisa belajar materi semua jenis soal IELTS termasuk general English. Bahkan kamu bisa memilih sesuai kebutuhan misalnya ingin mempelajari materi general English saja atau ingin juga meningkatkan kemampuan speaking dan grammar. Durasi program kursus IELTS juga menyesuaikan kebutuhan dan karena terdapat hingga 4 bagian dalam ujian tes ini yaitu listening, reading, speaking, dan writing.
Baca Juga: Kursus Persiapan IELTS di Manado
Cara Sukses Tes IELTS
Mengikuti kursus IELTS di ICAN English artinya kamu juga akan belajar strategi tepat termasuk membuat waktu secara efektif dalam proses menyelesaikan soal. Misalnya ketika mengerjakan soal listening kamu tinggal menandai kata kunci supaya bisa lebih fokus pada hal penting. Sedangkan dalam tes reading kamu bisa langsung lihat daftar pertanyaan terlebih dahulu.
Setelah mengetahui apa saja yang kamu pelajari dalam kursus persiapan IELTS, berikutnya kamu juga wajib tahu bagaimana cara supaya bisa berhasil menaklukkan tes yang satu ini. Hal pertama yang harus kamu lakukan sebelum tes adalah mempersiapkan telinga supaya akrab dengan aksen bahasa Inggris.
Dalam tes IELTS, terdapat aksen orang Amerika, Selandia Baru, Inggris, dan lainnya dengan aksen berbeda sehingga melalui kursus persiapan kamu juga bisa belajar tentang aksen. Jika memilih belajar di rumah maka bisa melihat dan mempelajari aksen melalui TV Kabel maupun podcast Bahasa Inggris.
Saat mengerjakan listening test, gunakan waktu itu untuk membaca petunjuk secara benar. Dalam tes ini kamu tidak boleh menjawab lebih dari 2 kata. Sedangkan terdapat tes menulis di mana kamu harus memperhatikan jumlah kata yang telah ditentukan pada setiap tugas. Apabila tidak memenuhi syarat tersebut maka kamu akan kehilangan skor.
Dalam soal listening, durasi waktu yang kamu miliki adalah 40 menit, kamu bisa menggunakan 10 menit waktu terakhir untuk salin jawaban. Jika kamu ikut kelas persiapan IELTS, maka kamu bisa belajar mengatur waktu termasuk mencari tahu kelemahan juga kelebihan. Apabila kamu punya kelemahan pada test reading, maka alokasikan waktu lebih banyak untuk belajar skill tersebut.