Kuliah jenjang magister di Australia jurusan bisnis menjadi langkah untuk memperoleh pengetahuan maupun keterampilan mengenai ilmu tersebut jauh lebih dalam. Selain itu, nantinya kamu akan diajar oleh para profesional yang ahli dalam bidangnya.
Australia mempunyai beberapa universitas terbaik di dunia, serta beberapa kota pelajar terbaik di dunia. Dengan banyaknya peluang beasiswa, dan potensi untuk tetap tinggal di Australia dengan visa pascasarjana, ini merupakan pilihan yang sangat menarik bagi lebih dari setengah juta pelajar internasional setiap tahunnya.
Topik Pembahasan
4 Kampus Jenjang Magister Australia Jurusan Bisnis
Australia sendiri memiliki beberapa kampus dengan kualitas dan kredibilitas tinggi. Sehingga sistem pendidikan yang diajarkan di kampus tersebut tidak perlu lagi diragukan lagi. Adapun untuk rekomendasi kampus yaitu sebagai berikut
1. Australian National University
Kampus ini menjadi salah satu universitas dengan fakultas bisnis terbaik yang ada di Australia. Selain itu, kampus ini pun berhasil naik peringkatnya ke 50 menurut World University Ranking 2020. Dimana sebelumnya, peringkat kampus ini masuk ke dalam jajaran peringkat ke 71-80 pada 2019. Kampus ini sendiri menyedia dua program, yaitu sarjana dan pascasarjana.
Untuk jurusannya sendiri diantaranya adalah Project Management, Accounting, Commerce, Economic Policy, Business Administration, dan lain sebagainya. Untuk biaya nya sendiri yaitu sekitar mulai dari AUD 39.024.
Baca juga: 3 Universitas Terbaik Di Australia Untuk Jurusan Bisnis
2. The University of Melbourne
Kampus ini menempati posisi ke 32 dalam World University Rankings pada tahun 2020 menurut Times Higher Education. Perlu kamu ketahui, kampus ini ternyata menjadi universitas tertua yang ada di Victoria karena sudah ada sejak tahun 1853.
Kampus ini memiliki fakultas Bisnis dan Ekonomi dengan beberapa jurusan. Adapun untuk jurusannya sendir yaitu Akuntansi, Bisnis Internasional, Administrasi Publik, Manajemen dan Administrasi Bisnis, Kewiraswastaan, Pemasaran, dan sebagainya. Bahkan kampus ini pun menawarkan program yang unik karena terdapat part time MBA dan full time MBA. Untuk biaya sendiri nya sendiri yaitu berkisar sekitar AUD 15.000.
3. The University of Queensland
Kampus ini masuk ke dalam peringkat ke 66 menurut World University Ranking pada tahun 2020 menurut Times Higher Education. Selain itu, kampus ini pun memiliki standar pendidikan internasional sehingga membuat para lulusan lebih matang dalam menghadapi tantangan global.
Universitas ini sendiri menyediakan program jenjang diploma, sarjana, pascasarjana, dan doctor. Untuk lulusannya sendi yaitu manajemen bisnis, ekonomi, perdagangan, administrasi bisnis, dan lain sebagainya. Adapun biayanya sendiri yaitu berkisar sekitar dari AUD 42.000
4. University of Sydney
Kampus ini telah mencetak lulusan sekitar 350 ribu alumni yang telah bersaing dalam dunia global. Salah satu tokoh yang merupakan lulusan kampus ini yaitu Michael Kirby yang merupakan mantan Hakim Pengadilan Tinggi di Australia dan Maclin Timbul.
Adapun kini, ia telah menjabat sebagai seorang perdana Menteri Australia. Dengan begitu, tidak heran apabila kampus ini masuk ke dalam peringkat ke 60 menurut Times Higher Education. Fakultas ini memiliki dua dan Business Postgraduate Non-Award and Business Postgraduate Cross-Institutional. Biayanya sendiri yaitu dari mulai berkisar sekitar AUD 9.050.
Baca juga : Keuntungan Kuliah Bisnis Di Australia
Syarat Kuliah Jenjang Magister di Australia Jurusan Bisnis
Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan jenjang magister, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Untuk lebih jelasnya simak ulasan berikut ini!
Lulusan background bidang bisnis dan manajemen
Peserta didik idolanya merupakan lulusan dalam bidang bisnis maupun manajemen. Dimana hal tersebut dibuktikan oleh ijazah beserta transkrip nilai. Namun, jika kamu bukan lulusan dalam bidang tersebut, untuk mendaftar jurusan ini masih memungkinakn. Akan tetapi, kamu perlu menunjukkan alasan yang kuat serta intensi tujuan dalam masa depan terkait pilihanmu tersebut.
Kemampuan bahasa Inggris
Para calon mahasiswa memiliki skor IELTS dengan skor keseluruhan 6,5 minimal. Namun, ketentuan skoring sendiri berbeda-beda tiap kampusnya. Sehingga pastikan untuk kamu membaca informasi masing-masing kampus dengan teliti.
Pengalaman kerja
Memang tidak semua, tetapi ada beberapa kampus yang menjadikan pengalaman kerja sebagai nilai tambahan dalam penerimaan mahasiswanya. Sehingga jika kamu memiliki pengalaman kerja yang relevan dengan jurusan, sebaiknya hal tersebut pun menunjukkannya.
Ada beberapa kampus dengan jenjang magister di Australia bidang bisnis, antara lain yaitu Australian National University, The University of Melbourne, dan lain sebagainya. Pastikan juga untuk kamu mengecek ketentuan yang berlaku di setiap kampus yang dipilih.