Ankara University Faculty of Divinity sudah ada sejak tahun 1949. Sejak pendiriannya, fakultas ini memiliki tempat terhormat dalam sejarah pemikiran Islam dan keagamaan di Turki. Sumber-sumber intelektual Fakultas berakar pada kekayaan warisan ilmu-ilmu Islam klasik, yang telah ada sepanjang sejarah Islam dan Turki yang multikultural.
Faculty of Divinity memainkan peran penting dalam pengajaran akademik disiplin ilmu Islam dan agama dengan mengintegrasikan semangat tradisional disiplin Islam dengan perbaikan kontemporer dalam studi agama. Ciri khas Fakultas tersebut adalah mengakomodir pendekatan Islam tradisional dan pemikiran kritis dalam kajian masalah keagamaan.
Topik Pembahasan
3 Faculty dan Perkuliahan di Ankara University
Selama kuliah, kamu akan mengembangkan pengetahuan luas tentang agama Islam dan belajar dari perspektif komparatif dengan mempelajari agama lain. Karena program interdisiplinernya, fakultas ini menggunakan metode sejarah, sastra, sosial dan filosofis.
Memiliki tiga jurusan utama, Ankara University Faculty of Divinity menawarkan peminatan di berbagai bidang, sebagaimana berikut:
1. Basic Islamic Studies
Terdiri dari tujuh sub-jurusan sebagai Jurusan Tafsir Al-Qur’an, Jurusan Hadits, Jurusan Kalam, Jurusan Fikih Islam, Jurusan Sejarah Aliran Islam, Jurusan Tasawuf dan Jurusan Bahasa Arab. dan Retorika.
2. Philosophy and Religious Studies
Terdiri dari delapan sub jurusan yaitu Jurusan Logika, Jurusan Sejarah Filsafat, Jurusan Filsafat Islam, Jurusan Filsafat Agama, Jurusan Sejarah Agama, Jurusan Sosiologi Agama, Jurusan Psikologi Agama dan Jurusan Pendidikan Agama.
3. Islamic History and Arts
Terdiri dari empat sub-jurusan sebagai Jurusan Sejarah Islam, Jurusan Sejarah Seni Islam Turki, Jurusan Sastra Islam Turki dan Jurusan Musik Keagamaan Turki.
Fakultas ini memiliki lebih dari 90 akademisi yang memenuhi syarat. Kamu akan belajar bersama profesor, profesor asosiasi, asisten profesor, dosen yang ahli di bidangnya, dan memiliki pengalaman di Turki dan luar negeri.
Terdapat lebih dari 60 asisten peneliti, beberapa di antaranya berasal dari fakultas yang berbeda. Tujuannya untuk memanfaatkan sumber daya fakultas yang kaya dan untuk berbagi pengalaman staf akademik yang berkualitas untuk sementara waktu.
Divinity Faculty menawarkan kepada mahasiswa pendidikan yang menarik, menantang, dan interdisipliner. Perkuliahan ini adalah pilihan tepat jika kamu punya pertanyaan besar tentang hubungan antara budaya manusia dan pengalaman dan agama, mencoba untuk memahami agama Islam secara mendalam, memperoleh keterampilan bahasa dan penelitian yang penting.
Baca Juga: Daftar Universitas di London Yang Menawarkan Studi Islam
Tujuan Ankara University
Faculty of Divinity berbercita-cita untuk menjadi lembaga internasional, unggul dalam pendidikan yang mengintegrasikan studi intelektual tradisional dan modern tentang Islam. Kehadiran Ankara University Faculty of Divinity dapat melengkapi pendidikan kontekstualisasi studi Islam dalam ilmu sosial dan humaniora. Sehingga, memadukan disiplin akademik modern yang harmonis dengan bidang ilmiah tradisional.
Selain itu, Ankara University Faculty of Divinity bertujuan untuk menyatukan sumber daya intelektual fakultas dan mahasiswa berwawasan luas dengan jaringan ilmiah internasional. Diharapkan dapat mengeksplorasi isu-isu agama di dunia yang kompleks, mengglobal, dan berubah saat ini.
Penutup
Ankara University melalui fakultas ini memberikan kesempatan unik mahasiswa untuk mempelajari Islam dalam masyarakat Muslim yang hidup. Lulusannya adalah para sarjana yang berpengalaman dalam teknik studi akademis tradisional dan modern.
Lulusan Faculty of Divinity sangat dihargai oleh pemberi kerja di bidang akademisi, pendidikan, dan layanan publik. Lulusan mengejar karir sukses di berbagai bidang.