Apakah kamu sedang bercita-cita untuk mengejar gelar sarjana atau pascasarjana di luar negeri? Jika iya, kemungkinan kamu telah mendengar tentang Monash International Merit Scholarship. Ini merupakan salah satu peluang besar bagi para pelajar internasional yang ingin mengejar impian akademis mereka di Monash University, salah satu universitas paling bergengsi di dunia.
Beasiswa ini merupakan pintu gerbang bagi mereka yang berprestasi dan berpotensi, memberikan akses ke pendidikan berkualitas tinggi di berbagai jurusan, mulai dari ilmu pengetahuan hingga humaniora. Mari kita telusuri lebih dalam tentang kesempatan luar biasa ini dan bagaimana langkah-langkah yang dapat kamu ambil untuk mendapatkannya!
Topik Pembahasan
Tentang Monash International Merit Scholarship
Jika kamu tertarik untuk kuliah di Australia, lebih tepatnya di Monash University maka bisa mengikuti program beasiswa yang diselenggarakan. Ada banyak program beasiswa yang tersedia bagi pelajar internasional, salah satunya adalah Monash International Merit Scholarship.
Beasiswa ini bisa diikuti oleh siapa saja baik calon mahasiswa baru di Monash University atau sebagai mahasiswa terdaftar, memiliki kesempatan emas untuk mengikuti Monash International Merit Scholarship.
Sebagai penerima beasiswa ini, kamu akan memperoleh dukungan sebesar $10,000 per tahun selama perjalanan akademis di universitas ini.
Baca Juga: Beasiswa yang Tersedia di Monash University Australia
Syarat Ikut Beasiswa Monash International Merit
Untuk mengikuti program beasiswa yang satu ini, salah satu syarat wajib yang harus kamu miliki adalah menjadi mahasiswa internasional. Jadi beasiswa ini memang ditujukan bagi siswa internasional yang ingin kuliah di Monash University. Selain itu juga ada beberapa persyaratan lain yang harus dipenuhi, seperti berikut:
- Memiliki niat yang kuat untuk bisa mendaftar penuh waktu pada gelar sarjana maupun pascasarjana di Monash University Australia.
- Untuk mahasiswa baru yang ingin mendapatkan beasiswa ini harus menerima tawaran terlebih dahulu dari pihak kampus Monash.
- Sedangkan untuk pelajar saat ini harus memiliki hasil minimal 2 semester yang sudah diselesaikan di Australia.
- Bagi siswa yang sedang mengikuti mata perkuliahan Sarjana Kedokteran dan sarjana bedah (Honours) atau mata kuliah Ilmu Kedokteran dan Doktor Kedokteran (MD), paling tidak harus menyelesaikan dan memperoleh hasil minimal 4 semester.
Perlu diketahui bahwa beasiswa ini tidak tersedia bagi mahasiswa yang sedang belajar di Australia pada tahun ke-12 dan sudah memenuhi syarat untuk mendapatkan Beasiswa Sir John Monash unggulan.
Sedang memulai program Sarjana Kedokteran dan Sarjana Bedah (Honours) atau Ilmu Kedokteran dan Doktor Kedokteran (MD). Jadi kamu harus menyelesaikan empat semester dan mendaftar sebagai mahasiswa saat ini.
Kriteria Penerima Monash International Merit Scholarship
Proses seleksi tetap akan dilakukan dengan beberapa kriteria dari pihak Monash University selaku penyelenggara program beasiswa. Berikut ini beberapa kriteria yang memiliki peluang besar untuk mendapatkan program beasiswa tersebut:
- Pemilihan akan dilakukan berdasarkan prestasi akademik
- Calon penerima harus memiliki nilai rata-rata tertimbang minimal 85
- Mahasiswa yang mendaftar juga akan dinilai Berdasarkan pernyataan permohonan beasiswa mereka sebanyak 500 kata dan potensi mereka untuk menjadi duta Monash University.
- Preferensi tetap akan diberikan kepada siswa baru
Jika kamu termasuk salah satu mahasiswa yang sudah mendapatkan beasiswa ini maka bisa mempertahankannya dengan rata-rata perbedaan nilai (70% atau lebih) setiap semester.
Kamu akan diminta untuk berpartisipasi dalam setidaknya tiga kegiatan promosi Pemasaran dan Beasiswa, yang mencakup menghadiri acara beasiswa resmi dan berpartisipasi dalam kegiatan pemasaran dan acara networking.
Cara Mendaftar Monash International Merit Scholarships
Setelah mengetahui syarat dan kriteria, jika kamu merasa optimis untuk mendapatkan program beasiswa tersebut maka ada beberapa cara yang digunakan untuk melakukan pendaftaran. Berikut ini beberapa langkah yang harus kamu lakukan:
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyerahkan formulir aplikasi secara terpisah untuk beasiswa. Perhatikan jatuh tempo.
- Sebelum mengajukan beasiswa calon pelamar harus menerima tawaran proses terlebih dahulu.
- Jika belum bisa mendaftar, hanya bisa ditunda dalam tahun kalender yang sama untuk program beasiswa satu ini.
- Jangan sampai mengirimkan dokumentasi pendukung bersamaan dengan permohonan, sebab hal tersebut tidak akan dipertimbangkan.
Kamu bisa mendapatkan informasi tempat pendaftaran untuk program beasiswa yang satu ini di website resmi Monash University di Australia.
Penutup
Mewujudkan cita-cita untuk melanjutkan pendidikan tinggi di Australia kamu bisa mendaftarkan diri melalui program Monash International Merit Scholarship. Namun untuk ikut serta, kamu harus mendapatkan surat penawaran yang dikirim langsung oleh pihak penyelenggara beasiswa.
Agar mendapatkan informasi lebih jelas seputar program beasiswa di luar negeri, terutama di Australia kamu bisa berkonsultasi dengan agen pendidikan luar negeri seperti ICAN Education.
Sebagai agen pendidikan luar negeri profesional, ICAN memberikan berbagai macam solusi bagi pelajar Indonesia untuk kuliah di Australia dengan berbagai macam program beasiswa. Tidak hanya itu tetapi agen pendidikan luar negeri juga bisa membantu kamu mempersiapkan berbagai macam persyaratan program beasiswa. Tertarik?