Ikuti Kami:
Event Mendatang    IELTS Test
Konsultan Pendidikan Luar Negeri - ICAN Education Consultant
10 pekerjaan dengan gaji tertinggi di dunia

10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Dunia

Beranda / Bacaan Umum / 10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Dunia

Mendapatkan pekerjaan dengan gaji yang tinggi tentu menjadi impian semua orang. Gaji menjadi salah satu faktor yang bisa membantu kamu untuk menemukan pekerjaan yang sesuai. Terlebih lagi jika profesi yang dipilih ternyata memiliki jenjang karir bagus di masa depan.

Akan tetapi, Tahukah kamu bahwa terdapat beberapa pekerjaan dengan gaji tertinggi di dunia. Perkembangan ekonomi serta tingkat kesulitan untuk menjadi pekerjaan menjadi salah satu faktor kenapa ada beberapa profesi yang harus dibayar mahal.

Pekerjaan dengan Gaji Cukup Tinggi

Ada berbagai macam jenis pekerjaan dan bisa dipilih karena minat serta keahlian kita dalam profesi tersebut. Selain memperhatikan minat serta keahlian yang dimiliki, kamu juga berhak untuk mempertimbangkan gaji yang ditawarkan oleh sebuah perusahaan pada profesi tersebut.

Berikut ini beberapa pekerjaan dengan gaji tertinggi di dunia yang bisa jadi pandangan kamu ketika akan memilih jalan karir.

Pengacara Perusahaan

Apakah kamu mengambil jurusan hukum ketika kuliah? Jika kamu mengambil jurusan hukum maka kesempatan untuk menjadi pengacara perusahaan akan terbuka. Salah satu pekerjaan  dengan gaji tinggi di dunia adalah pengacara perusahaan.

Setiap perusahaan pasti membutuhkan pengacara untuk mendapatkan konsultasi hukum misalnya seperti  kepemilikan, pengelolaan kontrak,  dan permasalahan hukum lainnya. Rata-rata gaji seorang pengacara perusahaan bisa mencapai Rp. 3,5 miliar per tahun.

Tetapi gaji tersebut bisa disesuaikan dengan tempat bekerja serta pengalaman kamu menjadi seorang pengacara. Untuk bisa menjadi pengacara perusahaan tentu akan membutuhkan usaha yang besar, bahkan kamu harus sekolah lebih tinggi, tidak hanya menyelesaikan S1 hukum saja loh.

Tenaga Kesehatan Spesialis

Pekerjaan dengan gaji tertinggi selanjutnya adalah tenaga kesehatan spesialis yang sangat dibutuhkan untuk bisa menjaga kesehatan masyarakat, apalagi ketika ada musim pandemi.

Gaji  pokok dari dokter spesialis jantung  bisa saja mencapai Rp. 3 miliar per tahun loh. Sedangkan untuk ahli anestesi bisa lebih tinggi, yaitu sekitar Rp. 4,8 miliar per tahun. Untuk mendapatkan gelar dokter spesialis tidak mudah, sebab kamu butuh mencurahkan waktu, tenaga, biaya, pikiran untuk meraih gelar tersebut.

Bankir Investasi

Pernah dengar pekerjaan bankir  investasi? Jadi bankir investasi memiliki tugas untuk melakukan riset terkait perkembangan pasar, pemetaan model keuangan, serta melakukan analisis. Jika tertarik untuk menjadi seorang bankir investasi maka gaji yang didapatkan cukup besar, yaitu Rp. 3,1 milyar per tahun.

Jadi bangkir investasi akan bekerja di lembaga keuangan, tetapi lebih spesifik untuk peningkatan modal bagi pemerintahan, perusahaan, serta entitas lainnya.

Untuk mendapatkan profesi ini juga butuh sekolah tinggi, ada berbagai macam jurusan yang bisa diambil mulai dari manajemen keuangan, finance, manajemen, atau bahkan aktuaria. Kamu bisa sesuaikan dengan minat dan kemampuan ya.

Ilmuwan Data

Profesi selanjutnya yang memiliki nilai gaji tertinggi di dunia adalah  ilmu data. Pekerjaan yang satu ini tidak kalah menarik dan sangat dibutuhkan di seluruh sektor industri. Rata-rata bekerja bisa mendapatkan gaji hingga Rp. 2,2  miliar per tahun.

Menjadi seorang ilmuwan data kamu harus mampu menafsirkan data dalam jumlah besar menggunakan pengkodean serta pemodelan matematika. Ilmuwan data lebih terlibat aktif dalam pembelajaran mesin, terampil untuk pemrograman tingkat lanjut serta dapat membuat proses baru dalam pemodelan data. Jadi mereka harus bekerja dengan algoritma, model prediksi, dan lain sebagainya.

Chief Executive Officer atau CEO

Pekerjaan selanjutnya yang memiliki gaji tinggi mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita, yaitu CEO. Menjadi seorang CEO  tentu tidak mudah sebab harus bertanggung jawab terhadap semua kegiatan di perusahaan.

Seorang CEO  wajib memiliki jiwa kepemimpinan serta mampu berkomunikasi dengan baik  kepada jajarannya. Tidak hanya itu, tetapi juga harus bisa memikirkan Bagaimana perusahaan dapat berjalan sebagai semestinya. Gaji yang didapatkan ketika menjadi seorang CEO  kurang lebih sekitar Rp. 1,5  miliar per tahun.

Jadi seorang CEO dapat mengarahkan kemana perusahaan akan bergerak serta membuat strategi apa yang akan diimplementasikan ke seluruh karyawan perusahaan. Seorang CEO  tidak terlibat secara langsung dalam kegiatan operasional harian perusahaan, tetapi mereka bertanggung jawab terhadap citra perusahaan di mata publik.

Web Developers

Di zaman modern seperti saat ini, pekerjaan yang berhubungan dengan teknologi sudah menjadi sesuatu yang umum. Salah satu pekerjaan yang memiliki tingkat gaji tinggi di dunia adalah web developers.

Menjadi web developers memiliki tugas untuk membuat situs, memodifikasi, serta merancangnya. Jika kamu memiliki keahlian di bidang tersebut maka kesempatan mendapatkan gaji mulai dari Rp. 600 juta – Rp. 2,2 miliar per tahun loh.

Tetapi menjadi seorang web developer ternyata tidak mudah karena ada berbagai macam skill yang harus dimiliki seperti menguasai HTML/CSS atau JavaScript,  mengetahui bagaimana cara membuat desain mobile friendly,  menguasai bahasa pemrograman tertentu, dapat menggunakan berbagai macam tools web developer, memahami SEO, dan lain sebagainya.

Baca juga:
Prospek Kerja untuk Lulusan S2 Pendidikan Bahasa Inggris di Luar Negeri

Manajer Teknik

Menjadi seorang manajer teknik secara umum akan merencanakan, mengarahkan, serta mengawasi anggota tim di perusahaan teknik maupun teknologi. Pekerjaan ini merupakan anggota inti untuk bisa menciptakan produk maupun layanan, menetapkan jadwal proyek, serta menyelesaikan tugas administratif seperti penganggaran.

Rata-rata gaji yang dimiliki oleh Manajer Teknik sebesar Rp. 2,2  miliar per tahun.

Insinyur Perangkat Lunak Senior

Insinyur perangkat lunak atau yang lebih dikenal dengan software engineering adalah salah satu profesi di bidang teknologi informasi yang memiliki tugas untuk melakukan analisa, membuat rekayasa, menyusun spesifikasi, mengimplementasikan serta memvalidasi sebuah rancangan pada sistem perangkat lunak untuk menjawab permasalahan.

Menjadi seorang software engineering, paling tidak gaji yang didapatkan sekitar Rp. 1,4 miliar – Rp. 1,6  miliar per tahun.

Arsitek Internet of Things (IoT)

Gaji  tertinggi di dunia lainnya adalah arsitek Internet of Things  atau IoT  yang menjelaskan lembar kerja dari komponen terkait, fungsi  serta pengaturan sebuah produser operasional dari data yang telah digunakan. Secara sederhananya kamu akan membuat sebuah sistem untuk membuangkan antar perangkat agar bisa bekerja sama.

Gaji yang bisa didapatkan ketika menjadi seorang  arsitek IoT  adalah Rp. 2,2  miliar per tahun.

Baca juga : Pekerjaan Dengan Prospek Bagus

Manajer Sistem Teknologi Informasi (IT)

Pekerjaan lain yang bisa dipilih dengan gaji tinggi adalah manajer sistem teknologi informasi yang bertugas untuk membawa sebuah sistem dan berlindung dari serangan Malware, peretas, dan hal lainnya.

Manajer sistem informasi ini akan memimpin sebuah tim profesional untuk bisa memelihara sistem komputer dan kebutuhan teknologi organisasi. Gaji yang bisa didapatkan sekitar Rp. 1,3 miliar – Rp. 1,8  miliar per tahun.

Ada banyak pekerjaan yang bisa memberikan gaji besar, tetapi untuk bisa mencapai karir tersebut tentu tidak mudah, selain membutuhkan kemampuan yang sesuai dengan bidangnya, kamu juga harus memiliki jiwa kepemimpinan agar bisa mengayomi dan bekerja dengan tim. Di antara banyaknya pekerjaan dengan gaji tertinggi di dunia, mungkin saja salah satunya menjadi karir yang kamu impikan.

ICAN Event - UTS Bekasi
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - Study in Singapore
ICAN Event - UTS Balikpapan
Macquarie
SIM
Queensland
Auckland

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Postingan Artikel ...
Artikel Perkuliahan di Luar Negeri Sekolah di Luar Negeri Bahasa Inggris Bacaan Umum Tips & Trick Beasiswa ...
Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan