Apakah saat ini kamu sedang fokus untuk mempelajari materi TOEFL lengkap? Bagi kamu yang baru mendengar tentang TOEFL mungkin masih merasa bingung dengan tes bahasa Inggris tersebut. Jadi TOEFL adalah tes yang akan mengukur kemampuan bahasa Inggris dengan tujuan untuk bekerja atau kuliah di luar negeri.
Tes TOEFL ini biasanya digunakan oleh institusi dari negara Amerika Serikat sehingga penggunaan bahasa teks tersebut adalah bahasa Inggris Amerika atau American English.
Untuk menyelesaikan tes TOEFL memang tidak mudah. Apalagi jika kamu ingin mendapatkan skor yang cukup baik. Namun, tes tersebut bisa dipelajari dengan berbagai macam materi ketika ujian loh.
Tips Belajar TOEFL agar Efektif
Sebagai seorang pemula ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari materi TOEFL agar lebih efektif, seperti berikut.
Menonton Film dan Mendengarkan Musik Bahasa Inggris
Hal pertama yang harus kamu lakukan kan adalah menonton film dan mendengarkan musik dalam bahasa Inggris. Kebiasaan tersebut paling tidak harus kamu lakukan setiap hari untuk membantu kamu lebih familiar dengan bahasa Inggris.
Setidaknya dalam 1 hari kamu bisa memberikan waktu sekitar 2 jam untuk mendengarkan lagu atau melihat beberapa film berbahasa Inggris. Kamu bisa memilih film-film yang menggunakan bahasa formal seperti dokumenter di YouTube.
Proses pembelajaran tersebut, akan membantu meningkatkan kemampuan listening dan memahami berbagai macam kosakata dalam bahasa Inggris. Kamu juga bisa memperhatikan bagaimana kata-kata dalam film maupun lagu mampu meningkatkan kemampuan gramatikal.
Namun kamu juga harus paham bahwa gramatikal pada lirik lagu sering membuat bingung karena tidak sesuai aturan kebahasaan dalam bahasa Inggris. Jadi lagu tersebut hanya bisa mempertajam kemampuan listening kamu.
Komunikasi Menggunakan Bahasa Inggris
Cara selanjutnya adalah memperbanyak komunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris. Kamu bisa mencoba untuk mengobrol atau berkomunikasi dengan teman menggunakan bahasa Inggris.
Melalui bahasa Inggris tersebut kamu bisa mengasah kemampuan speaking kamu loh. Nah, Ketika teman yang kamu ajak berkomunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris membenarkan atau mengoreksi kemampuanmu, tidak perlu merasa marah ya. Justru hal tersebut bisa membantu kemampuan kamu jauh lebih bagus loh.
Baca dan Kenali Tipe Materi TOEFL
Selanjutnya kamu bisa membaca dan kenali banyak tipe soal-soal materi TOEFL lengkap. Mempersiapkan TOEFL, akan jauh lebih baik jika kamu rajin membaca berbagai macam materi dan latihan soal.
Dengan begitu kamu akan mengenali banyak tipe soal. Cara belajar TOEFL memungkinkan kamu untuk menghadapi soal-soal tes yang sangat mirip dengan soal sebenarnya.
Kamu bisa memilih untuk menggunakan TOEFL preparation yang biasanya ada di kursus bahasa Inggris berkualitas. Dengan mengikuti TOEFL preparation kamu akan memahami berbagai macam materi soal tetapi tidak bisa mendapatkan sertifikat. Sebab hal tersebut hanya digunakan untuk mengukur kemampuan kamu saja ya.
Belajar TOEFL Dengan Latihan Soal
Tidak hanya mempelajari materi tes saja, tetapi kamu juga harus mengerjakan soal secara efektif. Ketika kamu sudah mengetahui berbagai macam tipe soal pastikan untuk mengetahui langkah-langkah terbaik untuk menyelesaikan soal tersebut.
Baca juga: Cara Mudah Belajar TOEFL Untuk Pemula
Tips Mengerjakan Materi TOEFL Lengkap
Agar mempermudah kamu untuk siap menghadapi TOEFL maka bisa bergabung dengan kursus persiapan TOEFL di ICAN English. Untuk menyelesaikan berbagai macam soal TOEFL kamu bisa mengikuti beberapa tips, seperti berikut ini.
Tips Menghadapi Soal Listening
- Jangan sampai kehilangan fokus pada karakter kedua yang muncul.
- Tetap tenang jika ada bagian yang terlewatkan atau tidak mengerti. Tolong bisa segera mencari kata-kata penting untuk membaca bagian Yang Terlewatkan.
- Jika sulit mengatur percakapan yang didengarkan pilih jawaban paling berbeda.
- Ketika sedang diperdengarkan, perhatikan bentuk fungsional seperti expression, situasi, suggestion, surprise, dan idiomatik.
- Untuk listening longer conversation sebaiknya kenali terlebih dahulu jawaban-jawaban yang disediakan dan soal yang diajukan, sebelum conversation didengarkan.
- Carilah beberapa hal pokok seperti siapa, apa, kapan, dan dimana untuk listening long conversation.
Tips Menghadapi Soal Structure and Written
- Kamu tidak perlu mengeliminasi jawaban tanpa adanya hubungan secara langsung dengan soal.
- Jika tidak dapat menemukan jawaban pada kalimat yang bertanda, dapat baca soal dengan lengkap.
Baca juga : Pentingnya TOEFL Prediction Test
Menghadapi Soal Reading
- Hati-hati pada saat membaca teks sebab bisa menghabiskan waktu
- Cari kata kunci dalam setiap pertanyaan agar lebih mudah mencari jawaban dalam teks.
- Ketika membaca bacaan Carilah topiknya.
- Pada saat membaca kenali batasan sebuah wacana, mana pembukaan, isi, dan penutup.
- Coba perhatikan konteks bacaan untuk menutup makna dalam setiap kata.
Ada beberapa cara belajar materi TOEFL yang harus kamu ketahui sebelum tes berlangsung. Mempersiapkan diri menghadapi TOEFL memang membutuhkan waktu cukup lama.