Ikuti Kami:
Event Mendatang    IELTS Test
Konsultan Pendidikan Luar Negeri - ICAN Education Consultant
universitas tertua di inggris dengan sejarah menarik

Universitas Tertua di Inggris dengan Sejarah Menarik

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Universitas Tertua di Inggris dengan Sejarah Menarik

Inggris adalah rumah bagi beberapa universitas tertua di dunia. Faktanya, dua universitas Inggris masuk dalam daftar 10 universitas tertua di dunia. Sejumlah universitas tertua di Inggris memiliki sejarah panjang dan mearik. Universitas bergengsi di negara ini menawarkan suasana bersejarah yang kaya dan arsitektur kuno yang indah.

Ada enam universitas tertua di negara ini yang didirikan pada abad ke-17 atau lebih awal dari itu. Kamu akan menemukan sejarah menarik dan kaya akan pengetahuan di universitas tertua di Inggris.

Universitas Tertua di Inggris Lengkap dengan Sejarahnya

Selama berabad-abad, pusat-pusat pendidikan tinggi di Inggris telah menghasilkan beberapa tokoh paling berpengaruh dalam sejarah Inggris, dari pemikir besar Stephen Hawking, Isaac Newton dan Charles Darwin, hingga jenius sastra seperti Oscar Wilde dan J. R. R. Tolkien.

Banyak universitas yang telah berdiri hingga ratusan tahun dan berhasil mempertahankan reputasinya hingga sekarang. Beberapa universitas tertua di Inggris yang memiliki sejarah unik adalah

University of Oxford – 1096

Ketika berbicara mengenai universitas bergengsi di Inggris, University of Oxford pasti menjadi universitas pertama yang kamu pikirkan. Universitas ini telah menjadi yang tertua di Inggris dan mendidik sekumpulan siswa berbakat, baik siswa lokal maupun internasional.

University of Oxford secara resmi dikenal sebagai The Chancellor Masters and Scholars of the University of Oxford, dan memiliki gedung dan fasilitas yang tersebar di seluruh pusat kota. Oxford adalah universitas swasta dan terdiri dari 38 perguruan tinggi konstituen dan berbagai departemen akademik, yang diatur lebih lanjut menjadi empat divisi.

University of Cambridge – 1209

Universitas ini adalah universitas riset public jyang bersejarah dan pengaruhnya telah membuatnya sebagai universitas bergengsi di dunia. Kampus ini menampung penerbit tertua di dunia dan pers universitas terbesar kedua di dunia, Cambridge University Press. Kampus yang satu ini juga mengoperasikan beberapa museum budaya dan ilmiah dan memberi mahasiswanya akses ke sekitar 15 juta buku.

Pada tahun 1209, sekelompok sarjana berkumpul di Cambridge untuk tujuan belajar, dan Uskup Ely mendirikan perguruan tinggi pertama di Cambridge, yang disebut Peterhouse. Sejak didirikan, universitas ini telah membentuk 31 perguruan tinggi konstituen dengan lebih dari 100 departemen akademik yang diatur dalam 6 sekolah. University of Cambridge memiliki lebih dari 100 perpustakaan.

University of St Andrews – 1413

Kampus ini adalah yang tertua di Skotlandia dan didirikan pada tahun 1410 oleh komunitas Augustian yang ingin mempelajari topik-topik lanjutan. Kampus ini memiliki tiga perguruan tinggi dan kampus bersejarah yang indah yang membuat siswa merasa seperti sedang belajar di Hogwarts.

Dengan badan siswa yang sangat beragam, lebih dari 135 kebangsaan hadir di kampus ini. University of St Andrews tersebar di seluruh kota, menempati bangunan bersejarah dan modern. Sekitar setengah dari mahasiswa tinggal di asrama universitas.

University of Glasgow – 1451

University of Glasgow dibuka pada tahun 1451 oleh piagam kepausan sebagai tambahan untuk katedral kota. Kampus ini memainkan peran kunci selama abad ke-18 dan merupakan salah satu dari sedikit universitas yang masih menawarkan gelar Master sarjana.

Glasgow selalu melayani berbagai mata pelajaran yang tidak biasa menjadikannya salah satu Universitas terbaik di Inggris.

Baca juga:
Sejarah Menarik University Of Glasgow

University of Aberdeen – 1495

Kampus ini pertama kali didirikan sebagai sekolah hukum di 1495 tetapi dengan nama yang berbeda, yakni The University and Kins College of Aberdeen.

Kampus ini meniru universitas Paris dan memiliki gedung mahkota yang indah di area King’s College. Lembaga kuno ini kemudian bergabung dengan Marischal College menjadi Universitas Aberdeen seperti yang kita kenal sekarang.  

Kampus utama sekarang berada di King’s College dan mencakup area seluas sekitar 35 hektar, dan bangunan bersejarahnya yang indah membentuk segi empat dengan pelataran interior.

Butuh informasi lebih lanjut seputar universitas di Inggris? Kamu bisa melakukan konsultasi di ICAN Education Consultant. Kami memiliki tim konselor berpengalaman yang memberikan informasi terbaik seputar perkuliahan di luar negeri.

Alasan Kuliah di Inggris

Inggris telah menjadi salah satu tujuan utama untuk belajar di seluruh dunia. Dengan tradisi keunggulan yang sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu, institusi-institusi kelas atas di setiap sudut, dan lebih banyak fleksibilitas dibandingkan banyak negara lain, Inggris memiliki banyak hal untuk ditawarkan kepada pelajar internasional yang tidak dapat ditawarkan oleh negara-negara berbahasa Inggris lainnya.

Di banyak negara dibutuhkan waktu empat tahun, ditambah dua atau tiga tahun tambahan untuk menyelesaikan gelar pascasarjana. Di Inggris, diperlukan waktu tiga tahun untuk mendapatkan gelar sarjana dan satu tahun tambahan untuk menyelesaikan kualifikasi pascasarjana (kecuali jika memiliki jurusan kedokteran atau peneliti).

Siswa internasional bisa mendapatkan bantuan keuangan. Hal ini termasuk beasiswa, hibah dan dana bantuan serta biaya hidup di Inggris, terutama jika berada di luar kota seperti London, cukup masuk akal. Teliti wilayah tersebut sebelum mendaftar ke universitas untuk lebih memahami harga, namun secara umum, hiburan, makanan, dan sewa lebih murah dibandingkan Amerika.

Tempat Bersejarah di Inggris

Tak hanya penuh dengan universitas tertua, Inggris juga dipenuhi dengan tempat-tempat bersejarah yang seringkali menjadi destinasi wisata para mahasiswa. Beberapa tempat bersejarah di Inggris antara lain

  • Burford, Cotswolds: Tempat ini akan membuat kamu merasa seperti kembali ke masa lalu, Cotswolds terletak di jantung Inggris dan merupakan Area Keindahan Alam Luar Biasa terbesar di negara ini.
  • Beddgelert, Snowdonia: Sangat ramah, indah, dan dengan sejarah legendarisnya sendiri yang layak untuk dijelajahi. Tempat ini adalah kota kecil yang dirancang untuk menawarkan keindahan alam terbaik di kota ini.
  • Stonehenge, Wiltshire: Stonehenge adalah pemandangan yang mengesankan setiap saat sepanjang tahun. Diperkirakan berusia sekitar 4.500 tahun, tidak ada yang tahu pasti mengapa atau bahkan bagaimana situs kuno ini dibangun.

Inggris menawarkan deretan tempat indah dan penuh dengan sejarah. Tak hanya penuh dengan universitas terbaik, kamu dapat mengunjungi tempat-tempat terbaik di Inggris untuk memperkaya wawasan kamu selama berkuliah di sini.

ICAN Event - UTS Bekasi
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - Study in Singapore
ICAN Event - UTS Balikpapan
Macquarie
SIM
Queensland
Auckland

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Postingan Artikel ...
Artikel Perkuliahan di Luar Negeri Sekolah di Luar Negeri Bahasa Inggris Bacaan Umum Tips & Trick Beasiswa ...
Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan