Bagi kamu yang ingin melanjutkan pendidikan kuliah di Australia, tentunya kamu akan mendengar label sekolah University of Sydney. Kampus tersebut merupakan salah satu rekomendasi kampus yang memiliki akreditasi yang baik di Australia, dan salah satu program studi yang cukup terkenal adalah University of Sydney Foundation Program.
seperti yang di ketahui bahwa Unviersity of Sidney adalah universitas yang cukup senior di Australia. Sebab, universitas ini sudah dibangun sejak tahun 1850, dan tepatnya berada di pusat kota Sydney. Hingga tepat pada tahun 2009, University of Sydney sudah memiliki mahasiswa sebanyak 47.775 mahasiswa, yang dimana menjadi nominasi kampus terbesar di Australia.
Topik Pembahasan
Fondation Program Faculty in University of Sydney
Selain menjadi salah satu kampus terbesar di Australia, nyata nya ada banyak sekali rekomendasi program di kampus ini yang cukup menarik. Salah satu contohnya adalah University of Sydney Foundation Program. Sebenarnya apa sih program foundation di kampus ini? Yuk kita simak lengkapnya!
Apa Itu Foundation Program
Pada awalnya University of Sydney Foundation Program ini diciptakan atas kerjasama antar kedua institusi sekolah di Australia. Yaitu University of Sydney dan Taylor College. Hasil dari kerjasama ini membuahkan sebuah inovasi, yaitu menciptakan program pelatihan untuk para calon mahasiswa untuk bisa belajar secara maksimal di Universitas bergengsi di Australia
Program ini diciptakan guna mendukung dan memotivasi para mahasiswa dan calon mahasiswa yang ingin bergabung dan melanjutkan kuliah di University of Sydney. Dan program ini di buat dengan sangat integritas serta sangat ketat dan tentunya menyediakan tenaga pengajar yang berkualitas agar bisa menumbuh kembangkan kualitas intelektual maupun kreatifitas mahasiswa.
Untuk Siapa Program Ini Dibuat
University of Sydney Foundation Program ini di ciptakan atau dirancang guna untuk membantu para calon mahasiswa yang ingin bergabung ke University of Sydney. Namun program ini ditujukan untuk calon mahasiswa yang ingin bergabung namun tidak memenuhi persyaratan masuk yang diperlukan.
Dengan Foundation Program yang telah dirancang, pihak universitas berharap bisa memenuhi kebutuhan para calon mahasiswa dan bisa membantu mahasiswa mewujudkan impiannya. Dan pihak universitas juga menyediakan berbagai tanggal registrasi yang bisa dimulai sepanjang tahun sesuai dengan periode dan gelar di University of Sydney yang kamu inginkan.
Berikut adalah University of Sydney Program yang telah dibuat Bersama dengan Taylor College. Jika kamu tertarik ingin mengkonsultasikan program pendidikan khususnya universitas diluar negeri, mungkin ICAN Education Consultant bisa menjadi salah satu tempat konsultasi kuliah luar negeri yang tepat untukmu.
Baca Juga : Berbagai Colleges Di University Of Sydney
Tipe Pembelajaran Di Foundation Program
Dalam program foundation yang disediakan, University of Sydney dan Taylor College telah menyediakan program pembelajaran menjadi 3 karakteristik, yaitu:
Standard Program
Merupakan program pertama yang disediakan oleh foundation program. Estimasi waktu yang disediakan selama 52 minggu dengan total 2 semester pembelajaran. Setiap semester akan diberikan 5 program studi dengan total jam pembelajaran perminggu adalah 25 jam.
Intensive Program
Merupakan program kedua yang disediakan oleh University of Sydney Foundation Program. Estimasi waktu yang disediakan dari program ini adalah 30 minggu, dengan total program studi yang diberikan sejumlah 10 studi. Namun jika kamu tertarik untuk bergabung pada program ini, tentunya kamu harus memenuhi persyaratan tingkat kemampuan bahasa inggris yang sangat baik.
Extend Program
Merupakan program ketiga yang disediakan oleh foundation program di University of Sydney. Estimasi waktu yang disediakan dari program ini adalah selama 52 minggu, dengan total 3 semester pembelajaran. Setiap semester yang akan dibuka dari program Extend di Foundation Program ini akan dibuka pada setiap bulan Februari dan Agustus sepanjang tahun.
Namun jika kamu berniat untuk bergabung, kamu harus mengikuti 2 sesi pembelajaran pada program ini. Pada sesi pertama ini, durasi pembelajaran 19 minggu, dan di sesi kedua adalah 40 minggu, dalam program ini, kamu harus lulus dengan nilai memuaskan dan mengerjakan program ilmiah yang nantinya menjadi salah satu syarat kelulusan.
Penjelasan Seputar Foundation Program
Foundation program adalah kursus satu tahun terstruktur yang bertujuan untuk mengembangkan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk studi gelar. Program yayasan terkadang disebut program “gerbang” atau “tahun nol”. Kursus berfokus pada keterampilan akademis dan pengetahuan khusus mata pelajaran yang mungkin siswa perlukan untuk program gelar pilihan.
Tergantung di mana kamu belajar, program dasar mungkin merupakan kursus yang berdiri sendiri atau merupakan bagian dari kurikulum gelar. Program Foundation paling umum dilakukan di Inggris, namun juga tersedia di AS, Eropa, Selandia Baru, dan Australia.
Program Foundation umumnya cocok bagi siswa yang belum mencapai hasil yang mereka harapkan di A-Level atau International Baccalaureate Level. Bisa juga bagi para profesional yang tidak memiliki kesempatan untuk mengejar pendidikan akademis namun menunjukkan kemampuan yang dibutuhkan.
Program yayasan memang berbeda antar universitas. Namun, ada beberapa elemen umum dalam kursus tersebut. Pertama, program dasar mencakup berbagai mata pelajaran dan spesialisasi. Meskipun kamu dapat mengikuti kursus persiapan akademik umum untuk gelar Bachelor of Arts atau Bachelor of Science, jika ingin belajar untuk mendapatkan gelar profesional, kamu harus fokus pada subjek tertentu atau terkait.