Hawthorn, Australia

Hawthorn adalah sebuah kota yang menawan di Australia yang terletak di Melbourne, negara bagian Victoria. Kota ini terkenal dengan paduan antara keindahan alam, arsitektur klasik yang elegan, serta atmosfer yang ramah dan tenang.

Salah satu daya tarik utama di Hawthorn adalah keindahan taman-tamannya yang indah. Taman-taman seperti Anderson Park dan St. James Park menawarkan ruang terbuka hijau yang luas, jalan setapak yang teduh, dan area piknik. Suasana damai, berjalan-jalan santai, atau sekadar bersantai di bawah naungan pohon-pohon rindang tentunya bisa Anda nikmati di kota satu ini.
Hawthorn memiliki arsitektur klasik yang memukau. Jalan-jalan di kota ini dipenuhi dengan rumah-rumah dengan desain victorian dan edwardian yang indah. Beberapa bangunan bersejarah, seperti Hawthorn Town Hall dan Swinburne University, juga memberikan keunikan tersendiri bagi kota ini.

Tidak hanya itu, Hawthorn juga menawarkan berbagai pilihan restoran, kafe, dan toko-toko yang menarik. Glenferrie Road adalah pusat kegiatan perkotaan yang populer, dengan beragam tempat makan dan butik yang mencerminkan kekayaan kuliner dan kehidupan belanja kota ini.

Keindahan alam, arsitektur yang anggun, dan atmosfer kota yang tenang bisa Anda temukan dan dapatkan sekaligus saat berkunjung atau memutuskan untuk tinggal di Hawthorn.

Kuliah di Hawthorn

Arsitektur yang memukau mungkin bukan alasan utama mengapa banyak orang yang memilih untuk melanjutkan studi di Hawthorn. Sebagai salah satu kota di Australia, Hawthorn menawarkan pendidikan dengan kualitas yang baik. Terlebih dengan berbagai program studi yang ada.
Hawthorn merupakan salah satu kota di Australia yang dapat kamu jadikan sebagai destinasi kuliah. Temukan daftar kampusnya di sini!

Daftar kampus di Hawthorn :

Daftar Semua Jurusan