1959
Glendon, Keele & Markham
York University Canada adalah universitas riset dan pemimpin pembelajaran internasional. York University juga berupaya memberikan kekuatan pendorong untuk perubahan positif. Kampus ini mempersiapkan para siswanya untuk karir jangka panjang dan kesuksesan pribadi.
Sebanyak kurang lebih 8,200 mahasiswa berpartisipasi dalam Experiential Education pada tahun lalu. York University juga berhasil berada di peringkat pertama dalam Global Joint Research Publications (SciVal, 2017).
Dikenal sebagai pemimpin dalam Times Higher Education Impact Rankings dan berada di posisi pertama dalam publikasi riset global untuk universitas di Ontario. Dengan lebih dari 9,500 program, kemitraan dan penempatan komunitas, York menyediakan kesempatan kepada mahasiswa untuk menuju kesukesan karir dan masa depan yang lebih baik.
Secara global, universitas ini menempati posisi ke-33 dalam Times Higher Education Global Impact Rankings. Selama dua tahun berturut-turut, York University berhasil berada di peringkat tersebut dari 767 universitas.
York menempati peringkat sepuluh besar di dunia dalam empat kategori, dan pertama di Canada dalam tiga kategori dari 17 United Nations Sustainable Development Goals (SDGs).
York adalah universitas pengajaran dan penelitian terkemuka untuk perubahan positif. Universitas ini menjadi rumah bagi banyak siswa dari seluruh dunia. Ada lebih dari 53.000 siswa dari 178 negara sedang mempersiapkan karir dan kesuksesan mereka di sini.
Universitas ini memiliki lebih dari 300.000 alumni yang tersebar di seluruh dunia dan beberapa kampus yang tersebar di beberapa area. Kampus-kampus yang dimaksud mencakup Glendon Campus, Keele Campus, Markham Centre Campus.
York University memiliki lebih dari 6,000 mahasiswa internasional yang berasal dari berbagai negara. Untuk bergabung dengan mereka, kamu bisa melalui proses pendaftaran dengan agen pendidikan luar negeri, agar proses pendaftaran bisa dibantu oleh tim professional.
York International Office menyediakan beberapa layanan, seperti pre-departure guide, arrival tips, dan immigration information, untuk bisa membantu para mahasiswa internasional yang akan masuk ke kampus ini.
Sebanyak lebih dari 300 klub mahasiswa dan organisasi tersedia di sini, sehingga memudahkan kamu untuk bersosialisasi dengan lingkungan dan orang-orang baru.
Enam perpustakaan
Sejumlah laboratorium komputer
Empat fasilitas gym
Lima lapangan olahraga
Lapangan tenis outdoor
Lapangan squash
Tiga studio tari/aerobik
Arena es
Kolam renang
Pusat kebugaran
Stadion tenis
Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.