Les Roches adalah salah satu Universitas yang menyediakan sistem pembelajaran yang inovatif. Konsep perkuliahan yang ditawarkan di Universitas ini juga berkaitan dengan entrepreneurship. Artinya, Le Roches jadi pilihan tepat kalo kamu pengen belajar lebih banyak tentang usaha dan bisnis. Nah, apa saja sih akomodasi kuliah yang ada di Les Roches?
Topik Pembahasan
Pilihan Akomodasi di Kampus Les Roches
Akomodasi yang tersedia tergantung dari kampus yang kamu pilih. Universitas yang reputasinya cukup baik di mata dunia ini menawarkan tiga kampus. Kamu bisa kuliah di Les Roches Crans (Montana), kampus Marbella (Spanyol), dan terakhir adalah Shanghai (Cina).
Kampus Les Roches Crans Montana – Switzerland
Ada total 18 bangunan untuk tempat tinggal para mahasiswa. Bangunan tersebut disediakan oleh pihak Universitas dan dilengkapi dengan fasilitas akademik yang lengkap. Bahkan, kamu nggak perlu jalan terlalu jauh untuk menuju ke bar, restoran, atau lainnya.
Nggak cuman itu, kamu juga bisa menikmati pemandangan yang sangat cantik. Panorama Alpine di sekitar penginapan tampak terlihat jelas. Sementara untuk tempat tidur, masing-masing sudah dilengkapi dengan kamar mandi di dalam ruangan serta kamar mandi di luar. Kamu juga bisa tinggal dengan nyaman karena masing-masing kamar dilengkapi dengan kasur dan meja belajar.
Untuk mahasiswa yang sudah duduk di semester 6 boleh kok untuk tinggal di luar area kampus. Namun, peraturan ini nggak berlaku untuk mahasiswa transfer. Selain itu, tersedia juga apartemen private yang bisa kamu sewa di Crans, Switzerland. Kendati demikian, apartemen atau bentuk bangunan lain yang bisa kamu sewa tersebut bukan dikelola oleh kampus.
Baca juga:
Jadwal Masuk Kuliah di Les Roches
Kampus Les Roches di Marbella – Spanyol
Buat kamu yang pengen ngerasain gimana sih asiknya kuliah di Spanyol, kamu cobain deh kuliah di kampus Les Roches. Kampus ini menyediakan akomodasi di Marbella, yang lokasinya nggak jauh dari bangunan utama kampus.
Nah, Pilihan akomodasi yang ditawarkan Les Roches sangat bervariasi. kamu bisa tinggal di kamar single, double, atau triple. Masing-masing kamar dilengkapi dengan kamar mandi, AC, kotak P3K, dan juga meja belajar.
Untuk kamu yang butuh koneksi internet, ada Wi-Fi yang sudah disediakan di seluruh area kampus. Kemudian, fasilitas laundry gratis untuk seragam juga bisa digunakan. Sedangkan untuk kamu yang pengen hang out bareng temen, ada communal areas, termasuk Student Club yang ada di area taman kampus.
Pengen tinggal agak jauh dari area kampus? Nggak masalah. Les Roches menyediakan akomodasi di luar kampus, dengan apartemen yang punya fasilitas ala resort. Mewah banget dong! Untuk informasi lebih lanjut, kamu juga bisa menghubungi ICAN Education Consultant.
Akomodasi Kampus Les Roches di Shanghai – China
Opsi terakhir nih, kamu bisa kuliah di kampus Les Roches yang ada di China. Berbeda dengan opsi sebelumnya, kampus ini menawarkan area tempat tinggal yang teduh dan nyaman. Lokasi tempat tinggal berada di Palm Beach, 10 menit dari bangunan kampus utama. Setiap hari, bakalan disediakan layanan antar jemput dengan gratis loh!
Setiap apartemen menyediakan dua kasur karena sistemnya adalah shared room. Pengen tinggal sendiri? Nggak masalah, kamu bisa meminta pihak kampus untuk menyediakan satu ruangan pribadi, tapi dengan biaya ekstra. Bagi para penghuni asrama, kamu bisa menikmati akses gratis seperti on-site gym dan area kolam renang.
Nah, setiap kamar juga dilengkapi dengan kamar mandi, tempat tidur, dan satu ruang tamu untuk shared room. Bahkan untuk masing-masing bangunan tempat tinggal tersebut, tersedia juga meeting spaces atau ruangan untuk pertemuan. Jangan kuatir, ada juga fasilitas laundry biar kamu bisa fokus kuliah.
Akomodasi di Kampus Crans akan dibuka di tanggal 8 Mei 2020. Sedangkan untuk akomodasi di kampus Marbella baru tersedia di tanggal 29 Mei 2020. Nah, kamu bisa kok langsung cari tahu informasi pendaftaran kuliah di kampus Les Roches Shanghai karena akomodasi juga masih belum dibuka. Jadi, kamu punya waktu lebih banyak untuk mengatur kuliah dari sekarang.
Baca juga:
Daftar Informasi Fasilitas Kuliah di Les Roches
Apa Saja Daftar Jurusan Kuliah Di Les Roches?
Persyaratan Kuliah di Les Roches
Untuk mempertahankan reputasi keunggulannya yang terdepan di dunia, Les Roches mengambil pendekatan holistik dalam penerimaan siswa, dengan mengevaluasi berbagai kriteria. Nah, berikut beberapa persyaratan kuliah di Les Roches untuk gelar S1:
Persyaratan Akademik
Ijazah SMA, atau sederajat. Silakan lihat ENIC-NARIC untuk lebih jelasnya. Dokumen diterima dalam bahasa Inggris untuk semua kampus. Selain itu, dalam bahasa Prancis, Jerman dan Italia untuk kampus Swiss; dan bahasa Spanyol, Prancis, dan Portugis untuk kampus Spanyol. Jika tidak, terjemahan resmi yang diaktakan dalam bahasa Inggris akan diperlukan. Kredensial tambahan (skor SAT/ACT, kursus dan program AP dan International Baccalaureate) sangat dianjurkan, tetapi tidak diwajibkan.
Minimum Usia
17 tahun berdasarkan tanggal masuk program.
Resume
Untuk memasukkan profil pribadi, kualifikasi akademik, bahasa yang digunakan, pengalaman kerja, kegiatan ekstrakurikuler, perjalanan, dan kualitas kepemimpinan.
Rencana studi/pasca studi
Esai sepanjang 300 kata, ditandatangani dan diberi tanggal, menyoroti pengalaman, kepemimpinan, bidang pengembangan, dan aspirasi masa depan untuk berkarir di industri pengalaman perhotelan, dan alasan Anda ingin belajar di Les Roches.
Baca juga:
Apa Saja Daftar Jurusan Kuliah Di Les Roches?
Penilaian penerimaan
Dengan latihan tertulis dan wawancara. Calon siswa harus mengenal beberapa aspek bisnis perhotelan, melalui magang, peluang bayangan, pekerjaan terkait industri, atau wawancara informasi, sebelum mendaftar.Persyaratan bahasa Inggris
Harus cukup mahir untuk studi pendidikan tinggi. Nilai ujian bahasa Inggris (yang dikeluarkan dalam 12 bulan terakhir) diwajibkan bagi non-penutur asli, atau mereka yang belum mengikuti pendidikan bahasa Inggris penuh waktu selama dua tahun terakhir.
Universitas menawarkan Program Bahasa Inggris singkat untuk siswa yang ingin meningkatkan bahasa Inggris mereka.