Jika ingin mengambil jurusan Teknik, maka ada banyak sekali gelar sarjana teknik di luar negeri yang wajib kamu ketahui. Teknik adalah bidang studi yang sangat luas karena banyak ilmu disiplin yang harus kamu pelajari. Lulusan teknik juga terus dibutuhkan dalam menghadapi berbagai tantangan Global yang kompleks untuk kehidupan manusia.
Sebagai contoh, Jika kamu kuliah di Inggris jurusan Teknik, terdapat banyak tipe dan gelar pada jurusan tersebut. Umumnya, lembaga perkuliahan tinggi di negara tersebut menawarkan jenjang pendidikan sarjana ataupun magister. Jurusan Teknik sangat bervariasi, termasuk Teknik Fisika, Teknik Metalurgi, Teknik Nuklir, Teknik Perminyakan, Teknik Perkapalan, Teknik Penerbangan, dan lainnya.
Topik Pembahasan
Daftar Gelar Sarjana Teknik Luar Negeri
Penting untuk konsultasi terlebih dahulu dengan agen pendidikan profesional agar kamu bisa gelar sarjana teknik di luar negeri. Konsultasi kuliah luar negeri bisa dilakukan di ICAN Education Consultant bersama dengan para konselor yang berpengalaman dan profesional.
Untuk menjawab rasa penasaran kamu tentang bagaimana gelar sarjana teknik di luar negeri, berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Gelar Sarjana Jurusan Teknik
Sarjana adalah jenjang pendidikan siklus pertama di perguruan tinggi. Jika mengambil jurusan Teknik, maka kamu bisa memperoleh gelar BSc atau BEng. Jika kamu memilih kuliah di Skotlandia pada jurusan Teknik, maka kamu harus menghabiskan waktu perkuliahan full time selama 4 tahun.
Pada gelar sarjana kemah para mahasiswa akan belajar ilmu pengetahuan dasar contoh berbagai skill yang dibutuhkan seperti mampu melakukan riset, mampu melakukan analisis, mampu memecahkan masalah, atau mampu bekerja pada tim.
Gelar Master Jurusan Teknik
Master atau setara dengan pendidikan S2 di Indonesia membutuhkan waktu 35 tahun jika kamu kuliah di Skotlandia sedangkan jika mengambil program full-time hanya memerlukan waktu 1 tahun. Gelar master jurusan Teknik ditulis MSC atau Meng.
Tujuan pemberian gelar pada pendidikan Master jurusan Teknik sangat beragam, bisa memberikan peluang belajar pada aspek tertentu secara lebih spesifik dan lebih dalam dari aspek yang sudah kamu pelajari pada S1 jurusan teknik.
Baca juga:
Universitas Dengan Fakultas Teknik Terbaik Di Dunia
Tentang Perkuliahan Jurusan Teknik Di Luar Negeri
Ketika ingin memperoleh gelar sarjana teknik di luar negeri, maka sangat penting untuk mengetahui bagaimana gelar tersebut dan pelajaran apa yang akan kamu peroleh dari perkuliahannya. Jurusan Teknik tidak pernah jauh dari ilmu pengetahuan, termasuk kimia, Teknik Sipil, atau mekanikal.
Jika kamu mengambil jurusan teknik dengan tujuan agar bisa bekerja sebagai seorang insinyur praktek atau Insinyur profesional, maka harus memenuhi regulasi pemerintah di negara kamu bekerja. Misalnya jika kamu kuliah jurusan Teknik di Inggris dan ingin bekerja pada bidang tersebut, maka harus mengikuti standar dari Engineering council, lembaga khusus yang mengatur peraturan Inggris pada teknik.
Kamu juga harus mempunyai izin nasional terutama pada kategori teknik incorporated Engineer atau Chartered Engineer. Jurusan Teknik merupakan pilihan tepat bagi para pelajar yang ingin memperoleh status incorporated Engineer atau Chartered Engineer, agar dapat menerapkan berbagai wawasan dan pemahaman yang sudah mereka pelajari saat di bangku kuliah.
Apalagi jika lembaga pendidikan yang kamu pilih menawarkan kurikulum standar internasional dan telah diakui. Sehingga, akan lebih mudah bekerja pada berbagai perusahaan global sesuai jurusan teknik yang kamu pilih.