Belajar bahasa Inggris dalam hal conversation menjadi salah satu indikator apakah kamu mahir atau belum dalam menggunakan bahasa ini. Ketika sedang menggunakan bahasa, penilaian tidak cukup hanya dari aspek pasif seperti mendengarkan ataupun membaca, tetapi juga aspek aktif seperti berbicara ataupun menulis.
Lancar dalam bercakap-cakap menggunakan bahasa Inggris, dan mampu melakukan interaksi dengan berbagai topik, menjadi salah satu bagian dari sejauh mana kemahiran kamu dalam melakukan conversation. Sebaliknya jika kamu belum lancar melakukan conversation ada beberapa cara cara supaya kamu dapat menguasai skill ini yaitu:
Topik Pembahasan
1. Berani malu
Rasa tidak percaya diri adalah masalah terbesar bagi siapapun yang sedang ingin belajar. Hal ini juga berlaku jika kamu ingin belajar bahasa Inggris tapi merasa malu untuk melakukan conversation.
Agar kamu mampu berbicara dan memulai berinteraksi dengan orang lain dalam bahasa Inggris, maka kamu wajib mengalahkan rasa malu tersebut supaya bisa meningkatkan kemampuan dan kapasitas diri.
Bahasa Inggris adalah bahasa internasional dan bagi masyarakat Indonesia bukan bahasa sehari-hari. Sehingga jika kamu ingin menguasai conversation secara lancar, maka harus terbiasa menggunakannya.
Salah satu metode belajar bahasa Inggris conversation adalah melalui latihan. Metode ini terbukti efektif untuk mengurangi rasa takut salah atau malu. Sadari bahwa ketika sedang belajar, kesalahan itu pasti ada.
Bahkan bagi pelajar yang telah lancar berbahasa Inggris dengan level kemampuan Advance pasti juga bisa melakukan kesalahan. Justru dari kesalahan, kamu dapat memahami bahasa Inggris lebih baik dan tidak Mengulangi kesalahan itu lagi.
2. Berani memulai percakapan
Kamu mungkin pernah mendengar istilah bisa karena biasa. Hal tersebut juga berlaku jika kamu ingin lancar berbahasa Inggris, khususnya dalam hal conversation.
Semakin sering kamu melakukan praktek conversation bahasa Inggris maka semakin cepat kamu dapat meningkatkan kemampuan karena sudah terbiasa. Dalam metode ini, kamu dapat mengajak orang lain untuk melakukan conversation.
Tidak masalah jika kamu memulai dengan cara paling sederhana yaitu mengajak keluarga atau orang-orang terdekat untuk belajar bahasa Inggris conversation misalnya orangtua atau kerabat. Jika memungkinkan, ajak mereka agar selalu menggunakan bahasa Inggris Setiap memulai percakapan.
Sehingga dengan semakin banyak orang yang berlatih bahasa Inggris bersama kamu, maka akan semakin banyak pengalaman yang akan kamu peroleh setiap harinya.
3. Fokus
Melakukan conversation atau percakapan selalu membutuhkan topik bervariasi, atau jika masih dalam proses belajar bisa memulai dari beberapa topik tertentu. Ketika membahas satu topik kamu dan lawan bicara biasanya akan membahas topik tersebut semakin spesifik.
Karena topik semakin spesifik, maka kamu akan belajar banyak kosakata baru yang dapat membantumu agar merasa lebih percaya diri ketika melakukan conversation pada kemudian harinya.
Hal ini karena kosakata yang telah kamu pelajari dari topik sebelumnya bisa kamu gunakan untuk kebutuhan interaksi dan komunikasi sehari-hari.
4. Manfaatkan setiap kesempatan
Teknik belajar bahasa Inggris conversation selanjutnya yaitu memanfaatkan kesempatan. Misalnya, jika kamu berada pada lingkungan orang-orang di sekitar menggunakan bahasa Inggris sebagai alat komunikasi.
Kesempatan ini wajib kamu gunakan dengan cara menanggapi topik dalam bahasa Inggris secara sopan. Pastikan tidak mengganggu percakapan yang sudah terjadi.
Kamu juga bisa mengambil kursus bahasa Inggris di ICAN English untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris kamu. Dengan tutor berpengalaman dan materi yang disesuaikan, kamu akan mendapatkan pembelajaran yang sesuai dengan kemampuan kamu.
Baca juga:
Contoh Conversation Bahasa Inggris untuk Para Pemula
Belajar Anggota Tubuh Dalam Bahasa Inggris
Lancar Conversation Bahasa Inggris Tanpa Grammar
Salah satu teknik supaya kamu bisa bercakap-cakap dalam bahasa Inggris secara lancar, maka hindari terlalu fokus pada grammar. Karena kamu sedang belajar bahasa Inggris conversation, kamu bisa fokus memulai berbicara terlebih dahulu tanpa pusing memikirkan grammar.
Conversation dikatakan sukses apabila kamu dan lawan bicara bisa saling memahami obrolan. Sebaliknya, walaupun kamu lancar berbahasa Inggris dan bercakap-cakap menggunakan grammar sempurna, tetapi kalau lawan bicara masih kebingungan, justru conversation belum dikatakan berhasil.