cara cepat belajar bahasa inggris mandiri

Cara Cepat Belajar Bahasa Inggris Mandiri

Beranda / Belajar Bahasa Inggris / Cara Cepat Belajar Bahasa Inggris Mandiri

Ada berbagai macam cara belajar bahasa Inggris mandiri. Meski sedikit rumit, kamu tetap bisa meningkatkan keterampilan membaca, menulis, mendengar dan berbicara meskipun hanya mempelajarinya sendiri.

Ada beberapa strategi dan tips yang bisa membantu kamu belajar bahasa Inggris mandiri. Kamu dapat menggunakan tips yang paling sesuai dengan cara belajar kamu agar tidak menjadikannya sebagai beban.

Trik Belajar Bahasa Inggris Mandiri

Belajar bahasa Inggris mandiri bisa menjadi tambahan ketika kamu telah mengambil kursus bahasa Inggris di tempat yang tepat. ICAN English menyediakan kursus bahasa Inggris dengan kelas online maupun offline yang akan membantu kamu memahami bahasa internasional ini. Ketika di rumah, kamu bisa mengulang pembelajaran secara mandiri.

Namun, kamu juga bisa menggunakan tips di bawah ini jika kamu berencana belajar bahasa Inggris mandiri tanpa mengikuti kursus. Nah, beberapa cara yang bisa kamu gunakan adalah

Belajar Secara Perlahan

Jika kamus telah membuat keputusan untuk belajar bahasa Inggris tanpa bantuan seorang guru, kamu perlu melakukannya dengan perlahan. Tetapkan tujuan yang realistis dan dedikasikan sejumlah waktu untuk belajar bahasa Inggris setiap hari.

Kamu juga perlu memilih waktu, tempat dan metode yang tepat. Belajarlah minimal 30 menit sehari dan jangan paksakan diri jika kamu sudah merasa lelah. Lanjutkan pembelajaran di hari besok agar kamu tidak lupa dengan materi yang telah kamu pelajari.

Ganti Pengaturan Ponsel

Kamu tentunya menggunakan ponsel atau perangkat lainnya seperti laptop dan komputer dalam waktu yang cukup lama dalam sehari. Lewat perangkat-perangkat ini, kamu bisa belajar bahasa Inggris mandiri dengan mengganti bahasanya ke dalam bahasa Inggris.

Dengan cara ini, kamu akan dipaksa untuk berpikir dan memahami bahasa Inggris setiap waktu. Bahkan, car aini bisa membantu kamu untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris dengan cepat.

Gunakan Sumber yang Mudah

Kamu bisa menggunakan sumber bahasa Inggris untuk anak-anak untuk mulai belajar bahasa. Buku anak-anak, film, dan acara TV untuk anak adalah sumber yang sangat mudah untuk dipelajari.

Ketika seorang anak berbahasa Inggris belajar untuk pertama kalinya, mereka akan melalui langkah-langkah yang sama seperti kamu saat ini. Semuanya dimulai dengan kosakata dasar dan suara.


Dengarkan Secara Pasif Untuk Meningkatkan Kosakata Bahasa Inggris 


Pikirkan tentang mendengarkan radio. Seringkali kita menyalakannya di latar belakang, namun kita tidak memperhatikan setiap lagu yang diputar dan setiap kata yang diucapkan. Namun hal itu tetap meninggalkan kesan, bahkan secara tidak sadar.


Saat belajar bahasa Inggris, mendengarkan secara pasif dan aktif sangatlah penting. Mendengarkan secara aktif adalah inti percakapan: menanggapi apa yang dikatakan orang lain. Namun mendengarkan secara pasif juga mengajarkan banyak hal, mulai dari ritme dan intonasi bahasa Inggris hingga kosa kata baru yang entah bagaimana akan diingat nantinya.


Temukan Cara Menyenangkan Untuk Belajar Kata Baru


Jika kamu suka menyanyi, carilah lirik untuk lagu berbahasa Inggris kesukaanmu. Setelah itu, kamu bisa menuliskan kata-kata baru di catatan ‘Post-it’ dan tempelkan di sekitar rumah. Buatlah contoh kalimat lucu atau buatlah gambar kecil di samping kosakata baru untuk membantu kamu mengingatnya.

Baca juga : Belajar Jumlah Uang dalam Bahasa Inggris

Belajar Bahasa Inggris Dari Dasar Khusus untuk Pemula

Bagaimana Belajar Bahasa Inggris dengan Mudah?

Salah satu cara mudah untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris kamu adalah dengan menggunakan media berbahasa Inggris. Kamu bisa mendengarkan podcast berbahasa Inggris dengan tema apapun. Cara ini menjadi cara yang menyenangkan sekaligus menghibur sambil belajar.

Selain melalui podcast, kamu juga bisa membaca sumber online dalam berbagai bahasa. Banyak majalah online atau situs dengan tema menarik di internet. Cek apakah situs web tersebut memungkinkan pembaca untuk mengganti bahasanya ke dalam bahasa Inggris.

Cara lain yang mudah dan menyenangkan adalah membaca buku favorit kamu. Baca buku tersebut dalam bahasa Inggris. Untuk tantangan yang lebih besar, kamu bisa langsung membaca buku baru yang belum pernah kamu baca dalam bahasa Inggris.

Cara terakhir yang sangat menghibur adalah dengan menonton siaran TV berbahasa Inggris. Cobalah untuk mematikkan subtitle dan dengarkan percakapan yang terjadi. Atau, kamu juga bisa mengaktifkan kembali subtitle tersebut namun dengan bahasa Inggris.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan