cara daftar kuliah di international business school, hungary

Cara Daftar Kuliah di International Business School, Hungary

Beranda / Perkuliahan / Persiapan Kuliah / Cara Daftar Kuliah di International Business School, Hungary

Untuk menjadi bagian dari universitas favorit yang dituju, kamu perlu tahu terlebih dahulu cara daftar kuliah di universitas tersebut. International Business School, Hungary menjadi salah satu universitas yang sering dituju oleh banyak pelajar karena kualitas pendidikan yang diakui secara internasional. Jika tertarik dengan universitas ini, kamu perlu tahu dulu seputar cara daftar kuliah di International Business School, Hungary.

Sebelum mendaftarkan diri, kamu juga perlu tahu mengenai syarat yang ditetapkan oleh universitas ini. Bila perlu, persiapkan semua syaratnya dari jauh hari sebelum proses pendaftaran untuk meminimalisir kesalahan yang bisa terjadi.

Baca juga: Syarat Masuk Kuliah Di International Business School, Hungary

Pendaftaran di International Business School, Hungary

Kamu hanya bisa mendaftarkan diri lewat online dengan melengkapi aplikasi formulir aplikasi online dan mengunggah dokumen tersebut. Kamu harus mengikuti langkah demi langkah pedoman aplikasi atau mengirimkan email ke email resmi universitas jika kamu membutuhkan informasi lengkap.

Perlu dicatat bahwa kamu harus melampirkan dokumen asli terbaru untuk pendaftaran di universitas ini sebelum program yang kamu pilih dimulai. Lalu, bagaimana cara daftar kuliah di International Business School, Hungary? Berikut detail informasinya.

  • Kunjungi situs resmi universitas dan pergi ke IBS Application Page dan klik di bagian “Become an Applicant”. Kamu akan melihat bagian login. Simpan identitas login agar lebih mudah untuk masuk ke halaman login tersebut kapanpun kamu butuhkan
  • Pilih program yang kamu butuhkan dan input program tersebut (kamu bisa hanya bisa mendaftarkan diri di satu program)
  • Isi formulir dan unggah dokumen yang dibutuhkan
  • Perhatikan “Checklist Tasks”, kamu perlu melakukan semuanya agar bisa diterima
  • Kirimkan aplikasi kamu
  • Kamu harus membayar sebesar EUR 100 untuk biaya pendaftaran dan tidak bisa dikembalikan. Biaya ini akan dipotong dari biaya sekolah kamu nantinya. Harap dicatat bahwa aplikasi bisa menjadi valid hanya setelah kamu melakukan pembayaran tersebut.

Jika kamu memiliki masalah teknis, kamu bisa mengirimkan pertanyaan ke email resmi universitas.

Baca juga : Informasi Biaya Kuliah Di International Business School, Hungary

Selain itu, persiapkan juga visa yang dibutuhkan. Kamu harus mendaftarkan visa sebagai ijin tinggal selama menjadi mahasiswa. Kamu akan menerima visa tipe D sebagai ijin masuk ke Hungaria dan kamu harus mengambil ijin tinggal sebagai mahasiswa maksimal 30 hari setelah kedatangan kamu di Budapest. Ijin tersebut bisa kamu ambil di Immigration Office.

Dokumen yang Harus Dikirimkan

Dokumen-dokumen yang kamu butuhkan di antaranya adalah sertifikat kelulusan dari sekolah sebelumnya, passport dan sertifikat bahasa Inggris. Untuk para pelamar yang berasal dari luar Eropa, kamu harus menyertakan dokumen tambahan yang dibutuhkan oleh Hungarian Consulate.

Sertifikat bahasa Inggris menjadi syarat yang harus kamu penuhi agar bisa mendaftarkan diri di universitas ini. Untuk itu, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu memiliki kemampuan bahasa Inggris yang memadai sebelum mendaftarkan diri. Bila merasa perlu, kamu bisa mengikuti kursus bahasa Inggris dari ICAN Education Consultant agar kemampuan bahasa Inggris kamu bisa meningkat.

Jika semua dokumen kamu diterima, pihak universitas akan mengirimkan Confirmation of Application dengan detail pendaftaran, kebijakan pengembalian dana dan faktur untuk pelamar University Foundation dan BSc. Pelamar MSc akan memiliki wawancara orientasi lewat Skype terlebih dahulu, kemudian jika diterima para kandidat akan menerima Confirmation of Application.

Setelahnya, kamu harus membayarkan biaya kuliah. Biaya ini bisa dibayar lewat transfer bank atau menggunakan kartu debit dan kredit. Jika pihak universitas telah menerima pembayaran, kamu akan menerima Visa Support Certificate and Letter yang akan dikirimkan lewat kurir.

Jika sudah menerima surat tersebut, kamu bisa menghubungi Hungarian Consulate terdekat dan meminta jadwal wawancara untuk visa. Jika permintaan visa diterima, informasikan kedatangan kamu ke pihak universitas. Namun jika visa ditolak, email penolakan visa tersebut harus kamu kirimkan secepatnya ke universitas, agar mereka bisa mengembalikan biaya kuliah yang telah kamu bayarkan.

Jangan lupa untuk membawa dokumen asli dan dua buah foto identitas untuk pendaftaran. Persiapkan diri kamu mulai sekarang agar bisa segera mendaftar dan menjadi bagian di International Business School, Hungary.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan