Untuk kamu yang ingin melanjutkan studi di UTAS, cara daftar kuliah lengkap di University of Tasmania, Australia tergolong mudah. Setelah memilih program jurusan yang tepat, kamu harus baca terlebih dahulu informasi tentang mahasiswa internasional.
Hal ini penting karena University of Tasmania memberikan syarat berbeda bagi pelajar lokal dan internasional. Disebut mahasiswa internasional jika kamu merupakan warga negara asing, kecuali New Zealand atau Australia. Termasuk untuk pelajar yang tinggal sementara di Australia.
Topik Pembahasan
Langkah Daftar Kuliah di University of Tasmania, Australia
Kamu digolongkan sebagai pelajar internasional jika: berniat belajar dengan visa pelajar, bukan warga negara Australia atau Selandia Baru, bukan penduduk tetap Australia, atau merupakan penduduk sementara (status visa) Australia.
Kamu dapat melamar langsung ke universitas melalui portal aplikasi di https://student-utas.studylink.com. Atau kamu juga bisa mendaftar melalui agen, seperti ICAN Education Consultant. Konsultasi lebih lanjut untuk cara daftar ke universitas ini.
Persyaratan untuk Siswa Internasional
Semua mahasiswa internasional yang ingin belajar di Universitas harus memenuhi persyaratan minimum bahasa Inggris dan persyaratan masuk akademik.
Kamu dapat mengetahui lebih lanjut tentang persyaratan kelayakan spesifik di halaman kursus yang kamu tuju. Misalnya, beberapa kursus memiliki persyaratan masuk akademik atau bahasa Inggris yang lebih tinggi, mata pelajaran prasyarat, nilai minimum dalam studi kualifikasi, atau ketentuan tambahan seperti portofolio atau wawancara.
Masuk ke program sarjana di University of Tasmania memerlukan penyelesaian kualifikasi yang setara dengan tahun ke-12 di Australia.
Penerimaan ke sebagian besar program pascasarjana melalui kursus di University of Tasmania memerlukan kualifikasi yang setara dengan gelar sarjana Australia. Pelamar harus mencapai nilai yang disyaratkan dalam studi kualifikasi mereka, dan memenuhi mata pelajaran prasyarat apa pun agar memenuhi syarat untuk mendapatkan tawaran.
Baca juga:
Syarat Masuk Kuliah Di University Of Tasmania, Australia
Info Terbaru University Of Tasmania Australia Ranking
Cara Agar Diterima di Kampus UTAS
UTAS akan melakukan peninjauan pada setiap formulir pendaftaran yang masuk. Bagi mahasiswa internasional, salah satu syarat wajib untuk kuliah di kampus UTAS adalah lulus tes TOEFL/ IELTS, Kuliah di Australia mengapa?
Proses belajar mengajar dapat berjalan efektif dengan menggunakan Bahasa Inggris sebagai alat komunikasi. Agar proses tersebut berjalan semestinya, maka mahasiswa internasional harus bisa membuktikan kemampuan Bahasa Inggris baik lisan atau tulisan.
Itulah mengapa, selain interview yang biasanya menjadi syarat tambahan jurusan, kamu juga harus bisa memenuhi syarat sertifikat TOEFL/ IELTS dengan skor sesuai kualifikasi.
Untuk kamu yang merasa kurang percaya diri dengan kemampuan tersebut, ada baiknya mengikuti program belajar Bahasa Inggris dari beberapa bulan sebelum mendaftar. Program belajar yang kami susun sayang jika dilewatkan.
Selain mendapatkan materi dari pengajar yang professional, kamu juga akan belajar secara intensif untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris. Kemungkinan untuk bisa diterima di kampus UTAS pun jadi semakin lebar. Untuk informasi lebih lanjut tentang program belajar ini, kamu bisa menghubungi tim kami.