Terdapat beberapa daftar jurusan kuliah yang dapat anda pilih ketika anda mendaftar untuk menempuh pendidikan di luar negeri khususnya di William Blue College of Hospitality Management.
Topik Pembahasan
Sekilas Mengenai William Blue College of Hospitality Management
William Blue adalah sekolah perhotelan pertama di Sydney. Sekolah ini telah meluluskan banyak siswa berprestasi dan sukses dalam dunia perhotelan. Dengan reputasi yang bagus inilah maka banyak siswa internasional yang mengikuti perkuliahan di William Blue.
Saat ini di Indonesia sudah banyak sekolah perhotelan dan juga memiliki reputasi yang bagus. Namun begitu ternyata keinginan siswa untuk belajar sekolah perhotelan di luar negeri juga tetap tinggi. Hal ini terutama dikarenakan dengan belajar perhotelan di luar negeri masih sangat berpotensi dalam peluang kerja global. Selain itu, belajar perhotelan akan menjadi sangat masuk akal dan menguntungkan ketika belajar di suatu tempat yang merupakan destinasi wisata seperti halnya di William Blue.
Manfaat kuliah perhotelan di luar negeri
Ad beberapa manfaat yang akan kamu dapatkan ketika kuliah di perhotelan, seperti:
Jaringan
Dengan belajar perhotelan di luar negeri tak hanya memperoleh bekal ilmu dan skills dalam bidang perhotelan yang mumpuni namun juga dapat membangun jaringan global dikarenakan banyak pula siswa internasional yang masuk dalam sekolah perhotelan yang ternama di luar negeri.
Bahasa
Salah satu keuntungan belajar perhotelan di luar negeri adalah penguasaan Bahasa asing. Entah berencana untuk bekerja di negara asal atau di luar negeri, menguasai Bahasa asing merupakan kelebihan tersendiri.
Lintas budaya
Program studi perhotelan di luar negeri akan mendorong siswa dalam meningkatkan keterampilan lintas budaya yang sangat penting dalam dunia perhotelan. Negara yang berbeda menerapkan aspek keramahan yang berbeda.
Daftar Jurusan Kuliah yang ada di William Blue College of Hospitality Management
Terdapat beberapa pilihan daftar jurusan kuliah di William Blue College of Hospitality Management, Anda tinggal memilih jurusan yang sesuai dengan minat anda. Berikut beberapa pilihan jurusan yang dapat anda pilih di William Blue.
Business
Jurusan Bachelor of Business dengan durasi masa pendidikan 3 tahun.
Hospitality management
Ada 3 pilihan berbeda untuk jurusan ini, yaitu Advanced Diploma of Hospitality dengan durasi masa pendidikan selama 2 tahun, jurusan Bachelor of Hospitality dengan durasi masa pendidikan 3 tahun, dan juga Diploma of Hospitality dengan durasi masa pendidikan 1 tahun.
Cookery program
Masa pendidikan yang akan kamu tempuh di program ini adalah 3 tahun.
Event management
Ada program Advanced Diploma of hospitality event management yang berdurasi masa 2 tahun, event management bachelor of business dengan masa pendidikan ditempuh 3 tahun dan program Diploma of Events dengan masa pendidikan ditempuh 1 tahun.
Tourism
Program Bachelor Of Business Tourism Management dengan masa pendidikan ditempuh 3 tahun.
Seluruh program jurusan kuliah di William Blue College of Hospitality Management, memiliki konsep praktek industry placement dimana siswa akan magang di perusahaan sehingga memberikan pengalaman dan praktek kerja yang tertuang dalam kurikulum. Praktek magang ini pastinya sangat bermanfaat bagi para siswa ketika nanti akan turun ke dunia kerja.
Baca juga:
Syarat Masuk Kuliah Di William Blue College Of Hospitality Management
Prospek Bekerja Lulusan Jurusan Pariwisata
Industri sektor pariwisata saat ini sedang digalakkan besar-besaran. Tentu saja para lulusan jurusan pariwisata berpotensi untuk bekerja dalam berbagai bidang dan mendapatkan gaji yang fantastis.
Travel blogger
Jika anda suka travelling, maka jurusan pariwisata cocok untuk anda. Apalagi jika anda memiliki bakat atau hobi menulis. Dengan memiliki website atau blog anda bisa mempromosikan destinasi wisata dan mendapatkan penghasilan dengan kerjasama dengan biro wisata atau dari iklan di blog anda.
Tour guide
Pemandu wisata atau tour guide sangat penting dalam memperkenalkan serta memandu para wisatawan saat datang ke destinasi wisata, utamanya turis asing. Apalagi jika anda lulusan pariwisata yang memiliki kemampuan komunikasi serta bahasa inggris yang baik maka akan menjadi nilai lebih untuk anda.
Konsultan pariwisata
Menjadi konsultan dalam bidang pariwisata merupakan salah satu potensi pekerjaan bagi lulusan pariwisata utamanya yang ahli dalam pariwisata.
Baca juga:
Jadwal Masuk Kuliah di William Blue College of Hospitality Management
Perhotelan
Lulusan pariwisata juga dapat bekerja dalam bidang perhotelan. Bisnis perhotelan menjadi meningkat seiring dengan perkembangan bisnis pariwisata.
Pemerintahan
Tentu saja, lulusan pariwisata memiliki peluang lebih untuk melamar pekerjaan di kementerian pariwisata. Dengan ilmu selama menempuh pendidikan pariwisata akan sangat bermanfaat dalam meningkatkan pariwisata Indonesia.
Pelayaran Kapal Pesiar
Lulusan pariwisata sangat dibutuhkan dalam bisnis pelayaran utamanya kapal pesiar. Dengan bekerja di kapal pesiar anda bisa mengunjungi tempat-tempat wisata di negara lain dengan gratis.
William Blue College of Hospitality Management menyediakan akomodasi yang membuat para siswa nyaman ketika belajar di William Blue.
Baca juga:
Fasilitas Kuliah Di William Blue College Of Hospitality Management
Penutup
Segera tentukan pilihan program dari daftar jurusan yang ditawarkan di William Blue College of Hospitality Management. Untuk detailnya, Anda dapat menghubungi tim konsultan agen pendidikan kuliah luar negeri resmi kami yang tertera di halaman situs web ini, atau dengan menghubungi langsung informasi kontak di bawah ini.