Fasilitas kuliah di JMC Academy Australia terbilang modern, dengan kampus terupdate, memiliki tenaga pendidik profesional pada bidang akademik dan industri, atau memiliki jaringan kelas perkuliahan internasional S2.
Investasi pada peningkatan fasilitas dan teknologi terbaru adalah kunci utama. Hubungan jangka panjang dengan beberapa supplier industri, juga membantu JMC Academy dalam berkomitmen meningkatkan fasilitas perkuliahan.
Dengan komitmen tersebut, JMC telah melakukan investasi hingga $10 juta tahun 2018, untuk kampus Sydney, kampus kedua di Brisbane, dan lainnya.
Menurut Unipage, JMC Academy Australia memperoleh ranking ke-7778 sebagai top perguruan tinggi di dunia. Keunikan JMC Academy sesuai dengan komunitas didalamnya.
Fasilitas Kuliah
JMC Academy juga tidak jauh dari area hiburan, studio desain, galeri, kafe, atau restoran. Jaringan industri lokal membantu agar para mahasiswa dapat bekerja atau membangun koneksi dengan industri yang dijalankan oleh komunitas lokal.
Tidak akan sulit bagi para mahasiswa ketika ingin melakukan transfer kuliah ke kampus-kampus JMC Academy, sehingga kamu dapat menikmati pengalaman belajar pada berbagi lokasi berbeda.
Untuk memastikan bahwa kamu akan memperoleh kemudahan dalam berbagai ilmu disiplin, JMC Academy berkomitmen membangun fasilitas dan prasarana kuliah pada masing-masing kampus.
Mengingat fasilitas sangat berperan penting dalam jalannya perkuliahan, berikut adalah berbagai fasilitas kuliah di JMC Academy Australia:
- Surround sound mixing
- Recording Studios
- Digital & Analogue Recording Console
- Post Production Suites
- Digital Media & Animation Labs
- Film & Television Studios
- Rehearsal Studios
- On-campus Auditorium
- Green Screen Studios
- Digital Editing Suites
- Cameras and Lighting
Tenaga pendidik di JMC juga berpengalaman, dan sangat menguasai mata kuliah yang diajarkan. Hubungan global hasil kerjasama JMC dengan lembaga atau industri lain memberikan peluang besar, termasuk bekerja di Columbia College Hollywood, kuliah di Berklee College of Music, terlibat dalam proyek di Haarlem Conservatory of Music di Netherlands, dan lainnya.
Masing-masing pendidik memiliki bakat berbeda, sejarah personal, dan pencapaian dalam pendidikan. Masing-masing punya cara berinteraksi berbeda, menciptakan kehidupan unik dan hasil superior pada setiap mata kuliah.
Itulah mengapa, banyak pelajar internasional yang berhasil kuliah di JMC Academy Australia setelah menghubungi ICAN Education Consultant, dengan menggunakan layanan konsultasi perkuliahan luar negeri agar memperoleh pertimbangan sebelum berangkat ke Australia.
Baca juga:
Syarat Masuk dan Cara Daftar Kuliah di JMC Academy Australia
Akomodasi Kuliah Di JMC Academy Australia
Prestasi dan Ranking JMC Academy Australia
Tanpa membandingkan bakat masing-masing mahasiswa, JMC Academy memberikan dukungan bagi seluruh mahasiswanya untuk meningkatkan skill, membangun karir lebih baik. Karena para mahasiswa adalah bagian penting di JMC, maka tersedia layanan konseling gratis dan bantuan akademik.
Tahun 2017, hasil survey kepuasan menunjukkan bahwa rating kepuasan atau level mahasiswa bahagia di JMC Academic Australia mencapai 82%
JMC Academy Australia memperoleh ranking dan reputasi cukup baik setelah menjaga eksistensi selama bertahun-tahun, diakui oleh pelaku industri dan akademik, dapat terlihat dari akreditasi, pendidikan intensif, dan jurusan terbaik yang menghasilkan lulusan berkualitas.
Sudah melewati proses akreditasi dari berbagai lembaga berikut:
- TEQSA
- ASQA)
Juga menjadi anggota Australian Council of Private Education and Training/ACPET.
Sedangkan di negara sendiri, JMC Academy Australia mendapatkan ranking ke-70 sebagai perguruan tinggi terbaik.
Guna membangun karir pada industry kreatif, kamu harus tetap terhubung. Alasan inilah maka lembaga pendidikan JMC Academy menyediakan berbagai kampus kreatif, beragam, berada dalam kota – Sydney, Brisbane, dan Melbourne.
Itulah informasi lengkap tentang apa saja fasilitas dan bagaimana JMC Academy Australia memperoleh ranking dengan berkompetisi meningkatkan kualitas, baik di negara sendiri atau berkompetisi dengan lembaga pendidikan top dunia.