Universitas RMIT Melbourne atau singkatan dari Universitas Royal Melbourne Institute of Technology yang berdiri sejak tahun 1887. Pada mulanya digunakan sebagai Working Men College yang membawa tujuan pendidikan bagi pekerja di Melbourne.
Universitas ini dianugrahi perlindungan oleh Ratu Elizabeth II atas layanan pendidikan kepada persemakmuran. RMIT memiliki hak istimewa untuk menggunakan lambang kerajaan dan mendapatkan nama Royal di bagian awalnya. Kampus RMIT mendapatkan status Universitasnya pada tahun 1992 di bawah RMIT Act.
Topik Pembahasan
Kampus Universitas RMIT Melbourne
Selain di Australia, kampus RMIT tersebar juga di negara lainnya seperti Vietnam, Singapura, Hong Kong, Indonesia, India, Sri lanka, Belgia, Jerman, Belanda, Austria, dan Cina daratan. Di Australia sendiri, kampusnya tersebar 3 wilayah diantaranya Melbourne, Sydney, dan utara-timur Melbourne.
Melbourne City
Kampus ini terletak di Melbourne, sebuah wilayah komopolitan dan menjadi kota yang ternyaman di dunia. letaknya strategis dengan berbagai fasilitas publik, mulai dari taman, kafe, galeri, teater, dan terjangkau transportasi umum. Kampus ini tidak dikelilingi oleh area umum tanpa sekat-sekat tembok.
Terdapat akses transportasi serta berbagai fasilitas umum seperti ruang belajar, perpustakaan, wifi, pusat, pusat kebugaran serta tempat penitipan anak. Disana kamu bisa menemukan berbagai restoran dan kafe, Queen Victoria Market serta pusat mkanan Melbourne Central.
Burnwick
Terletak di wilayah distrik Sydney Road, kampus dari RMIT University ini dekat dengan toko-toko eklektik, pasar, serta kawasan seni dan musik. Terdapat beberapa ruang pameran dan tempat kreatif di kampus tersebut serta fasilitas lainnya seperti kafetaria, tempat parkir, dan perpustakaan.
Bundoora
Kampus Bundoora berlokasi di utara-timur Melbourne yang dekat dengan taman serta fasilitas olahraga seperti lapangan sepak bola, tenis, atletik serta bola jaring. Kampus ini dibagi oleh Plenty Road menjadi dua wilayah yaitu kawasan timur dan barat.
Di kampus ini mahasiswa dapat mengunjungi beberapa situs maupun atraksi lokal dan tempat hiburan seperti Taman Bundoora dan Pusat Seni Bundoora Homestead. Terdapat juga kegiatan indoor serta outdoor sebagai sarana hiburan. Bagi kamu yang membutuhkan konsultasi pendidikan, maka silahkan melakukan konsultasi dengan konsultan pendidikan terbaik ICAN Education. Sehingga kamu dapat mempersiapkannya dengan matang.
Fasilitas dan Program Universitas RMIT Melbourne
Sebagai kampus ternama di Australia, RMIT University menawarkan berbagai program bagi mahasiswanya di beberapa fasilitas yang disediakan di kampus RMIT. Berikut ini fasilitas serta proram jurusan yang terdapat di Universitas RMIT.
Fasilitas
RMIT memberikan fasilitas bagi mahasiswanya untuk berbagai program. Baik pengembangan bakat, program studi pendidikan, maupun penelitian. Berikut ini beberapa fasilitas yang disediakan oleh kampus RMIT.
Hamilton
Kawasan ini merupakan tempat bagi berlangsungnya program kursus singkat yang ditawarkan oleh RMIT. Bertempat di Southern Grampians Victoria, Hamilton menjadi rumah bagi program sarjana, pascasarjana, dan berlangsungnya berbagai penelitian yang menyelidiki kasus-kasus komunitas secara regional mapun di perkotaan.
Point Coock
Tempat ini dijadikan sebagai lokasi museum Angkatan Udara bagi Kerajaan Australia dan tempat untuk pelatihan penerbangan yang dilakukan di Point Cook Airfield. Memililiki lapangan tertua di dunia, dimana Angkatan Udara Australia dilahirkan di tempat tersebut. lokasi ini menjadi pangkalan udara militer yang pertama di negara Australia.
Program Jurusan
Universitas RMIT Melbourne menyiapkan mahasiswanya untuk kesempatan karir diberbagai lini sistem baik sosial, budaya, politik, kesehatan, pendidikan, teknologi, dan lain-lainnya. Berikut ini beberapa jurusan yang ditawarkan oleh RMIT University.
- Architecture
- Biomedical Science
- Business
- Comunication
- Education
- Engineering
- Law
- Fashion
- IT
- Health Science
- Design
- Social Science, dan lain-lain.
Untuk menentukan jurusan yang tepat dengan minat dan kemampuan yang dimiliki, kamu bisa melakukan konsultasi dengan agen pendidikan luar negeri. Salah satunya yaitu ICAN Education Consultant sebagai lembaga konsultan kuliah ke luar negeri yang berbasis di Indonesia dan telah mengantongi izin resmi.
Baca Juga: Program Master Degress di RMIT University
Australia memiliki banyak pilihan universitas yang dapat menjadi tunjuan bagi mahasiswa Internasional. Universitas RMIT Melbourne dapat menjadi salah kampus dengan reputasi terbaik di Australia dan dan secara global yang bisa jadi pilihan kamu melanjutkan pendidikan.