Universitas di China menawarkan berbagai pilihan jurusan. Begitu pula dengan Vatel Suzhou, China yang menawarkan berbagai jurusan kepada para mahasiswanya. Jurusan dan jadwal masuk Vatel Suzhou, China menjadi informasi penting bagi para kandidat yang akan berkuliah di sini.
Perlu diketahui bahwa universitas ini menetapkan syarat bahasa Inggris untuk setiap jurusan yang dimiliki. Kamu perlu memiliki sertifikasi TOEFL atau IELTS agar bisa berkuliah di Vatel Suzhou.
Jurusan kuliah di Vatel Suzhou, China adalah manajemen perhotelan dan pariwisata internasional. Kamu bisa mengambil program studi studi S1 atau S2. Untuk lulusan SMA atau jenjang setara, kamu dapat mendaftar program S1 dengan jangka waktu kuliah selama 3 tahun. Setelah itu, kamu akan mendapatkan gelar sarjana manajemen hotel internasional.
Sedangkan untuk mahasiswa lulusan S1 dapat mengambil program studi MBA selama 2 tahun. Jika sudah lulus, maka akan mendapatkan gelar Master manajemen hotel internasional.
Topik Pembahasan
Mengapa Ambil Jurusan Manajemen Perhotelan dan Pariwisata
Permintaan di bidang manajemen perhotelan dan pariwisata internasional sangatlah tinggi. Perkembangan industry di China begitu pesat. Pada akhir Juni 2018 terdapat 12.358 hotel berbintang, 1.329 bangunan lebih jika dibandingkan pada akhir tahun 2015, sehingga terdapat pertumbuhan sampai 23%.
Saat itu, terdapat 1.276.100 karyawan yang bekerja di hotel-hotel berbintang China, dengan 1.152 sekolah pariwisata di China, dengan total pelajar 342.800. sayangnya, kurang dari 20 sekolah manajemen perhotelan independen yang tersedia.
Dalam kurun waktu 10 tahun, JHM akan mengelola lebih dari 40 hotel dan resort bintang lima. Sehingga, sangat diperlukan talen professional, ambisius, dan bertanggung jawab dalam bidang manajemen perhotelan. Artinya, kamu tidak akan salah pilih jika mengambil program jurusan kuliah yang ada di Vatel Suzhou, China.
Deskripsi Program Jurusan di Vatel Suzhou, China
Ketika mengambil jurusan kuliah Sarjana Manajemen Hotel Internasional, maka kamu dapat menjabat sebagai manajemen operasional pada bidang industry perhotelan serta pariwisata. Ketika kuliah di Vatel Suzhou selama tiga tahun dalam program S1, kamu akan mendapatkan pengalaman berikut:
- Belajar linguistic professional, ekonomi, fundamental, dan hukum pada bidang tersebut
- Belajar teknik manajerial serta ketrampilan dalam memimpin tim
- Menghadapi klien yang nyata pada restoran dan hotel Vatel
- Mahasiswa senior belajar mengatur junior untuk bekerja dalam tim sehingga dapat mengasah kemampuan manajemen.
- Magang
- Kursus dan pelatihan dari profesor dan tenaga ahli pada bidang perhotelan dan pariwisata
- Pengalaman Praktik Jurusan
Waktu 12 bulan akan didistribusikan dalam waktu tiga tahun. Kamu juga dapat menikmati pengalaman belajar di hotel berbintang 3 sampai 5 sesuai wewenang Vatel. Selama praktik, kamu akan belajar hal-hal berikut:
Tahun pertama, kamu akan ditempatkan di hotel berbintang 4 atau 5 selama empat bulan, yaitu dari Mei sampai Agustus.
Tahun kedua, belajar di sebuah hotel yang ada di Negara yang menggunakan Bahasa Inggris dan praktik selama 4 bulan, mulai Mei sampai Agustus.
Tahun ketiga, Jefaturia Menengah yaitu praktik di hotel yang ada dimanapun di dunia selama 6 bulan, mulai Maret sampai Agustus.
Baca juga:
Cara Daftar Dan Syarat Daftar Kuliah Di Vatel Suzhou, China
Program Marco Polo – Program Unggulan Jurusan
Ingin memulai karir pada bidang perhotelan dan pariwisata? Sebagai mahasiswa Vatel, kamu akan mendapatkan keuntungan pengalaman belajar dengan level internasional. Selain pengalaman tersebut, kamu juga akan belajar banyak budaya.
Program Marco Polo ini tersedia untuk membuat mahasiswa Vatel tinggal di Negara lain selama dua tahun. Selama kurun waktu tersebut, kamu juga masih mengikuti studi dengan menggunakan kurikulum Vatel.
Program Marco Polo menjadi program unggulan dan bahkan mendapatkan penghargaan dari Inovasi Perhotelan Internasional Profesional dalam Worldwide Hospitality Awards. Kebayang kan, awards tersebut adalah untuk kuliah perhotelan terbaik di dunia!
Jadwal Masuk Vatel Suzhou
Jika kamu sudah tahu seperti apa system belajar, kurikulum, dan juga program studi yang ada pada Vatel, ada baiknya untuk tahu jadwal masuk. Jadwal ini penting, supaya kamu tidak ketinggalan perkuliahan sesuai yang kamu inginkan.
Untuk mengetahui kapan jadwal masuk yang ada di Vatel Suzhou, kamu bisa menghubungi situs resmi milik Vatel. Caranya mudah sekali, yaitu dengan mengirimkan formulir permintaan informasi tambahan.
Cara ini dapat kamu gunakan untuk menanyakan hal apapun seputar kuliah di Vatel. Setelah formulir tersebut sudah lengkap, kamu tinggal menunggu tim pendaftaran yang akan menjawabnya langsung.
Baca juga:
Akomodasi dan Fasilitas Kuliah di Vatel Suzhou, China
Prospek Karir
Setelah lulus kuliah di universitas ini, maka kamu bisa bekerja pada beberapa bidang berikut:
Industri Perhotelan – Hotel, resort, indstri perhotelan di bidang teknologi informasi, klub kesehatan dan fitness, restoran, bar, dan lainnya.
Manajemen Industri – Manajemen Personnel, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Perlengkapan, Manajemen Konsultasi, dan lainnya.
Theme Industry – Taman, Aktifitas wisata, manajemen lokasi wisata, perusahaan wisata bertema petualangan, manajemen SPA, dan lainnya.
Directed Employement – Bisnis, konferensi, pendidikan, konsultasi, pelatihan media, kesejahteraan social, dan lainnya
Industri pariwisata – Penerbangan, pengawasan, kantor pariwisata, kereta api, pelayaran, dan lainnya.
Bidang lain – Pengembangan real estate, manajemen logistic, manajemen promosi penjualan, klinik, rumah sakit, dan lainnya.