Jurusan kuliah yang ada di TAFE International Western Australia sangat lengkap. Kamu bisa memilih lebih dari 135 jurusan untuk kuliah di berbagai kampus TAFE, mulai dari kota metropolitan Perth dan juga Western Australia.
Topik Pembahasan
- 13 Program Studi TAFE Western Australia
- 1. Accounting, Business, and Management
- 2. Animal Care and Aquaculture
- 3. Automotive, Engineering, Oil and Gas
- 4. Aviation
- 5. Building and Construction
- 6. Creative Industries
- 7. Digital Media and Information Technology
- 8. Early Childhood Education & Community Services
- 9. Health, Fitness & Beauty
- 10. Hospitality, Cookery, & Tourism
- 11. Land and Environmental Management
- 12. Maritime
- 13. Nursing
- Benefit Kuliah di TAFE International Western Australia
13 Program Studi TAFE Western Australia
Berikut adalah informasi bidang studi yang tersedia beserta gambaran singkat apa saja yang bisa kamu pelajari:
1. Accounting, Business, and Management
Ada banyak peluang kerja di bidang akuntansi, bisnis, dan manajemen. Kamu bisa menjual ide bisnis tertentu, menentukan strategi bisnis, atau menyelesaikan masalah tertentu dalam pasar global.
2. Animal Care and Aquaculture
Kamu akan belajar tentang merawat binatang, aquaculture dan lainnya. TAFE International Western Australia juga menyediakan program pelatihan dan mengasah kemampuanmu agar bisa memenuhi permintaan karir di bidang ini.
Setelah lulus, kamu bisa mendirikan sendiri atau bekerja dengan perusahaan, seperti peternakan, membuat produk untuk binatang, pengelolaan seafood untuk pasar lokal, nasional, atau internasional.
3. Automotive, Engineering, Oil and Gas
Engineering adalah industri yang sedang berkembang secara global. TAFE WA punya banyak jurusan, dimana kamu bisa memilih ingin studi apa. Misalnya, kamu bisa pilih Automotive Technology, Electrical Engineering, Civil Construction Design, dan masih banyak lagi.
Baca juga :
Akomodasi Lengkap Di TAFE International Western Australia
4. Aviation
Punya cita-cita ingin ikut keliling dunia secara gratis? Ambil jurusan penerbangan dan mulai karirmu dari sana. Jurusan penerbangan ini akan mendidik kamu untuk mengembangkan skill pelayanan di Bandara, atau bahkan bisa menjadi awak kabin pesawat.
5. Building and Construction
Sebagai salah satu industri terbesar di dunia, dengan banyaknya investasi dalam hal infrastruktur dan gedung setiap tahunnya, TAFE WA punya banyak jurusan tersedia. Disinilah, kamu akan belajar tentang skill yang bermanfaat seumur hidup.
6. Creative Industries
Nikmati fasilitas belajar yang unik, ditambah dengan pengalaman kerja yang bikin kamu punya potensi untuk mengembangkan karir. Kamu bisa belajar tentang desain grafis, desain interior, fotografi, media, dan masih banyak lagi.
7. Digital Media and Information Technology
Dalam industri global, media digital dan teknologi menjadi salah satu skill yang cukup dibutuhkan. Ada banyak peluang karir didalam bidang tersebut. Belajar di TAFE WA, kamu diharapkan menjadi lulusan dengan skill yang siap praktek, termasuk dalam hal software dan teknologi berhubungan dengan animasi, media digital, teknologi informasi, dan masih banyak lagi.
8. Early Childhood Education & Community Services
Kalau kamu suka terlibat dalam pekerjaan yang berhubungan dengan anak-anak, mengambil jurusan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah pilihan tepat. Atau, kamu juga bisa mengambil bidang ini jika ingin menciptakan perubahan positif untuk orang yang membutuhkan.
9. Health, Fitness & Beauty
Jurusan Kuliah yang tersedia di TAFE International Western Australia yang menyediakan opsi karir berikutnya adalah Health, Fitness, & Beauty. Kamu bisa menciptakan peluang perubahan yang positif untuk hidup orang banyak. Selama kuliah, kamu akan belajar langsung praktek.
10. Hospitality, Cookery, & Tourism
Bidang industri perhotelan dan kuliner saat ini juga menjadi industri dengan kebutuhan lapangan kerja yang sangat besar. Kamu bisa meraih impian karirmu, entah untuk menjadi kepala koki di restoran berbintang, membuka restoran sendiri, atau membuat produk kuliner sendiri.
TAFE WA tentu memberikan perkuliahan untuk menyiapkan seluruh mahasiswa di bidang ini agar punya peluang karir yang baik. Bidang ini cocok untuk kamu yang juga ingin jadi owner travel, konsultan perjalanan, atau manajer event.
11. Land and Environmental Management
Untuk kamu yang ingin mempelajari tentang manajemen lingkungan, konservasi, lahan, dan lainnya, maka bidang studi ini adalah pilihan tepat. Kamu akan mendapatkan pengalaman belajar tentang lanskap, konservasi, lingkungan dan laboratorium yang juga dibutuhkan dalam berbagai macam bidang industri.
12. Maritime
Belajar jadi spesialis atau ahli di bidang kemaritiman yang membuat kamu bisa jadi seorang pengawas, teknisi khusus atau lainnya. Selama kuliah, kamu juga akan mendapatkan fasilitas latihan secara komprehensif di kampus Fremantle.
13. Nursing
Salah satu karir yang cukup banyak diapresiasi adalah keperawatan. Nantinya, kamu akan diasah untuk mampu merawat dan peduli terhadap yang membutuhkan perawatan. Bahkan, mengambil program studi Diploma sehingga bisa menjadi perawat selepas kuliah.
Itulah informasi tentang jurusan kuliah terbaik di TAFE International Western Australia.
Baca juga:
Fasilitas kuliah di TAFE International Western Australia
Syarat Dan Biaya Kuliah Di TAFE International Western Australia
Benefit Kuliah di TAFE International Western Australia
TAFE International West Australia (TIWA) menawarkan beragam kursus kejuruan yang berfokus pada keterampilan bagi siswa internasional. Dengan fasilitas modern di kampus-kampus di Perth dan di seluruh kawasan Australia Barat, pelatih ahli memberikan keterampilan praktis yang dibutuhkan mahasiswa untuk memulai karir yang bermanfaat.
TIWA menawarkan jalur studi mulai dari tingkat sertifikat hingga diploma lanjutan. TIWA telah bermitra dengan universitas-universitas ternama di Australia Barat untuk membangun jalur kompetitif bagi mahasiswa internasional mulai dari diploma TAFE hingga gelar pendidikan tinggi. Hal ini memberikan lebih banyak pilihan untuk memenuhi persyaratan masuk universitas dengan kredit yang diakui untuk studi TAFE sebelumnya.
Belajar di TAFE menyenangkan dan merangsang, sekaligus memberikan persiapan yang luar biasa untuk kesuksesan masa depan.