ketahui info lengkap terkait cara daftar kuliah di leicester inggris

Ketahui Info Lengkap Terkait Cara Daftar Kuliah di Leicester Inggris

Beranda / Perkuliahan / Persiapan Kuliah / Ketahui Info Lengkap Terkait Cara Daftar Kuliah di Leicester Inggris

Leicester merupakan sebuah kota yang terletak di East Midlands Inggris dan merupakan ibukota dari Leicestershire. Leicester merupakan kota terluas di East Midlands Inggris. Di kota ini, terdapat tiga universitas yaitu University of Leicester, De Montfort University, dan Loughborough University. Untuk Anda yang berniat mendaftar kuliah di Leicester, berikut ini adalah cara daftar kuliah di Leicester.

University of Leicester 

Mendaftar ke University of Leicester dilakukan via portal online UCAS untuk Anda yang ingin melamar undergraduate studies. Setelah berkas Anda serahkan, Anda hanya perlu menunggu pengumuman lewat portal UCAS apakah Anda diterima ke universitas yang dituju atau tidak. Sementara untuk Anda yang ingin mendaftar postgraduate, Anda harus melakukannya via website resmi universitas.

Baca juga:
Syarat Kuliah di Leicester yang Wajib Anda Ketahui

Syarat Bahasa Inggris

University of Leicester mensyaratkan calon mahasiswa untuk menyerahkan dokumen persyaratan Bahasa Inggris berupa IELTS. IELTS disyaratkan agar dapat memenuhi persyaratan Secure English Language Test (SELT). Namun, Anda tidak perlu memberikan IELTS apabila Anda bersekolah di negara yang sudah disetujui oleh universitas sebagai negara dengan medium pengantar Bahasa Inggris. Untuk mengetahui skor minimal di setiap departemen yang Anda tuju, Anda sebaiknya mengeceknya di website secara langsung karena setiap departemen mensyaratkan nilai berbeda.

Baca juga :
Berniat Kuliah Di Inggris? Ketahui Berapa Biaya Kuliah Di Leicester

De Montfort University

De Montfort University merupakan universitas yang terletak di Leicester, lebih tepatnya beralamat di The Gateway, Leicester, LE1 9BH, Inggris.

Langkah untuk mendaftar ke De Montfort University yaitu Anda harus mendownload formulir aplikasi dari website De Montfort University. Selanjutnya isi dan lengkapi beberapa dokumen pendukung seperti Sertifikat kemampuan Bahasa Inggris, Paspor, satu surat referensi dari institusi pendidikan sebelumnya (1 buah untuk Anda yang mendaftar S1 dan dua buah untuk Anda yang mendaftar Master). Jika Anda mendaftar fakultas seni, Anda mungkin akan diminta portofolio dari hasil karya sebelumnya. Selanjutnya kirim dokumen Anda ke International Admissions Office di iao@dmu.ac.uk.

Syarat Bahasa Inggris

De Montfort University menawarkan pendidikan gratis untuk Anda setelah Anda lulus diterima sebagai mahasiswa. Durasi pendidikan selama 2 jam perminggunya untuk mahasiswa S1, S2 dan S3.

Loughborough University

Loughborough University terletak di daerah kota Loughborough, Leicester di bagian East Midlands Inggris. Loughborough University termasuk ke dalam 10 besar universitas terbaik di Inggris. Loughborough University sendiri berlokasi di dua tempat di Inggris, yaitu Leicester dan London. Biaya perkuliahan untuk sarjana di Loughborough University rata-rata mencapai 17.500 Poundsterling pertahunnya untuk International Undergraduate student.

Cara mendaftar dilakukan via portal online ke website universitas untuk Anda yang ingin mendaftar program Post-Graduate seperti Master dan Doctoral Degree. Sementara untuk mendaftar Undergraduate, Anda harus memasukkan dokumen persyaratan via portal UCAS. Anda perlu memasukkan nama universitas LBRO dengan kode institusi L79. 

Baca juga :
Syarat Dan Cara Daftar Kuliah Di Inggris

Syarat Bahasa Inggris

Loughborough University mensyaratkan nilai minimum skor IELTS Academic test sebesar 6.5 dengan setiap sesi tidak kurang dari 6.0. Meski begitu, skor minimal yang dicantumkan di setiap departemen akan berbeda. Beberapa departemen dapat mensyaratkan skor Bahasa Inggris yang lebih tinggi sesuai dengan kebutuhan.

Namun, jika Anda belum dapat memenuhi persyaratan minimum Bahasa Inggris, Loughborough University menyediakan sarana berupa pre-sessional English Language Programmes sebagai alternatif untuk memenuhi persyaratan.

Itulah cara daftar kuliah di Leicester. Setiap universitas akan memiliki persyaratan berbeda. Usahakan Anda membaca website dengan teliti agar tidak ada persyaratan yang terlewat.

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan