Berjaya University Bachelor of Hospitality Management menjawab kebutuhan terkait dunia perhotelan global yang terus berkembang pesat di beberapa dekade terakhir. masyarakat dunia semakin cerdas dan membutuhkan layanan terbaik di bidang perhotelan. Tidak ada cara lain kecuali terus mencetak lulusan manajemen perhotelan profesional.
Program Bacchelor of Hospitality Management (Hons) dari Berjaya University akan membekali mahasiswanya kemampuan intelektual dan kepemimpinan. Sehingga, kamu bisa berkarir di berbagai posisi manajerial internasional pada organisasi bergengsi.
Mengapa Memilih Jurusan Bachelor of Hospitality Management?
Jurusan ini sangat sesuai bagi mahasiswa yang tertarik di bidang industri yang penuh tantangan. Kamu bisa mendaftar, mengikuti perkuliahan dengan kurikulum relevan untuk pembelajaran pengalaman dinamis dan interaktif khusus pada industri perhotelan.
Selain teori, kamu juga akan belajar mengelola layanan hotel melalui laboratorium universitas. Berjaya University mempunyai Laboratorium Oenologi, Kafe Upper East Side, Akademi Kopi dan Teh, Executive Club Suite, dan masih banyak lagi. semua fasilitas tersebut tersedia agar mahasiswa jurusan tersebut dapat belajar hal-hal penting sambil mengelola bisnis hotel ataupun resor yang menguntungkan.
Syarat Daftar
Berjaya University Bachelor of Hospitality Management menawarkan pendidikan manajemen perhotelan terbaru, menantang secara akademis dan relevan sesuai bidang perhotelan. Jika kamu ingin mendaftar kuliah di jurusan tersebut, berikut adalah syarat-syarat yang harus kamu penuhi:
- STPM/ A-Levels atau setara dengan minimal 2 pass utama.
- UEC, minimal 5 SKS.
- Untuk program internship, mahasiswa yang mempunyai kualifikasi lain akan dipertimbangkan sesuai kondisi individu.
- Kamu akan menjalani trimester pelatihan komprehensif ketika ikut program magang. Program tersebut untuk memberikan pengalaman belajar langsung secara intensif dalam lingkungan kerja yang menantang.
- Menyelesaikan perkuliahan selama tiga tahun, dengan program magang selama 16 minggu.
Selain itu, ada juga mata kuliah wajib yang harus kamu ikuti, yaitu: Studi Malaysia 3/ Hubungan Etnis, Komunikasi Bahasa Melayu 2/ Peradaban Islam dan Peadaban Asia, Keterampilan Menulis Akademik, Etika Profesional, dan Tanggung Jawab Sosial. Untuk informasi pendaftaran dan ketentuan aplikasi, bisa menghubungi ICAN Education Consultant.
Baca juga:
Profil Universitas Berjaya Malaysia
Penutup
Daftar kuliah di kampus Malaysia ini adalah pilihan tepat jika apa yang kamu cari adalah kuliah dengan gelar khusus bidang perhotelan. Kamu dapat mengembangkan keahlian komersial agar mempunyai keunggulan yang kompetitif dan meningkatkan personal value yang kamu bangun untuk berkarir nanti.
Kamu juga akan belajar di lingkungan praktik langsung, dengan adanya bidang industri Perhotelan dan dosen berpengalaman sesuai industri terkait. Manfaatkan juga jaringan kampus untuk potensi keberhasilan karir di masa depan.