Kursus bahasa Inggris biasanya tersedia di banyak daerah. ICAN English menjadi salah satu kursus bahasa Inggris di Semarang yang bisa kamu pilih untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris kamu.
Bahasa Inggris sendiri adalah salah satu bahasa asing yang kompleks dan perlu fokus yang cukup tinggi untuk meningkatkan kemampuan kamu. Meski begitu ada banyak cara belajar bahasa Inggris efektif yang bisa kamu lakukan.
Topik Pembahasan
3 Trik Belajar Bahasa Inggris yang Efektif
Kamu tak perlu terburu-buru ketika belajar bahasa Inggris. Hal yang sangat wajar ketika kamu membutuhkan waktu untuk mempelajari dan mengingat bahasa baru. Bahkan, kamu harus mengingat berbagal materi lain, seperti grammar, tenses dan hal lainnya.
Berikut beberapa trik yang bisa kamu lakukan untuk belajar bahasa Inggris yang lebih efektif.
1. Dengarkan Banyak Hal dengan Bahasa Inggris
Belajar bahasa Inggris dengan membaca buku pelajaran tentu menjadi hal membosankan. Untuk itu, ada cara lain yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari bahasa Inggris. Dengarkan banyak hal dalam bahasa Inggris. Kamu bisa mendengarkan lagu, podcast, dan siaran radio berbahasa Inggris. Ini bisa menjadi cara menyenangkan dan efektif untuk meningkatkan bahasa Inggris.
Dengan mendengarkan suara berbahasa Inggris, otak kamu akan secara otomatis menyerap suara, aksen, kata dan tata bahasa. Hal ini karena ketika kamu mendengarkan bahasa, kamu akan mendengar polanya. Ini adalah cara yang alami untuk belajar. Dengan mendengarkan, kamu akan terbiasa mendengar aksen dan suara tersebut.
2. Jangan Hanya Fokus Pada Grammar
Banyak orang menilai grammar menjadi hal penting dalam belajar bahasa Inggris dan harus selalu kamu ingat. Padahal, bahasa Inggris lisan telah berubah. Ketika belajar bahasa Inggris, kamu tak boleh hanya fokus pada grammar, kamu harus mencoba untuk berbicara dengan lancar.
Grammar bisa saja membuat fokus belajar kamu terganggu karena banyaknya aturan yang harus kamu ingat. Padahal, ketika berkomunikasi, banyak orang yang tidak terlalu fokus pada grammar tapi pada kepercayaan diri kamu. Dengan berbicara dengan lancar, informasi yang ingin kamu sampaikan akan dimengerti oleh lawan bicara.
3. Jadwalkan Waktu untuk Belajar Rutin
Meskipun hanya lima atau sepuluh menit sehari, membuat waktu yang teratur untuk belajar bahasa Inggris akan membantu kamu mempelajari hal-hal baru lebih cepat. Tidak perlu belajar selama dua jam, 10 menit di pagi hari akan sangat cukup jika kamu melakukannya secara rutin.
Pelajaran teratur dan terstruktur semacam ini akan jauh lebih efektif daripada kelas intensif 3 jam di malam hari seminggu sekali.
Baca Juga : Pembahasan Soal TOEFL Conditional Sentence
Tempat Kursus Bahasa Inggris di Semarang
Dengan pengalaman sejak 2011 lalu, ICAN English menyediakan berbagai kelas bahasa Inggris yang dibutuhkan siswa. Kami memiliki kelas persiapan TOEFL, IELTS, Kursus Bahasa Inggris General dan masih banyak lagi.
Setelah hadir di berbagai kota, kini kami juga hadir di Semarang untuk menjangkau siswa yang lebih luas. Semua kursus berlangsung di kelas online dan offline. Siswa bisa menyesuaikannya dengan metode belajar yang paling cocok dengannya.
Tim pengajar kami telah melewati serangkaian pelatihan dan pengalaman mengajar serta kualifikasi yang baik. Kelas kami dilengkapi dengan fasilitas lengkap dan ruangan yang nyaman, agar proses belajar berlangsung dengan baik.