program studi di uniprep - pathway to university of south wales unsw yang dapat dipilih

Program Studi di Uniprep – Pathway to University of South Wales UNSW yang Dapat Dipilih

Beranda / Perkuliahan / Program Studi di Uniprep – Pathway to University of South Wales UNSW yang Dapat Dipilih

Dengan kuliah dan menjadi mahasiswa di Uniprep memiliki kesempatan untuk mendaftar di program sarjana di UNSW dan dapat langsung melanjutkan ke program tersebut. Dengan catatan, siswa telah berhasil menyelesaikan jalur studi yang sesuai di Uniprep dan memenuhi persyaratan masuk fakultas yang dilamar. Program studi di Uniprep – Pathway to University of South Wales UNSW selalu dipantau oleh pihak UNSW secara rutin.

Kelas-kelas kecil yang disediakan memungkinkan siswa untuk berkonsultasi dengan guru tentang studi mereka di luar kelas. Para siswa akan mendapat keuntungan dari program dukungan akademis di mana para guru profesional akan memberikan nasihat tentang berbagai hal.

Kursus yang Bisa Dipilih

Kursus yang ditawarkan di UNSW Foundation dirancang khusus untuk mempersiapkan kamu untuk program gelar pilihan dan dimodifikasi saat bidang studi baru muncil. Semua program telah diakreditas oleh Dewan Akademik UNSW, yang memantau standar kurikulum.

Beberapa program studi yang tersedia di kampus ini mencakup:

Physical Science

Uniprep menawarkan jurusan ini kepada siswa yang ingin mengambil jurusan Teknik, Sains, Biologi, atau Ilmu Kesehatan. Untuk mengikuti jurusan yang satu ini, seorang siswa harus memiliki kemampuan matematika yang kuat.

Selama mengikuti program ada 5 mata pelajaran yang harus diambil, yakni Academic English, Mathematics, Physics, Chemistry dan Computing Studies.

Commerce

Commerce Stream dirancang untuk siswa yang ingin belajar Bisnis, Akuntansi, Ekonomi, Seni dan Studi Aktuaria (dengan kemampuan Matematika yang lebih tinggi).

Selama mengikuti program ada 6 mata pelajaran yang harus diambil, seperti Academic English, Mathematics C, Economics, Legal Studies, Accounting (hanya di semester 1), dan Computing Studies.

Art & Social Science

Jurusan yang satu ini dirancang untuk siswa yang ingin belajar gelar umum di berbagai bidang terkait Seni.

Selama mengikuti program ada 5 mata pelajaran yang harus diambil, seperti misalnya Academic English, Essentials of Mathematics, Economics, Australian Studies, dan Computing Studies.

Design

Uniprep menawarkan jurusan Design untuk siswa yang ingin mengambil gelar di bidang Arsitektur, Industri, Interior atau Desain Lansekap, Perencanaan, dan Desain.

Selama mengikuti program ada 5 mata pelajaran yang harus diambil, mencakup Academic English, Essentials of Mathematics, Australian Studies, Design, dan Computing Studies.

Siswa yang mendaftar pada penerimaan Mei menghemat satu semester dengan jalur masuk yang lebih cepat untuk masuk universitas pada bulan Februari di tahun berikutnya.

Baca juga:
Info Lengkap Syarat Dan Cara Daftar Di Uniprep – Pathway To University Of South Wales UNSW
Kuliah di Uniprep Pathway To University Of South Wales UNSW? Ini Pilihan Akomodasi Terbaik

Kelebihan Program di Uniprep – Pathway to University of South Wales UNSW

Uniprep mempersiapkan para lulusan SMA atau pelajar internasional di Indonesia untuk berhasil melanjutkan studi ke universitas internasional, khususnya universitas di Australia. Program akademik Uniprep dipantau, dan diakreditasi oleh The University of New South Wales (UNSW Foundation Studies / UFS).

Program di kampus ini memiliki beberapa kelebihan, seperti misalnya:

  • Uniprep adalah program Pra-universitas terlama dan tersukses di Indonesia. Lebih dari 1.800 siswa di sini lulus dari Uniprep dan 85% melanjutkan ke universitas di Australia dan 50% siswa melanjutkan studi mereka di UNSW.
  • Uniprep memberikan jaminan penempatan di UNSW bagi siswa yang berhasil menyelesaikan program.
  • Mahasiswa dapat menghemat waktu dan menghemat biaya studi.
  • UniStart, sebuah divisi yang terkait dengan Uniprep, akan membantu penempatan mahasiswa di universitas di Australia, visa untuk mahasiswa, dan akomodasi di Australia.

Seperti yang telah disebutkan di atas, Uniprep menawarkan beberapa area studi yang termasuk Physical Science Stream, Commerce Stream, Arts & Social Science Stream, dan Design Stream. Untuk informasi lebih detailnya kamu bisa berkonsultasi dengan agen pendidikan kita, ICAN Education Consultant.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
UTS College
Deakin University
SIT

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan