Kuliah di luar negeri tak hanya sekadar mendapatkan pengalaman baru di tempat baru. Alasan utama yang paling penting adalah kualitas pendidikan yang sangat unggul di universitas luar negeri. Perbedaan mendasar juga dapat terlihat dari sistem kuliah di luar negeri yang berbeda dengan Indonesia.
Universitas di luar negeri juga dianggap lebih bergengsi. Meski sebenarnya, universitas di dalam negeri juga tak kalah baiknya dengan universitas di luar negeri. Nah, sebenarnya seperti apa perbedaan dari sistem kuliah di luar negeri?
Topik Pembahasan
3 Keunggulan Sistem Kuliah di Luar Negeri
Banyaknya universitas di luar negeri mungkin membuat kamu sedikit sulit untuk menentukan kampus yang tepat. Untuk bisa memutuskan kampus apa yang tepat, kamu bisa melakukan konsultasi universitas luar negeri dengan tim professional dari ICAN Education Consultant.
Sistem kuliah di luar negeri mungkin sedikit berbeda dengan Indonesia. Nah, sebelum memutuskan untuk kuliah di luar negeri, ketahui terlebih dahulu mengenai keunggulan system kuliah di luar negeri.
1. Aktif dalam Penelitian
Kanada, Inggris, Amerika dan Jerman adalah negara-negara populer yang berperan aktif dalam penelitian. Universitas di negara ini memang diakui secara global dengan reputasi yang kuat di bidang teknologi dan ilmiah. Banyak sekali universitas yang menyediakan platform untuk belajar dan menciptakan sesuatu.
Pemerintah dari negara-negara ini sangat mendukung pendidikan dan penelitian. Semua siswa bisa terlibat dalam sebuah penelitan dan pekerjaan proyek di kehidupan nyata. Kamu bisa bekerja sama dengan mitra bisnis atau melakukan studi independent di bawah bimbingan para ahli.
2. Pembelajaran yang Komprehensif
Universitas di luar negeri selalu menawarkan pengalaman studi yang luar biasa. Banyak universitas bergengsi di dunia menerapkan metode hand on learning. Banyak juga klub universitas yang akan membantu kamu mengembangkan bakat di luar kelas perkuliahan.
Tenaga pengajar di universitas luar negeri juga biasanya telah berpengalaman dan memiliki jam terbang yang sangat tinggi. Sistem pembelajaran yang terdapat di universitas luar negeri bersifat ineraktif dan melibatkan satu sama lain. Kamu akan berinteraksi dengan mahasiswa lain dan dosen melalui diskusi kelompok, praktikum dan seminar.
3. Acara Universitas yang Lengkap dan Menarik
Klub, komunitas dan organisasi di universitas luar neegri seringkali mengadakan acara yang sangat unik. Beberapa acara yang sering berlangsung biasanya bersifat akademis, sport, kemanusiaan dan hobi.
Dengan bergabung dengan klub universitas, kamu dapat belajar komunikasi dan kepemimpinan. Acara ini biasanya diadakan secara rutin setiap tahun dan tidak hanya berlangsung di dalam kampus. Banyak acara yang berlangsung di luar kampus dengan mengunjungi destinasi tertentu.
Baca Juga: Tips Jitu Agar Bisa Kuliah di Luar Negeri
Kehidupan Mahasiswa yang Kuliah di Luar Negeri
Mahasiswa yang kuliah di luar negeri sangat fokus pada studi yang mereka ambil. Hal ini membuat mereka selalu datang ke kampus meski tak ada jadwal perkuliahan. Banyaknya tugas, lingkungan dan budaya belajar serta persaingan yang sangat ketat membuat mereka harus lebih unggul daripada rekan lainnya.
Selain itu, banyak mahasiswa yang kuliah di luar negeri memutuskan untuk bekerja paruh waktu. Beberapa profesi yang bisa dipilih adalah kasir, pelayan restoran, penulis, pegawai pom bensin dan lainnya. Kemandirian sangat dilatih ketika kamu kuliah di luar negeri.
Untuk siswa internasional sendiri dapat diijinkan untuk bekerja paruh waktu dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Cek terlebih dahulu visa yang kamu miliki sebelum bisa bekerja paruh waktu selama masa studi kamu.
Karena kuliah di luar negeri, kamu akan berkomunikasi dengan banyak orang dari seluruh dunia. Kamu bisa belajar budaya dan bahasa lainnya yang datang dari rekan mahasiswa lain. Untuk itu, kamu bisa mengembangkan kepribadian dan kemampuan bahasa kamu lebih baik lagi.