Postgraduate Qualifying Program adalah jalur pilihan bagi lulusan sarjana atau diploma internasional yang tidak memenuhi persyaratan akademik atau bahasa Inggris untuk studi pascasarjana di Australia.
Postgraduate Qualifying Program sangat berguna bagi mahasiswa gelar Diploma Lanjutan atau setara agar bisa studi Master. Jika kamu ingin kuliah master tetapi belum memenuhi persyaratan bahasa Inggris atau akademik yang ditetapkan universitas, PQP adalah pilihaan ideal.
Setelah menyelesaikan program ini, kamu akan mendapatkan jaminan masuk tahun pertama program pascasarjana di universitas tujuan. Kamu akan mendapatkan bekal keterampilan yang diperlukan untuk sukses dalam studi pascasarjana di bidang Business Administration, Marketing, Supply Chain Innovation, dan IT.
Topik Pembahasan
- Apa Itu Postgraduate Qualifying Program (PQP)?
- Syarat Umum untuk Postgraduate Qualifying Program
- Persyaratan lain untuk program pascasarjana di Australia mungkin mencakup:
- Rekomendasi Universitas yang Menyelenggarakan Postgraduate Qualifying Program
- Mengapa Mengambil PQP Program?
- Studi di Australia dengan ICAN Education
Apa Itu Postgraduate Qualifying Program (PQP)?
Menggabungkan mata pelajaran akademik pascasarjana dan bahasa Inggris, Program Kualifikasi Pascasarjana (PQP) dirancang untuk membantu mengembangkan keterampilan inti. Program ini diperlukan agar mahasiswa sukses dalam studi pascasarjana.
Dalam program tersebut, mahasiswa akan memperluas pengetahuan sesuai durasi yang ditetapkan. Mahasiswa juga akan lebih mudah mempersiapkan diri memasuki program pascasarjana berbasis perkuliahan. Biasanya, program ini tidak disediakan untuk mahasiswa domestik.
Syarat Umum untuk Postgraduate Qualifying Program
Apa saja persyaratan umum Postgraduate Qualifying Program bergantung pada kebijakan masing-masing universitas. Berikut adalah penjelasan umum tentang program PQP di universitas ternama di Australia:
- Kualifikasi akademis: Kualifikasi pendidikan tinggi tiga tahun atau yang setara di luar negeri
- Kemahiran berbahasa Inggris: Skor IELTS 6.0 atau yang setara
- Pengalaman kerja yang relevan: Beberapa tanggung jawab untuk manajemen, kepemimpinan, atau pengawasan dalam lingkungan bisnis
Persyaratan lain untuk program pascasarjana di Australia mungkin mencakup:
- Gelar sarjana yang disetujui
- Skor akademis minimum atau rata-rata akademis pada gelar Anda sebelumnya
- Portofolio pekerjaan
- Pemeriksaan kesehatan dan keamanan
Kunjungi situs resmi universitas untuk informasi lebih detail seputar persyaratan yang mereka tetapkan.
Rekomendasi Universitas yang Menyelenggarakan Postgraduate Qualifying Program
Jika kamu tertarik mengikuti Postgraduate Qualifying Program, berikut rekomendasi universitas yang layak kamu pertimbangkan:
Swinburne University of Technology
Postgraduate Qualifying Program di Swinburne University of Technology hanya tersedia untuk mahasiswa internasional. Swinburne University of Technology menyediakan PQP sebagai jalur masuk opsional ke program Master of Information Technology, Master of Business Administration (MBA), dan Master of Data Science.
Durasi program PQP di universitas ini adalah 6 bulan, dengan intake pada bulan September dan Februari. Mode pembelajaran yang ditawarkan adalah penuh waktu. Untuk menyelesaikan Program Kualifikasi Pascasarjana, mahasiswa harus menyelesaikan 4 core non-award units.
Setelah menyelesaikan program ini, kompetensi bahasa Inggris mahasiswa dianggap setara dengan IELTS 6.5. Hal ini membuat mahasiswa mampu melanjutkan ke program Magister yang dituju. Mahasiswa yang dikategorikan memiliki kemajuan tidak memuaskan akan dikenakan ketentuan show cause sesuai dengan kebijakan universitas.
Biaya program PQP di Swinburne University of Technology adalah A$15,440 untuk biaya total untuk tahun 2024. Mahasiswa yang memegang visa pelajar internasional diwajibkan belajar secara penuh waktu di kampus. Program yang hanya diajarkan secara daring tidak tersedia bagi mahasiswa internasional yang memegang visa pelajar dan berada di dalam negeri.
Southern Cross University
Program PQP ini tersedia bagi mahasiswa internasional SCU. Tujuan program PQP adalah memastikan mahasiswa memiliki kepercayaan diri, keterampilan, pengetahuan, dan kompetensi untuk melanjutkan studi ke jenjang sarjana atau pascasarjana. PQP di SCU dirancang untuk mahasiswa agar dapat mengikuti jalur kombinasi bahasa Inggris dan kualifikasi akademik.
Jalur ini menggabungkan penguasaan bahasa Inggris, pengembangan keterampilan akademik, dan pembelajaran unit akademik dasar di berbagai disiplin ilmu. Lulusan yang berhasil akan memperoleh akses penerimaan langsung ke program Diploma, Gelar Associate, Gelar Sarjana, atau Gelar Magister relevan dengan disiplin ilmu pilihan.
Opsi PQP yang tersedia meliputi:
- Pathways beyond Career Start (Study Abroad) in Business or Science
- Pathways beyond the Undergraduate Qualifying Program
- Pathways beyond the Postgraduate Qualifying Program
Setiap opsi program memiliki struktur pengajaran yang berbeda. Contohnya, pada program Career Start in Science dan Career Start in Business, universitas ini menjadikan program tersebut sebagai program studi luar negeri selama 1 tahun penuh waktu. Kamu akan belajar General English, English for Academic Purposes,
International College of Management Sydney
Mahasiswa yang bergabung dalam program PQP International College of Management Sydney dan berhasil menyelesaikannya, memperoleh akses ke salah satu program Sertifikat Pascasarjana dan gelar Magister berikut:
- Graduate Certificate of Business
- Graduate Certificate in Event Management
- Graduate Certificate of Business (Tourism and Hospitality Marketing)
- Graduate Certificate of Business Administration
- Master of Business Administration
- Master of Business Administration (Business Analytics)
- Master of Business Administration (Innovation and Entrepreneurship)
- Master of Business Administration (Digital Transformation)
- Master of International Business
- Master of Management
- Master of Management (Tourism and Hospitality)
Kamu akan mempelajari empat (4) mata pelajaran, termasuk pengembangan kemampuan bahasa Inggris. Saat melanjutkan ke jenjang berikutnya, kamu tidak hanya akan mendapatkan pengalaman awal studi manajemen pascasarjana, tetapi telah menyelesaikan dua mata pelajaran program Magister. Di International College of Management Sydney, program ini berlangsung selama 11 hingga 22 minggu.
Setelah menyelesaikan Program Kualifikasi Pascasarjana (PQP), untuk melanjutkan ke program gelar Magister di ICMS, kriteria berikut harus dipenuhi:
- Nilai lulus untuk mata pelajaran akademik dengan minimum GPA 2.5.
- IELTS 6.5 secara keseluruhan dengan nilai untuk Speaking dan Writing tidak kurang dari IELTS 6.0 atau setara.
Melalui program PQP, lembaga pendidikan ini berusaha meningkatkan kemampuan bahasa Inggris akademik mahasiswanya. Sehingga, mahasiswa berhasil melewati masa transisi program PQP dan dianggap mampu mengikuti perkuliahan tingkat universitas di Australia.
Melalui program ini, kamu dapat meningkatkan keterampilan bahasa Inggris dan pengetahuan bisnis untuk bekerja di Australia atau di tingkat internasional. Benefit lainnya adalah agar kamu dapat mengembangkan pengetahuan inti tentang bisnis sebelum memulai program Magister.
Western Sydney University
Dalam Program Kualifikasi Pascasarjana (PQP) Western Sydney University, kamu akan mengikuti program pembelajaran intensif. Tujuannya adalah untuk mempersiapkan diri melanjutkan studi di tingkat pascasarjana. Berikut adalah apa saja program yang disediakan melalui jalur PQP:
- Master of Business Administration
- Master of Accountancy
- Master of Applied Finance
- Master of Business Administration/
- Master of Applied Finance
- Executive Master of Business Administration
- Master of Commerce (Human Resource Management)
- Master of Professional Accounting
- Master of Finance
- Master of Commerce
- (Property Investment and Development)
- Master of Business (Marketing)
- Master of Business (Operations Management)
- Graduate Certificate in Business
- (including the Graduate Certificate in Postgraduate Studies)
Program non-penghargaan ini mencakup sepuluh modul pembelajaran. Kamu akan memiliki keterampilan dan pengetahuan untuk melanjutkan studi pascasarjana di bidang bisnis. Kamu juga akan mengembangkan keterampilan komunikasi lisan dan tulisan di berbagai area bisnis, termasuk keuangan, organisasi, orang dan budaya, serta intelijen bisnis dalam konteks global.
Berikut adalah syarat daftar program PQP di WSU:
- Gelar Associate Degree, atau lebih tinggi, di bidang bisnis; ATAU
- Pengalaman kerja manajerial/profesional penuh waktu setara minimal tiga (3) tahun; ATAU
- Mengajukan bukti kualifikasi lain yang menunjukkan potensi untuk melanjutkan studi pascasarjana.
Selama studi, kamu juga diminta untuk menunjukkan pemahaman tentang praktik etika dan profesional dalam perusahaan bisnis. PQP di Western Sydney University mampu mendidik mahasiswanya agar menunjukkan keterampilan komunikasi bisnis praktis dengan bekerja secara individu maupun tim.
Kaplan Business School
PQP dirancang untuk mahasiswa yang belum sepenuhnya memenuhi persyaratan masuk program magister. Postgraduate Qualifying Program di Kaplan Business School memungkinkan kamu memulai studi pascasarjana lebih cepat dan dengan kepercayaan diri lebih besar di salah satu penyedia pendidikan berkualitas tertinggi di Australia.
Program Kualifikasi Pascasarjana ini memberikan kesempatan ke program magister tanpa perlu menyelesaikan gelar sarjana. Sehingga, akan menghemat waktu dan biaya kuliah secara signifikan.
Kamu akan mengalami transisi penyelesaian program langsung ke studi pascasarjana dengan penyedia yang sama, difasilitasi oleh akademisi Kaplan Business School di salah satu kampus. Program ini juga memungkinkan kamu memulai studi pascasarjana lebih percaya diri, setelah terlebih dahulu menguasai keterampilan belajar yang penting dan kemampuan bahasa Inggris tingkat lanjut.
Biaya Postgraduate Qualifying Program per subjek adalah $2,070, sehingga total course mencapai $10,350. Biaya tersebut dikenakan tiap trimester, dengan kemungkinan adanya perubahan biaya sesuai kalender akademik kampus.
Deakin University
PQP Deakin University mengembangkan keterampilan inti yang kamu perlukan untuk sukses di program pascasarjana Deakin. Dua program PQP di Deakin University adalah Business and Law PQP dan Information Technology PQP. Program non-penghargaan ini dirancang untuk menyediakan jalur berkualitas ke program pascasarjana Deakin University di bidang Bisnis dan Teknologi Informasi.
Program ini menggabungkan pengembangan keterampilan akademik pascasarjana, pelatihan komunikasi dan bahasa, serta studi berbasis disiplin. PQP dirancang untuk mahasiswa yang kualifikasi akademiknya tidak bisa masuk langsung ke program pascasarjana di Deakin University. Penekanan utama adalah pada pengembangan keterampilan yang diperlukan agar memenuhi kualifikasi akademik pascasarjana.
PQP akan diselenggarakan di oleh Institute of Business and Technology (MIBT) dan Deakin University’s English Language Institute (DUELI). Kedua institusi ini terletak di kampus Melbourne Deakin University di Burwood.
Aspire Institute
Aspire Institute menyediakan Program PQP. Jika kamu berhasil menyelesaikannya, kamu dapat memperoleh akses kredit ke salah satu program Sertifikat Pascasarjana dan gelar Magister berikut:
- Graduate Certificate of Business
- Graduate Certificate in Event Management
- Graduate Certificate of Business (Tourism and Hospitality Marketing)
- Graduate Certificate of Business Administration
- Master of Business Administration
- Master of Business Administration (Business Analytics)
- Master of Business Administration (Innovation and Entrepreneurship)
- Master of Business Administration (Digital Transformation)
- Master of International Business
- Master of Management
- Master of Management (Tourism and Hospitality)
Kamu akan mempelajari empat (4) mata pelajaran, termasuk pengembangan kemampuan bahasa Inggris. Saat melanjutkan ke jenjang berikutnya, kamu tidak hanya akan mendapatkan pengalaman awal studi manajemen pascasarjana, tetapi telah menyelesaikan dua mata pelajaran program Magister. Di Aspire Institute, program ini berlangsung selama 11 hingga 22 minggu.
Setelah menyelesaikan Program Kualifikasi Pascasarjana (PQP), untuk melanjutkan ke program gelar Magister, kriteria berikut harus dipenuhi:
- Nilai lulus untuk mata pelajaran akademik dengan minimum GPA 2.5.
- IELTS 6.5 secara keseluruhan dengan nilai untuk Speaking dan Writing tidak kurang dari IELTS 6.0 atau setara.
Melalui program PQP, Aspire Institute meningkatkan kemampuan bahasa Inggris akademik mahasiswanya. Sehingga, universitas dapat memastikan transisi sukses mahasiswa program PQP saat mengikuti program perkuliahan tingkat universitas di Australia. Bahkan, kamu dapat meningkatkan keterampilan bahasa Inggris dan pengetahuan bisnis untuk bekerja di Australia atau di tingkat internasional.
Baca juga:
Postgraduate Qualifying Program di Australia, Seperti Apa?
Mengapa Mengambil PQP Program?
Berikut adalah apa saja manfaat dengan bergabung di PQP program:
Akses langsung ke program magister
Setelah berhasil menyelesaikan program ini, kamu dapat melanjutkan studi ke salah satu program magister pilihan di bidang teknologi informasi. Hal ini sangat membantu agar kamu tetap optimis dengan rencana studi magister walaupun masih belum memenuhi syarat akademik.
Kamu bisa upgrade ke program magister tanpa perlu menyelesaikan gelar sarjana. Hal ini akan menghemat waktu dan biaya kuliah signifikan. Mulai studi pascasarjana dengan kepercayaan diri, dengan terlebih dahulu memperoleh keterampilan belajar yang penting dan kemampuan bahasa Inggris tingkat lanjut.
Belajar banyak keterampilan
Program ini membekali kamu kemampuan bahasa dan matematika tingkat lanjut. Hal ini membantu kamu dalam berkomunikasi dan menganalisis konsep-konsep kompleks efektif. Keterampilan tersebut sangat penting agar kamu sukses dalam dunia akademik maupun profesional.
Kamu bahkan akan belajar bagaimana membuat keputusan berdasarkan riset dan bukti kuat. Hal ini membantu mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan mengevaluasi data secara efektif untuk menghadapi tantangan dunia nyata.
PQP juga membantu agar kamu memahami masalah global dan lokal. Melalui program ini, kamu dapat merancang solusi praktis sesuai budaya dan konteks tertentu. Dengan keterampilan ini, kamu dapat berperan dalam dunia dinamis dan saling terhubung.
Praktik integritas akademik
Program ini menekankan pentingnya etika dalam pekerjaan akademik, seperti melakukan sitasi yang benar, menghindari plagiarisme, dan menjaga kejujuran dalam penelitian. Prinsip-prinsip ini penting untuk membangun kredibilitas dan kepercayaan dunia akademik maupun profesional.
Meningkatkan pengetahuan melalui teknologi
Kamu akan belajar memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pembelajaran dan pemecahan masalah. Kemampuan ini mencakup penggunaan alat digital untuk riset, kolaborasi, dan inovasi. Hal ini membantu agar kamu siap menghadapi lingkungan berbasis teknologi.
Studi di Australia dengan ICAN Education
Sekarang, kamu sudah mendapatkan penjelasan lengkap tentang Postgraduate Qualifying Program Australia. Negara ini merupakan pilihan sangat baik untuk gelar Magister karena pendidikan berkualitas tinggi, berbagai program beragam, peluang riset kuat, pengakuan global, dan lingkungan multikultural.
Tertarik ikut program PQP di Australia? Mulai rencanakan studi kamu lebih mudah bersama ICAN Education sekarang juga! Ada banyak universitas Australia terkenal dan menawarkan berbagai program PQP dengan banyak manfaat. Dengan bantuan agen pendidikan luar negeri ini, kamu bisa menggunakan layanan konsultasi jurusan hingga pengantaran ke negeri Kangguru ini!