Postgraduate Qualifying Program adalah jalur pilihan bagi lulusan sarjana atau diploma internasional yang tidak memenuhi persyaratan akademik atau bahasa Inggris untuk studi pascasarjana di Australia.
Program yang satu ini memiliki fokus kuat dalam bahasa Inggris, metode penelitian dan keterampilan komunikasi yang biasanya dibutuhkan untuk studi pascasarjana di Australia. PQP juga akan mencakup penyelesaikan proyek penelitian praktis yang memperkuat konsep dan keterampilan yang dibahas selama kursus.
Syarat Umum untuk Postgraduate Qualifying Program
Kursus yang satu ini hadir untuk membantu siswa dalam mengembangkan pengetahuan, sikap, nilai dan kompetensi agar dapat berhasil di tingkat pascasarjana dengan menawarkan beberapa fasilitas, seperti:
- Kelas pribadi berukuran kecil yang diajarkan oleh akademisi terkemuka,
- Penulisan akademik dan berbicara termasuk presentasi,
- Evaluasi analitis dan kritis,
- Bagaimana melakukan dan mengelola penelitian,
- Merencanakan dan menulis makalah penelitian, proposal dan laporan.
Skor yang kamu butuhkan untuk dapat masuk ke program ini umumnya adalah IELTS – 6.0 tanpa band di bawah 5.5 atau setara. Kamu juga membutuhkan gelar diploma atau sarjana yang diakui.
Durasi perkuliahan akan berjalan selama delapan bulan dengan dua trimester. Untuk syarat lengkapnya, kamu bisa mengunjungi situs universitas tujuan.
Jika masih bingung menentukan universitas mana yang tepat, kamu dapat melakukan konsultasi universitas luar negeri di ICAN Education Consultant. Tim konselor akan memberikan informasi lengkap seputar universitas luar negeri dan bagaimana proses pendaftarannya.
Program ini memang banyak tersedia di universitas Australia. Ada beberapa universitas di Negeri Kangguru ini yang menyediakan Postgraduate Qualifying Program, seperti:
- Southern Cross University
- Swinburne University of Technology
- International College of Management Sydney
- Western Sydney University
- Kaplan Business School
- Deakin University
- Aspire Institute
Memilih universitas yang tepat adalah Langkah awal agar kamu bisa mendapatkan kualitas pendidikan terbaik selama masa studi.
Baca juga:
Postgraduate Qualifying Program di Australia, Seperti Apa?
Mengapa Mengambil PQP Program?
Untuk kamu yang belum dapat masuk ke gelar pascasarjana di universitas, Postgraduate Qualifying Program ini akan membantu kamu agar siap untuk masuk ke gelar pascasarjana tersebut.
PQP akan memungkinkan kamu untuk memulai studi pascasarjana lebih cepat dan dengan kepercayaan diri yang lebih besar di salah satu penyedia pendidikan berkualitas tertinggi di Australia.
Dengan menggabungkan pelatihan bahasa Inggris dan akademik, siswa akan memiliki keterampilan yang mereka butuhkan untuk berhasil dalam studi pascasarjana di berbagai bidang. Beberapa bidang di antaranya adalah administrasi bisnis, pemasan, keuangan, bisnis digital dan masih banyak lagi.
Biasanya, kamu akan melakukan empat mata pelajaran akademik termasuk pengembangan bahasa Inggris. Ketika kamu berhasil, kamu tak hanya merasakan studi pascasarjana, namun juga menyelesaikan sebagian besar dari gelar master kamu.