Mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian bahasa Inggris seperti TOEFL membutuhkan waktu. Meskipun tidak ada bagian khusus untuk vocabulary, kamu harus memiliki pemahaman yang cukup untuk hal ini. Belajar vocab TOEFL tentu diperlukan jika kamu ingin mendapatkan skor yang maksimal.
Meningkatkan kosakata akan membantu kamu mengekspresikan diri, berbagi ide, dan memahami orang lain. Ini juga akan membantu kamu untuk mencapai kesuksesan akademis dan profesional dengan menggunakan bahasa Inggris.
Topik Pembahasan
Tips Belajar Vocab untuk TOEFL
Untuk mendapatkan pengetahuan yang maksimal tentang sebuah kata, kamu harus bisa mengeja dan mengucapkannya, serta menggunakannya dengan benar dalam sebuah kalimat. Kata-kata seringkali memiliki banyak arti, jadi semakin dalam pengetahuan kamu tentang sebuah kata, semakin banyak makna yang dapat kamu kenali dan gunakan dalam tulisan dan lisan.
Nah, untuk memaksimalkan TOEFL, ada beberapa tips belajar vocab TOEFL yang perlu kamu tahu!
Buat Kategori
Membuat kategori adalah hal penting karena memungkinkan kamu membayangkan kata-kata dalam sebuah konteks. Buatlah daftar kategori spesifik yang relevan dengan kehidupan dan tes TOEFL. Kategori mungkin akan terbagi menjadi:
- Pendidikan
- Karir
- Bisnis
- Relationships
- Keluarga
- Olahraga
- Agama
- Politik
- Kesehatan
- Makanan
- Budaya
Ingatlah bahwa ini hanya contoh. Kamu dapat menggunakan kategori lain yang dan tidak harus fokus pada semua contoh di atas. Akan lebih baik jika kamu fokus terlebih dahulu pada kategori yang paling tidak kamu kenal.
Banyak Membaca
Membaca adalah cara tercepat untuk meningkatkan kosa kata baik karena menghadapkan kamu pada banyak kata dan memberikan konteks yang kamu butuhkan untuk memahami makna dan informasi terperinci tentang bentuk dan penggunaan.
Kamu tidak harus membaca buku-buku pelajaran bahasa Inggris. Ada begitu banyak cara bagus untuk melatih otak dan mempelajari kosakata sambil mempelajari topik yang benar-benar kamu minati.
Kamu bisa membaca koran, blog atau situs berbahasa Inggris. Bahkan media sosial seperti Twitter dapat memberikan banyak teks dan kosakata untuk membantu kamu belajar.
Gunakan Tools
Banyak tools gratis di internet yang bisa kamu manfaatkan untuk mempelajari kosakata baru. Salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan adalah Lingua.ly yang memungkinkan kamu untuk mencari kata baru menggunakan ekstensi Chrome.
Tools lain yang bisa kamu gunakan adalah Memrise. Tools ini memungkinkan kamu untuk mengikuti kursus yang dirancang untuk latihan TOEFL. Menggunakan tools yang tepat membuat kamu lebih nyaman belajar dan dapat memahami pembelajaran yang diberikan.
Jika cara di atas dirasa kurang maksimal untuk belajar, kamu bisa bergabung dalam kursus persiapan TOEFL di ICAN English yang akan dipandu oleh para tutor berpengalaman
Baca juga : Contoh Soal TOEFL Dan Pembahasan Full
Mengapa Penting Belajar Vocabulary?
Kosakata adalah hal penting karena merupakan dasar dari semua bahasa. Ini adalah kata-kata yang bisa kamu gunakan untuk mengekspresikan pikiran dan ide, berbagi informasi, memahami orang lain dan menumbuhkan minat pribadi.
Sebagai pelajar bahasa Inggris, kemampuan untuk berkomunikasi menjadi jauh lebih efektif setelah kemampuan bahasa berkembang. Nah, untuk dapat mengembangkan kemampuan bahasa, membangun kosakata adalah hal penting.
Kamu juga akan lebih mudah untuk mengekspresikan diri ketika memahami banyak vocabulary. Kamu akan memiliki lebih banyak pilihan kata untuk dipilih dan kamu akan dapat mengekspresikan pikiran, perasaan, peristiwa atau ide.