Selama lebih dari 80 tahun, Universitas Massey telah berkontribusi sangat banyak dalam kehidupan, termasuk komunitas orang yang ada di New Zealand dan berbagai belahan dunia. Sehingga, menjadi contoh teladan dalam bidang riset.
Hal tersebut juga menjadi alasan banyak orang untuk mendaftar. Jika kamu adalah salah satunya, maka berikut informasi syarat masuk kuliah di Massey University of New Zealand yang harus kamu penuhi.
Topik Pembahasan
Persyaratan Masuk Kuliah di Massey University, New Zealand
Untuk para pelajar Indonesia yang ingin kuliah di salah satu kampus Universitas Massey, itu artinya kamu akan menjadi mahasiswa internasional. Ada banyak hal yang harus kamu lakukan, terutama mendaftar kuliah online. Setelah mendapatkan a place of offer yang berarti kamu diterima di kampus tersebut, maka kamu harus mengkonfirmasi dan mulai penuhi syarat masuk kuliah di Massey University of New Zealand.
Syarat Akademik
Untuk program S1, syarat masuk minimum adalah lolos kualifikasi yang setara dengan New Zealand Year 13 – NCEA Level 3. Sedangkan untuk mahasiswa internasional, cek kesetaraan kualifikasi sekolah SMA dengan nilai minimal 8.5.
Bagi mahasiswa internasional yang sudah pernah belajar di SMA yang ada di New Zealand, maka pastikan sudah memenuhi syarat seperti berikut:
- National Certificate of Educational Achievement (NCEA)
- University of Cambridge International Examinations (CIE)
- International Baccalaureate (IB)
Untuk informasi lebih lanjut mengenai syarat masuk bagi kamu yang sudah belajar di New Zealand atau pertama kali, kamu bisa langsung bertanya ke ICAN Education Consultant. Konsultan pendidikan ini sudah resmi menjadi salah satu agen yang terdaftar untuk melayani berbagai pertanyaan calon mahasiswa di Universitas Massey. Kamu juga bisa bertanya tentang hal lainnya, seperti cara daftar kuliah di Massey University of New Zealand.
Syarat Penguasaan Bahasa Inggris
Syarat masuk kuliah di Massey University of New Zealand bagi mahasiswa asal Indonesia dan negara lainnya yang tidak menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa sehari-hari adalah bukti mahir bahasa inggris. Pastikan kamu menyertakan bukti bahwa kamu berkompeten dalam menggunakan bahasa inggris. Misalnya, kamu bisa menggunakan bukti skor IELTS, TOEFL iBT, Cambridge English, atau PTE Academic.
Kamu bisa menggunakan hasil tes IELTS dengan cara discan, atau dengan menggunakan scan hasil nilai TOEFL Ibt. Perhatikan juga validity dari tes tersebut. Pasalnya, tes kemahiran bahasa inggris ini hanya valid dua tahun saja.
Syarat Lainnya
Syarat lainnya tentu diajukan sesuai dengan pilihan program jurusan yang kamu ambil. Tentu saja, syarat yang harus dipenuhi pada jurusan penerbangan, misalnya tidak akan sama dengan syarat yang harus dipenuhi ketika kamu mengambil jurusan Engineering.
Untuk itu, alangkah baiknya untuk menentukan jurusan apa yang ingin kamu ambil. Kemudian, mulai periksa syarat masuk kuliah di Massey University of New Zealand sesuai jurusan tersebut. Lakukan pendaftaran segera setelah itu. Dengan demikian, kamu juga pasti dapat memenuhi persyaratan secara tepat waktu. Atau, kamu juga bisa meminta bantuan ICAN Education Consultant.
Baca juga:
Akomodasi Kuliah Di Massey University Of New Zealand
Jadwal Masuk (Intake) Kuliah Di Massey University Of New Zealand
Syarat Masuk Program S2 di Massey University of New Zealand
Program S2, program sertifikat, dan lainnya juga membutuhkan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi. Misalnya, untuk kamu yang ingin kuliah dan lulus dengan gelar Doktor (PhD), tentu harus memenuhi syarat seperti mengambil bidang yang relevan dengan riwayat pendidikan sebelumnya.
Itulah informasi yang bisa kamu simak tentang apa saja syarat masuk yang harus kamu penuhi. Jika hendak mengumpulkan syarat masuk bersama dengan formulir pendaftaran, periksa ulang agar tidak ada syarat yang tertinggal. Hal tersebut akan membuat pendaftaranmu tidak bisa diproses secara langsung. Semoga membantu!