Mencari tempat kursus Bahasa Inggris bukannlah perkara yang mudah, mungkin kamu salah satu yang sedang kesulitan mencari tempat kursus Bahasa Inggris IELTS atau TOEFL terbaik yang ada di sekitaran Alam Sutera dan BSD? Jika iya, jangan kuatir kami memiliki ICAN English yang ada di Sekitaran Alam Sutera dan BSD. Namun sebelum kamu memutuskan untuk mengikuti kursus ada baiknya kamu pelajari terlebih dulu tentang IELTS/ TOEFL itu sendiri.
Topik Pembahasan
Apa Susahnya Soal Reading di TOEFL?
Faktanya, soal reading yang ada di TOEFL itu sama sekali bukan tentang teks sejarah atau science. Tingkat kesulitan menurut penelitian di tahun 2012 adalah pada pemainan kosa kata. Kendati demikian, kosakata yang digunakan adalah masih dalam level perguruan tinggi. Jadi, tergantung sejauh mana penguasaan bahasa asing yang kamu miliki.
Tantangan di bagian reading adalah waktu yang terbatas. Jadi, kalau pengen sukses di bagian reading TOEFL, kamu harus mampu baca artikel akademik seperti baca percakapan sehari-hari. Ada sekitar 750 kata yang harus kamu baca dalam waktu 20 menit, termasuk untuk jawab 14 pertanyaan silang.
Tingkat Kesulitan di Bagian Listening
Listening bagi banyak orang adalah bagian tersulit, karena dua hal yang sering kita miliki. Pertama, rekaman pada bagian listening lebih lambat dibandingkan obrolan biasa. Tapi, kamu akan diperdengarkan obrolan natural, tapi dengan beberapa tambahn seperti “Uhhm”, “You know” dan masih banyak lagi. Jadi, kamu harus filter informasi.
Kedua, beberapa rekaman tersebut pendek, bahkan ada yang panjang. Kamu cuman boleh mendengarkan rekaman tersebut satu kali. Jadi, kamu harus ambil catatan kecil, tapi tetep berkonsentrasi dengan informasi di rekaman. Kadang, rekamannya juga terlalu panjang, sehingga sulit untuk mengetahui secara keseluruhan apa yang ada di rekaman tersebut.
Tingkat Kesulitan Speaking dan Writing
TOEFL nggak hanya menilai bahwa kamu mampu berbicara atau menulis dengan baik. Namun, juga menilai sejauh mana kemampuan kamu untuk menerima informasi melalui skill atau proses lain, dalam bentuk speech atau pidato, dan essai.
Apalagi, bagian ini jadi tersulit karena memang nggak ada jawaban pasti apakah itu benar atau salah. Semua tergantung darimana kamu mengatur semuanya tampak baik dan menjelaskan jawabanmu. Itu artinya, kamu harus pintar memproses dan mengatur ulang seluruh informasi yang kamu dapat untuk membuat pidato atau esai. Inilah bagian tersulitnya.
Nah, setelah mengetahui sedikit informasi diatas, apa sekarang kamu sudah siap untuk mengikuti kursus IELTS/ TOEFL? atau kamu masih saja sibuk mencari tempat kursus bahasa Inggris IELTS/ TOEFL yang terpercaya di sekitar Alam Sutera dan BSD. Kamu bisa meminta bantuan kami ICAN Education untuk menemukan tempat kursus Bahasa Inggris disekitaran kota kamu. Jangan sungkan untuk menghubungi kami jika tertarik belajar bahasa Inggris atau berencana kuliah di luar negeri.