3 universitas hukum di inggris

Rekomendasi Universitas Hukum di Inggris yang Bisa Jadi Pilihan

Beranda / Perkuliahan / Info Universitas / Rekomendasi Universitas Hukum di Inggris yang Bisa Jadi Pilihan

Universitas hukum di Inggris menjadi salah satu tujuan populer siswa, bahkan untuk siswa internasional. Bidang hukum sendiri masih menjadi bidang yang menantang namun juga penuh dengan peluang terbaik. Ada banyak bidang karir yang tersedia untuk lulusan hukum di dunia kerja.

5 Universitas di Inggris untuk Jurusan Hukum

Belajar hukum di Inggris adalah tentang memperoleh pemahaman yang mendalam tentang prinsip-prinsip dan konsep-konsep hukum inti yang memungkinkan kamu untuk menjadi seorang pengacara.

Selain itu, gelar sarjana hukum di Inggris bertujuan untuk membekali siswa dengan berbagai keterampilan dan pengetahuan dari berbagai disiplin ilmu yang terkait dengan masalah hukum. Nah, berikut ini adalah beberapa universitas hukum di Inggris yang bisa jadi pilihan kamu!

1. University of York

University of York menghadirkan pengalaman belajar yang berbeda lewat York Law School, sebuah departemen hukum yang dikenal karena pendekatan pengajarannya yang inovatif dan fokus pada pengembangan keterampilan praktis. Di sini, Kamu tidak hanya mempelajari teori hukum, tetapi juga terlibat langsung dalam pembelajaran berbasis masalah yang mendorong pemikiran kritis dan analitis. Pendekatan ini dirancang agar Kamu bisa memahami dunia hukum secara lebih mendalam, bukan sekadar menghafal peraturan.

Tutor yang mengajar di York Law School berasal dari latar belakang akademis dan profesional yang beragam. Mereka membawa wawasan dari dunia nyata ke dalam ruang kelas dan memiliki minat penelitian yang luas dalam bidang hukum dan pendidikan hukum. Penelitian di kampus ini juga memiliki tradisi kuat dalam kerja interdisipliner. Hal ini membuat University of York menjadi tempat yang tepat bagi Kamu yang ingin mengembangkan cara berpikir hukum yang kritis, reflektif, dan relevan dengan tantangan sosial saat ini.

Salah satu keunggulan York Law School adalah Klinik Hukum Baroness Hale. Lewat klinik ini, Kamu bisa memberikan nasihat hukum secara langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, sekaligus memperoleh pengalaman nyata yang sangat berguna untuk masa depan karir mu. Selain itu, York Law Society menawarkan berbagai peluang untuk memperluas jaringan dan mengasah keterampilan hukum melalui kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler dan acara komunitas.

University of York memiliki visi untuk menciptakan lingkungan belajar yang mendukung keingintahuan intelektual dan keterlibatan sosial. Kamu akan diajak untuk memahami hukum dalam konteks yang lebih luas, mulai dari sosial hingga politik dan ekonomi, agar siap menghadapi tantangan dunia kerja sebagai profesional hukum masa depan. Untuk mahasiswa internasional, biaya kuliah program hukum di University of York pada tahun 2025 berkisar £25,800 per tahun.

2. King’s College London

Kalau kamu sedang mencari kampus dengan reputasi tinggi untuk kuliah hukum di Inggris, The Dickson Poon School of Law di King’s College London bisa jadi pilihan yang sangat tepat. Sekolah hukum ini merupakan salah satu yang tertua di Inggris karena telah berdiri sejak tahun 1831. Sejak awal berdirinya, fakultas hukum ini sudah menjadi bagian penting dari perjalanan King’s College London dan terus berkembang menjadi institusi hukum kelas dunia yang diakui secara internasional.

Di sini, kamu akan belajar dari pengajar yang aktif dalam penelitian dan memiliki peran langsung dalam mempengaruhi kebijakan hukum di tingkat nasional maupun internasional. Banyak dari staf pengajar juga memberi masukan kepada pemerintah, terlibat dalam komisi publik, hingga bekerja sama dengan organisasi global dalam isu-isu penting seperti keadilan sosial, perubahan iklim, perdagangan internasional, dan hak asasi manusia. Jadi, pembelajaran yang kamu dapatkan akan sangat relevan dengan isu-isu nyata yang sedang berkembang di masyarakat global.

Program hukum yang ditawarkan di kampus ini cukup beragam, mulai dari jenjang sarjana, pascasarjana hingga eksekutif. Setiap program dirancang berdasarkan hasil riset dan pengalaman langsung di lapangan. Selain itu, kamu juga bisa aktif dalam kegiatan pro bono, pengembangan profesional, dan lomba debat hukum (mooting) yang bisa menambah wawasan serta pengalaman praktis selama kuliah.

Untuk biaya kuliah program sarjana hukum penuh waktu di King’s College London tahun 2025, mahasiswa internasional perlu menyiapkan dana sekitar £35,800 per tahun. Sementara untuk program master, biaya yang dikenakan juga sebesar £35,800 per tahun untuk studi penuh waktu, dan sekitar £17,900 per tahun jika kamu memilih kuliah paruh waktu.

3. University of Oxford

Kalau kamu serius ingin meniti karir di bidang hukum dan menginginkan pengalaman akademik di lingkungan yang sangat kompetitif, University of Oxford bisa jadi tempat yang sangat tepat. Fakultas Hukumnya dikenal luas sebagai salah satu yang terbaik di dunia. Di sini, kamu akan belajar memahami dasar-dasar penalaran hukum, mengasah kemampuan berpikir kritis, dan meningkatkan keterampilan berargumentasi secara akademis. Oxford akan mendorong kamu untuk lebih percaya diri dalam menyampaikan pendapat, mempertahankan interpretasi hukum, dan menghadapi perdebatan akademik yang mendalam.

Program hukum di Oxford dirancang untuk membuat kamu tidak hanya memahami hukum secara teknis, tapi juga mampu berpikir secara konseptual dan mendalam. Untuk tingkat sarjana, kamu bisa memilih beberapa program seperti BA in Jurisprudence, BA in Jurisprudence with Senior Status, BA in Law with Law Studies in Europe, serta Diploma in Legal Studies. Program-program ini bertujuan membentuk fondasi hukum yang kuat dan relevan dengan praktik hukum internasional.

Di jenjang pascasarjana, Oxford menawarkan program dengan standar akademik tinggi. Kamu akan ditantang untuk menganalisis isu hukum yang kompleks dan bertanggung jawab atas proses belajar sendiri. Pilihan programnya cukup beragam, mulai dari Bachelor of Civil Law (BCL), Magister Juris (MJur), MSc in Criminology and Criminal Justice, MSc in Law and Finance, hingga MSt in Legal Research. Sebagian besar program ini tersedia dalam opsi full-time maupun part-time, tergantung kebutuhan dan kenyamanan.

Sebagai mahasiswa internasional, kamu perlu mempersiapkan biaya kuliah sekitar £41,130 per tahun untuk program sarjana hukum di Oxford. Jumlah ini mungkin berbeda tergantung program pascasarjana yang kamu pilih.

4. University of West England, Bristol

Kuliah hukum di UWE Bristol, kamu akan menyadari bahwa hukum sebenarnya sangat dekat dengan kehidupan sehari-hari. Hukum berpengaruh pada banyak hal, dari pendidikan, pekerjaan, kesehatan, sampai urusan hak asasi manusia. Bahkan, udara yang kamu hirup pun punya dimensi hukumnya. Dengan belajar hukum, kamu bisa memahami bagaimana hubungan antarindividu, negara, dan masyarakat internasional diatur lewat sistem yang kompleks.

UWE Bristol menawarkan program LLB (Hons) Law yang sifatnya praktis dan sesuai dengan kebutuhan industri hukum masa kini. Gelar ini diakui luas oleh para profesional hukum dan diajarkan oleh para ahli dari salah satu sekolah hukum terbesar di Inggris. Kamu bisa mengembangkan dasar hukum yang kuat, ditambah pengalaman langsung lewat program penempatan kerja dan kegiatan pro bono. Hal ini sangat berguna ketika kamu masuk ke dunia kerja atau melanjutkan ke tahap pelatihan hukum berikutnya.

Kamu juga bisa memilih berbagai mata kuliah opsional di tahun kedua dan ketiga. Ini memungkinkan kamu untuk mendalami bidang hukum yang paling kamu minati, seperti hukum komersial, hukum lingkungan, peradilan pidana, hak asasi manusia, atau hukum keluarga. Setiap pengajaran di UWE Bristol berbasis pada riset, jadi kamu akan belajar dari pendekatan yang selalu relevan dengan perkembangan terkini.

Yang menarik, kampus ini menyediakan ruang sidang tiruan modern tempat kamu bisa berlatih menyampaikan argumen hukum. Selain itu, ada juga simulasi kasus hukum yang membuat kamu terbiasa menangani situasi seperti pengacara profesional.

Gelar hukum dari UWE Bristol juga punya nilai tinggi di mata pemberi kerja, bahkan di luar dunia hukum. Keterampilan seperti berpikir analitis, riset, komunikasi, dan pemecahan masalah bisa kamu gunakan di banyak jalur karir. Kalau kamu ingin jadi pengacara, program LLB ini juga sudah mencakup mata kuliah inti yang dibutuhkan untuk melanjutkan ke tahap pelatihan seperti SQE atau BTC. 

Nah, selain itu pikirkan juga untuk biaya kuliahnya. Bagi mahasiswa internasional, biaya kuliah sekitar £16,000 per tahun. Namun informasi bisa berubah, cek website resmi kampus

5. University of Cambridge

Kamu mungkin sudah tahu bahwa University of Cambridge adalah salah satu universitas tertua dan paling bergengsi di dunia. Tapi tahukah kamu bahwa studi hukum di kampus ini sudah dimulai sejak abad ke-13? Saat itu, hukum perdata (hukum Roma kuno) dan hukum kanon gereja menjadi pondasi utama dalam sistem pendidikan hukum di Eropa. Di masa-masa awalnya, lulusan Cambridge sudah dipercaya menduduki posisi penting dalam sistem peradilan Eropa, bahkan hingga ke pengadilan tertinggi di Avignon. Beberapa dari mereka juga dikenal sebagai penulis laporan hukum pertama yang menjadi cikal bakal tradisi hukum umum Eropa.

Sejak saat itu, pendekatan akademik hukum di Cambridge berkembang menjadi sangat kosmopolitan. Para doktor hukum tidak hanya bekerja di pengadilan gerejani atau angkatan laut, tapi juga terlibat dalam diplomasi internasional dan diskusi hukum yang mendalam. Di sinilah tradisi kuat Cambridge dalam hukum internasional, hukum perbandingan, yurisprudensi, dan sejarah hukum tumbuh dan terus dipertahankan sampai sekarang.

Fakultas Hukum Cambridge juga aktif dalam upaya membuka akses pendidikan bagi semua kalangan. Kamu nggak perlu khawatir soal latar belakang sosial, ekonomi, jenis kelamin, atau asal etnis, karena universitas ini punya komitmen kuat untuk menciptakan lingkungan belajar yang inklusif, ramah, dan menghargai keberagaman. Bagi siapa pun yang punya tekad kuat dan semangat belajar tinggi, Cambridge ingin menjadi tempat yang terbuka.

Pilihan program yang tersedia juga cukup beragam. Ada program BA in Law untuk jenjang sarjana, lalu Magister Hukum (LLM), Master of Corporate Law (MCL), dan program Doktor Hukum (PhD) untuk jenjang lanjutan. Semua program ini dirancang untuk memberikan pemahaman hukum yang mendalam sekaligus membentuk cara berpikir kritis dan analitis.

Untuk kamu yang datang sebagai mahasiswa internasional, biaya kuliah di Cambridge berada di kisaran £27.024 per tahun. Sebuah investasi besar, tapi sepadan dengan reputasi global dan kualitas pendidikan yang kamu dapatkan.

Baca Juga: Keuntungan Kuliah di Inggris
Universitas di London Jurusan Hukum

Pendaftaran Universitas Hukum di Inggris

Syarat pendaftaran di universitas hukum Inggris akan berbeda tergantung dari institusi yang kamu pilih. Faktor seperti kewarganegaraan, gelar sebelumnya dan level akademik akan berpengaruh terhadap syarat pendaftaran yang harus kamu lakukan.

  • High grades: Nilai A-level dari A*AA hingga AAB adalah nilai yang umum untuk universitas-universitas ternama.
  • Kemahiran berbahasa Inggris: Mahasiswa internasional perlu menunjukkan kemahiran berbahasa Inggris melalui tes seperti IELTS atau TOEFL.
  • National Admissions Test for Law: Siswa sering kali perlu mengikuti LNAT sebagai bagian dari aplikasi. LNAT menilai bakat seseorang untuk keterampilan yang dibutuhkan, bukan pengetahuan tentang hukum.
  • Kualifikasi lainnya: Beberapa universitas menetapkan nilai GCSE dalam bahasa Inggris, matematika, dan mungkin bahasa asing.
  • Pernyataan pribadi dan referensi: Aplikasi kamu juga akan dipertimbangkan berdasarkan pernyataan pribadi dan referensi kamu.

Seperti dikatakan sebelumnya bahwa persyaratan bisa saja berbeda untuk setiap universitas. Persyaratan yang lebih lengkap, seperti dokumen dan data pribadi bisa kamu lihat di situs resmi masing-masing universitas.

Kuliah di Inggris Lebih Mudah dengan ICAN Education

Untuk kamu yang berencana kuliah di Inggris, persyaratan lengkap harus dipenuhi agar prosesnya bisa lebih mudah. Menggunakan jasa agen pendidikan luar negeri bisa jadi cara terbaik. Layanan yang dimiliki oleh agen pendidikan bisa membantu kamu menjalani proses pendaftaran lebih mudah dan cepat.

ICAN Education Consultant menjadi salah satu agen pendidikan yang dapat membantu kamu dalam pendaftaran ke universitas luar negeri. Tim profesional kami akan memastikan semua dokumen sudah lengkap, membantu proses pendaftaran langsung ke situs resmi universitas, membantu pengajuan visa hingga layanan lain yang diperlukan.

Konsultasikan semua kebutuhan perkuliahan kamu di ICAN Education sekarang!

Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan