Belajar di luar negeri mungkin menjadi salah satu pengalaman paling mengesankan bagi seorang mahasiswa. Kuliah di luar negeri memungkinkan siswa bertemu dengan budaya dan orang-orang baru. Sejumlan Youtuber Indonesia yang kuliah di luar negeri sering membagikan pengalaman merea selama belajar di negara tujuan.
Alasan terbesar untuk kuliah di luar negeri adalah kesempatan untuk melihat dunia. Kamu aakn mengalami budaya dan pandangan baru di negara yang baru pula. Manfaat kuliah di luar negeri termasuk melihat berbagai pemandangan dan tempat baru di negara tujuan.Youtuber Indonesia yang Memilih Kuliah di Luar Negeri
Belajar di luar negeri membantu kamu mempelajari bahasa baru, menghargai budaya lain, mengatasi tantangan hidup di negara lain, dan mendapatkan pemahaman yang lebih besar tentang dunia. Semua hal ini adalah yang dicari oleh pebisnis saat merekrut karyawan baru.
Tak heran jika semakin banyak siswa Indonesia yang memutuskan untuk kuliah di luar negeri. Beberapa Youtuber Indonesia yang memutuskan kuliah di luar negeri adalah
Topik Pembahasan
1. Gita Savitri Devi
Siswi asal Indonesia ini juga menjadi seorang penulis buku serta blogger. Di kanal Youtube miliknya, ia rutin membagikan pengalaman kuliah di Jerman beserta kesehariannya di negara tersebut.
Gita juga cukup terkenal di Indonesia karena konten inspiratif miliknya. Simak lengkapnya di YouTube Gita Savitri Devi.
Edward Halim
Mahasiswa asal Indonesia yang satu ini telah memiliki subscribers sebanyak 29 ribu di channel Youtube miliknya. Banyak kontennya yang menggambarkan keseharian seorang siswa internasional di Amerika Serikat. Simak lebih lengkap di YouTube Edward Halim.
Kezia Tanesha
Nah, kalau siswa asal Indonesia yang satu ini berhasil masuk ke Oxford University. Menjadi salah satu mahasiswa di kampus terbaik ini tentu menjadi kebanggaan sendiri. Melalui channel Youtube miliknya, mahasiswi ini membagikan pengalaman serta kegiatan kesehariannya di luar negeri. Lebih lengkap ada di YouTube Kezia Tanesha.
Selain lima Youtuber Indonesia yang kuliah di luar negeri ini, kamu juga bisa menemukan banyak channel lain yang inspiratif. Jika membutuhkan informasi menarik seputar kuliah di luar negeri, kamu bisa menghubungi tim ICAN Education Consultant.
Sebagai konsultan perkuliahan luar negeri, kami akan memberikan informasi lengkap seputar perkuliahan luar negeri dan universitas mana yang cocok untuk kamu.
Baca juga : Deretan Youtuber Yang Memilih Kuliah Di Luar Negeri
Alasan Terbaik untuk Kuliah di Luar Negeri
Menjadi mahasiswa internasional akan memperluas pilihan studi kamu. Seringkali, siswa memilih negara-negara yang sudah cukup popular, seperti Inggris, Amerika, dan Australia. Semua negara ini terkenal memiliki sistem pendidikan tinggi yang sangat dihormati dan sebagian besar universitasnya berada di peringkat yang cukup tinggi.
Manfaat terbesar kuliah di luar negeri adalah kesempatan untuk mempelajari bahasa baru. Tidak ada yang lebih baik dari mempelajari bahasa di negara asal bahasa tersebut. Nah, dengan kuliah di luar negeri kamu bisa mempelajari bahasa dari negara asalnya secara langsung.
Selain alasan-alasan tersebut, alasan utama untuk mendapatkan gelar luar negeri adalah untuk meningkatkan prospek karir. Di dunia yang terglobalisasi dan terhubung dengan baik, pengusaha semakin menghargai lulusan dengan pengalaman dan pendidikan internasional.