Tips Memilih Agen Kuliah di Luar Negeri, Wajib Tahu!

Tips Memilih Agen Kuliah di Luar Negeri, Wajib Tahu!

Beranda / Bacaan Umum / Tips & Trick / Tips Memilih Agen Kuliah di Luar Negeri, Wajib Tahu!

Memilih agen kuliah di luar negeri bisa membantumu untuk mempersiapkan diri menghadapi berbagai macam tes serta persyaratan sehingga cita-cita untuk kuliah di luar negeri bisa terwujud dengan mudah. Saat ini kuliah di luar negeri menjadi salah satu trend yang banyak diminati oleh generasi muda.

Tidak hanya menjadi trend, tetapi kuliah di luar negeri juga bisa memberikan banyak sekali keuntungan bagi yang menjalani. Kamu bisa mendapatkan kualitas pendidikan terjamin dan sudah diakui secara global. Selain itu setelah menyelesaikan pendidikan, kamu memiliki peluang kerja yang luas, bahkan bisa bekerja di luar negeri.

Untuk mempersiapkan diri menghadapi berbagai macam persyaratan yang ditetapkan oleh perguruan tinggi tujuan di luar negeri, lebih baik jika menggunakan agen pendidikan luar negeri. Melalui agen pendidikan luar negeri  akan lebih mudah, serta kamu akan didampingi oleh konselor yang profesional dalam bidangnya.

3 Cara Mudah Memilih Agen Kuliah di Luar Negeri

Mengambil kuliah di luar negeri memang merupakan tantangan yang tidak mudah. Ada banyak hal yang perlu diurus dan dipersiapkan sebelum berangkat, misalnya memilih jurusan, mengurus dokumen, dan mendapatkan Surat Penerimaan (Letter of Acceptance/LoA). Selain itu, lokasi sekolah yang mungkin berada jauh juga menjadi faktor yang perlu dipertimbangkan, membuat seluruh persiapan kuliah ke luar negeri memerlukan mekanisme yang efektif dan sumber informasi yang dapat dipercaya.

Jika kamu masih merasa bingung untuk memutuskan agen pendidikan luar negeri terbaik dan profesional, maka berikut ini beberapa tips yang bisa dicoba untuk diterapkan.

1. Menyediakan Sesi Konsultasi

Tips pertama pastikan bahwa agen kuliah luar negeri yang kamu pilih menyediakan sesi konsultasi sebelum akhirnya memutuskan. Konsultasi bersama seorang konsultan pendidikan membawa banyak manfaat. Dengan bantuan konselor profesional, kamu dapat mengatasi kebingungan dalam memilih jurusan yang sesuai.

Selain itu, konsultasi juga memberikan gambaran tentang lingkungan tempat kita akan tinggal, termasuk kebudayaan, iklim, dan tips untuk beradaptasi. Dengan demikian, persiapan dapat menjadi lebih matang dan komprehensif.

Baca juga : Persiapan Kuliah Di Luar Negeri

2. Menyiapkan Program Bahasa Inggris

Mendapatkan nilai IELTS dan TOEFL yang memadai adalah salah satu persyaratan utama untuk diterima di lembaga pendidikan di luar negeri. Dengan berkonsultasi kepada konsultan pendidikan, kita dapat mendapatkan bantuan untuk mencapai skor TOEFL/IELTS sesuai dengan standar yang dibutuhkan.

3. Membantu Melengkapi Seluruh Berkas dan Visa

Manfaat tambahan yang dapat dinikmati dengan menggunakan jasa konsultan pendidikan adalah bantuan mereka dalam menerjemahkan seluruh dokumen, mengirimkannya, dan mengurus proses visa. Hal ini menghilangkan kekhawatiran terkait kesalahan atau keterlambatan dalam proses tersebut.

Baca juga : Berapa Tahun Kuliah Di Luar Negeri? Ini Durasi Lengkapnya

Kelebihan Menggunakan Agen Kuliah di Luar Negeri

Ada beberapa kelebihan yang bisa kamu dapatkan ketika sudah yakin menggunakan jasa dari agen kuliah di luar negeri, misalnya seperti berikut:

Bertemu Konselor Profesional

Konsultan pendidikan dari perusahaan-perusahaan terkemuka biasanya memiliki sertifikat dari badan yang relevan di negaramu dan memiliki pengalaman bertahun-tahun dalam bidang pendidikan tinggi.

Hal ini menunjukkan bahwa mereka telah mengikuti sesi-sesi pelatihan yang memposisikan mereka sebagai penasihat yang kompeten untuk membimbingmu melalui segala kemungkinan masalah yang mungkin muncul selama proses pendaftaran kuliah di luar negeri.

Agen pendidikan yang baik akan memahami semua aspek destinasi kuliah yang mereka tawarkan kepada mahasiswa. Lebih lanjut, banyak konsultan pendidikan memiliki pengalaman sebagai mahasiswa internasional, sehingga mereka memiliki pemahaman yang mendalam terhadap tantangan yang mungkin dihadapi oleh calon mahasiswa.

Membantu Menemukan Universitas dan Negara yang Tepat

Jika kamu sudah memiliki universitas pilihan, tidak ada salahnya untuk berbicara dengan konsultan pendidikan. Mereka mungkin dapat memberikan opsi yang lebih baik dan sesuai dengan kebutuhan kamu.

Apabila kamu masih bingung tentang universitas mana yang cocok, jangan ragu untuk bertanya kepada konsultan pendidikan. Mereka dapat membimbingmu dalam menemukan pilihan yang sesuai.

Ada banyak faktor yang akan dibahas oleh konsultan pendidikan sebelum kamu membuat keputusan tentang universitas yang tepat. Ini melibatkan peringkat universitas, persyaratan pendaftaran, peluang karir, dan dukungan layanan. Konsultan pendidikan akan memberikan informasi terkini agar kamu dapat memilih universitas yang benar-benar sesuai untukmu.

Baca juga: Waktu Yang Tepat Untuk Sekolah Ke Luar Negeri

Mendapatkan Tips agar Diterima di Kampus Tujuan

Sebelum mengirimkan pendaftaran ke universitas di luar negeri, mungkin kamu merasa ragu-ragu dan dipenuhi keraguan. Pertanyaan seperti apa yang terjadi jika terjadi kesalahan atau kelalaian? Bagaimana jika jawaban saya tidak memadai? Apakah batas waktu pendaftaran sudah berakhir? Mungkin semua pertanyaan ini melintas di pikiranmu.

Namun, dengan berdiskusi bersama seorang konsultan pendidikan, rasa percaya diri kamu akan meningkat saat menyerahkan dokumen pendaftaran ke universitas. Konsultan pendidikan akan memastikan bahwa kamu mengirimkan pendaftaran ke tempat yang tepat, pada waktu yang tepat, dan dengan konten yang sesuai.

Menghubungi konsultan pendidikan sebelum mengirimkan dokumen pendaftaran kuliah akan mempermudah proses tersebut. Mereka siap membantu setiap tahap pendaftaran jika diperlukan.

Konsultan pendidikan memiliki berbagai metode untuk membantu kamu menyiapkan dokumen pendaftaran kuliah ke luar negeri. Beberapa konsultan bekerja sama dengan perwakilan universitas untuk menyelenggarakan lokakarya penulisan pernyataan pribadi, sehingga mereka dapat memberi petunjuk tentang apa yang sebaiknya dimasukkan dalam pernyataan pribadi kamu.

Baca juga:
Lebih Mudah dengan Agen Visa Student Australia
Mengenal Sistem Pendidikan Di Luar Negeri

Pilih Agen Kuliah di Luar Negeri yang Terbaik

Setelah kamu mengetahui cara memilih serta keuntungan yang didapatkan  jika menggunakan agen kuliah di luar negeri yang profesional, maka segera hubungi ICAN Education. Sultan pendidikan luar negeri yang satu ini memiliki kantor pusat di Tangerang, tetapi sudah ada beberapa cabang yang tersebar di daerah-daerah Indonesia.

Kamu akan mendapatkan layanan terbaik untuk bisa kuliah di luar negeri, didampingi oleh konselor profesional yang sudah ahli memahami seluk beluk perkuliahan di luar negeri sesuai dengan negara tujuan yang diinginkan. Selain itu, kamu juga akan dibantu untuk mempersiapkan diri menyiapkan semua persyaratan yang dibutuhkan selama proses pendaftaran.

Agen kuliah di luar negeri yang terbaik akan memberikan pantauan, mulai dari kamu sebelum berangkat kuliah hingga nantinya kuliah di luar negeri.

ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event - UTS Balikpapan
ICAN Event- New Zealand Jakarta
ICAN Event- New Zealand Jakarta
Monash Malaysia
Deakin University
SIT
UTS College

Konsultasi Gratis

Lengkapi formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan Counsellor ICAN Education Consultant.

Form Registration ICAN Education (BLOG / ARTIKEL)
Berencana untuk Kuliah di Luar Negeri?

Dapatkan informasi terlengkap seputar Perkuliahan di Luar Negeri dengan Konsultasi Gratis bersama Counsellor ICAN Education Consultant.

Lihat Semua Nomor Kantor Cabang atau temukan Lokasi Kantor kami.

Konsultasi Online Gratis
Isi form konsultasi ini untuk mengatur jadwal online consultation dengan tim kami.
Form Registration ICAN Education (Home Page)
Hubungi Kami

Konselor kami akan memberikan layanan konsultasi gratis seputar informasi pendidikan ke universitas luar negeri. Layanan tersebut mencakup pencarian jurusan yang tepat, pemilihan universitas, informasi biaya pendidikan dan semua hal yang menyangkut universitas di luar negeri.

Jakarta - Tangerang
Branch Gading Serpong, Tangerang

(021) 5421 0200
(021) 5422 0200

Branch Pluit, Jakarta Utara

(021) 6667 0204
(021) 6667 0206

Branch Taman Palem, Jakarta Barat

(021) 2255 3706
(021) 2255 3272

Branch Bintaro, Tangerang Selatan

(021) 2951 1824
(021) 2221 3833

Branch Kelapa Gading, Jakarta Utara

(021) 2245 0554

Jawa Barat
Branch Bekasi, Jawa Barat

(021) 8889 4102
(021) 8889 5272

Branch Bandung, Jawa Barat

(022) 5239 5100

Jawa Tengah
Branch Yogyakarta, DIY

(0274) 5016 618
(0274) 5016 156

Branch Semarang, Jawa Tengah

(024) 8640 3771

Kepulauan Riau
Branch Batam, Riau

(0778) 7490 665

Branch Tanjung Pinang, Riau

+62 813 6530 6699

Sumatera
Branch Medan, Sumatera Utara

(061) 8881 5181

Kalimantan
Branch Balikpapan, Kalimantan Timur

(0542) 8794 997

Branch Samarinda, Kalimantan Timur

(0541) 2838 364

Sulawesi
Branch Manado, Sulawesi Utara

(0431) 7198 409

Daftar Semua Jurusan