Verb dalam bahasa Inggris datang dalam beberapa bentuk. Misalnya, kata kerja sing dapat berupa: sing, sang, sung, singing atau sings, ada total 5 form. Penggunaan verb 3 dan masing-masing verb juga harus disesuaikan.
Tenses bahasa Inggris mungkin cukup rumit, namun bentuk yang sering digunakan untuk membuat tenses sebenarnya sangat sederhana. Dengan pengecualian kata kerja be, kata kerja utama bahasa Inggris hanya memiliki 3, 4, atau 5 bentuk. Be memiliki 8 bentuk. Kata kerja bantu memiliki bentuk yang lebih sedikit karena kebanyakan dari mereka tidak pernah berubah.
Baca Juga : Perbedaan TOEFL dan IELTS, Lebih Baik Mana?
Seputar Penggunaan Verb 3
Dalam bahasa Inggris ada kata kerja beraturan serta kata kerja tidak beraturan. Dalam bentuk Simple Past Tense dan Past Participle, sebagian besar kata kerja memiliki akhiran -d, -ed dan -ied, sementara beberapa kata kerja tidak mengikuti aturan ini. Kata kerja yang tidak mengikuti aturan ini biasanya disebut kata kerja tidak beraturan.
Irregular verb yang digunakan berupa verb 2 dan verb 3, tergantung situasi dan waktu penggunaannya. Sekarang mari kita lihat situasinya dan bagaimana menggunakan kata kerja ini bersama-sama.
Verb 1 | Verb 2 | Verb 3 |
Begin | Began | Begun |
Bring | Brought | Brought |
Build | Built | Built |
Buy | Bought | Bought |
Do | Did | Done |
Forget | Forgot | Forgotten |
Freeze | Froze | Frozen |
Contoh kata kerja ini adalah kata kerja tidak beraturan, di mana penggunaan verb 3 akan berbeda dengan verb 1 dan 2.
Kata kerja dalam struktur beraturan dapat diubah dengan aturan sederhana, sedangkan pada kata kerja tidak beraturan situasinya sedikit berbeda. Kamu harus menghafal dan belajar bagaimana menggunakan kata kerja di tempat yang tepat.
Sebenarnya, penggunaan verb 3 hampir sama dengan verb 2. Kata kerja 3 digunakan pada kalimat Perfect setelah kata has/have/had. Selain itu, kata kerja ini juga digunakan pada kalimat passive dan diletakkan setelah to be. Contohnya, I have eaten one apple today atau The apple was eaten by me.
Penggunaan verb 3 adalah salah satu materi bahasa Inggris yang perlu kamu pelajari. Bergabung dalam kursus bahasa Inggris di ICAN English akan membantu kamu dalam mempelajari setiap materi bahasa Inggris.
Baca Juga : Cara Mudah Belajar TOEFL Untuk Pemula
Contoh Regular dan Irregular Verb
Verb terbagi menjadi dua bagian sesuai dengan bentuk perubahannya, yaitu regular verb dan irregular verb. Keduanya berkaitan erat dengan verb 1, 2 dan 3, karena menentukan bagaimana verb tersebut akan berubah bentuknya.
Regular verb akan berubah dengan akhiran yang sudah dtetapkan, seperti -ed, contohnya adalah
- Ask Asked Asked
- Call Called Called
- Enjoy Enjoyed Enjoyed
- Boil Boiled Boiled
- Fix Fixed Fixed
Jika regular verb dapat kamu pelajari dengan mudah, irregular verb memiliki bentuk yang sangat berbeda dengan verb 1 dan 2 sehingga lebih sulit untuk dipelajari. Bahkan verb yang berubah ini terkadang sama sekali tidak mirip dengan verb awalnya. Kamu harus mengingat setiap bentuknya dengan benar untuk dapat menggunakannya dengan tepat.
Irregular verbs adalah kata kerja yang tidak mengikuti pola normal tense dan past participle. Meskipun sebagian besar kata kerja reguler bahasa Inggris menggunakan akhiran “-ed” untuk bentuk past tense dan participle, masing-masing kata kerja tidak beraturan memiliki bentuk tense dan past participle yang unik.
Kata kerja tidak beraturan adalah salah satu bagian tersulit dalam bahasa Inggris modern karena semuanya sedikit berbeda. Karena tidak ada rumusnya, penutur bahasa Inggris tidak punya pilihan selain menghafalkan masing-masing rumus, beserta bentuk kata kerja khususnya. Beberapa contohnya adalah:
- arise arose arisen
- beat beat beaten
- become became become
- do did done
- drink drank drunk
Kata kerja tidak beraturan dan kata kerja beraturan sering disalahartikan sebagai kata kerja kuat dan kata kerja lemah, meskipun keduanya sangat mirip. Bentuk kata kerja Present adalah V1, bentuk kata kerja Simple past adalah V2, dan bentuk kata kerja Past participle disebut V3.